Suara.com - Pertandingan antara Timnas Indonesia kontra Argentina berhasil mencuri perhatian pecinta sepak bola tanah air. Tribun Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Senin (19/6/2023) malam pun penuh penonton ketika pertandingan tersebut dihelat, termasuk diisi oleh para pejabat dan politikus.
Meski sang bintang Lionel Messi urung hadir, penonton tetap antusias dan tak ingin melewatkan laga Timnas Indonesia vs Argentina itu.
Namun ternyata tak hanya masyarakat biasa saja yang menyaksikan pertandingan sepak bola itu secara langsung.
Sejumlah pejabat tinggi negara juga terlihat duduk di tribun SUGBK dan tidak mau melewati pertandingan tersebut.
Diantara pejabat yang hadir, terlihat Presiden Joko Widodo didampingi Ibu Negara Iriana Joko Widodo, Menhan Prabowo Subianto, Ketua Umum PSSI Erick Thohir serta Menpora Dito Ariotedjo.
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan Wakil Ketua PSSI Zainudin Amali juga turut hadir dan menyambut kedatangan presiden pada pukul 19.56 WIB.
Ketika tiba di atas tribun, Presiden Jokowi sempat melambaikan tangannya dan disambut dengan gemuruh penonton yang sejak sore sudah memadati SUGBK.
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo, Ketua DPR RI Puan Maharani, Kepala BKPM Bahlil Lahadalia, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono juga terlihat di deretan bangku penonton.
Hadir juga Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, Menpora Sandiaga Uno, hingga Menko Polhukam Mahfud Md.
Baca Juga: Rombongan Zulhas Nonton Indonesia vs Argentina Sambil Nyanyi 'PAN PAN PAN', Warganet Ngegas: Norak!
Tak ketinggalan, dua anak presiden Gibran Rakabuming dan Kaesang Pangarep berserta istrinya tak mau ketinggalan menyaksikan laga Timnas Indonesia dan Argentina. Dua anak presiden dan istrinya itu terlihat duduk di tribun VVIP.
Ketika menyaksikan pertandingan itu, Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iroana tampak kompak mengenakan kaos putih lengan panjang. Ketika menyaksikan jalannya pertandingan, Jokowi selalu memangku sang cucu, jan Ethes.
Dalam laga itu, Timnas Indonesia mengalami kekalahan. Tim Garuda berhasil ditekuk Tim Tango dengan skor 2-0.
Namun Presiden Jokowi berusaha membesarkan hati para pemain Timnas Indonesia. Di akhir laga, Jokowi dan jajarannya turun ke lapangan, memberikan selamat dan semangat pada skuad Garuda.
Tak lupa, presiden juga memberikan semangat dan selamat kepada pelatih Timnas Indonesia Shin Teo-yong.
Sementara Menpora Dito Ariotedjo menyatakan, meski kalah 0-2 dari Argentina, Timnas Indonesia telah mendapatkan pengalaman berharga, karena pernah melawan Tim Tango dalam ajang FIFA Matchday.
Berita Terkait
-
Rombongan Zulhas Nonton Indonesia vs Argentina Sambil Nyanyi 'PAN PAN PAN', Warganet Ngegas: Norak!
-
Timnas Indonesia Kalah 0-2 dari Argentina, Akun IG Mbak Rara Diserang Netizen
-
Asnawi Mangkualam Bintang di Laga Indonesia vs Argentina, Jeonnam Dragons Kasih Pernyataan Resmi Usai Skuad Garuda Kalah
-
Bikin Garnacho Tak Berkutik, Warganet Doakan Asnawai Dilirik Klub Eropa
-
Pelatih Argentina Berikan Pujian kepada Pemain Timnas dan Suporter Indonesia
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
Siap Diperiksa Kasus Ijazah Jokowi, Roy Suryo Cs Yakin Tak Ditahan: Silfester Saja Masih Bebas!
-
Pulihkan Nama Baik, Presiden Prabowo Beri Rehabilitasi Dua Guru Korban Kriminalisasi Asal Luwu Utara
-
Pesan Pengacara PT WKM untuk Presiden Prabowo: Datanglah ke Tambang Kami, Ada 1,2 Km Illegal Mining
-
Misteri Penculikan Bilqis: Pengacara Duga Suku Anak Dalam Hanya 'Kambing Hitam' Sindikat Besar
-
Babak Baru Korupsi Petral: Kejagung Buka Penyidikan Periode 2008-2015, Puluhan Saksi Diperiksa
-
Aliansi Laki-Laki Baru: Lelaki Korban Kekerasan Seksual Harus Berani Bicara
-
Ahli BRIN Ungkap Operasi Tersembunyi di Balik Jalan Tambang PT Position di Halmahera Timur
-
Jeritan Sunyi di Balik Tembok Maskulinitas: Mengapa Lelaki Korban Kekerasan Seksual Bungkam?
-
Mendagri Tito Dapat Gelar Kehormatan "Petua Panglima Hukom" dari Lembaga Wali Nanggroe Aceh
-
'Mereka Mengaku Polisi', Bagaimana Pekerja di Tebet Dikeroyok dan Diancam Tembak?