Suara.com - Jika Anda sudah siap untuk melaksanakan kurban di hari raya Idul Adha 2023 nanti, tentu ada baiknya Anda mencermati dengan baik cara memotong daging yang benar. Beberapa cara memotong daging sapi kurban yang benar bisa Anda cermati di artikel singkat ini.
Cara memotong daging yang benar bisa membantu Anda dalam mengolah daging kurban yang didapatkan, sehingga bisa dimasak dengan baik dan menjadi empuk. Beberapa caranya adalah sebagai berikut.
Cara Memotong Daging Sapi Kurban yang Benar
1. Buang Selaput Putih pada Daging
Daging sapi biasanya akan memiliki lapisan selaput berwarna putih yang disebut dengan jaringan ikat. Agar Anda bisa mendapatkan olahan daging yang empuk, Anda harus membuang selaput putih di sekitar daging ini sebelum memasaknya.
Tidak sedikit yang belum sadar akan hal ini, dan kemudian merasa bahwa daging yang dimasak terasa alot atau sulit digigit. Namun hal ini terjadi karena mereka belum memotong dan menghilangkan selaput ini.
2. Pastikan Membuang Urat Dagingnya
Cara memotong daging kurban sapi yang benar kedua adalah dengan membuat urat dagingnya. Urat-urat yang ada di dalam daging dan menempel ini akan membuat daging sapi terasa keras saat dikonsumsi, sehingga mengurangi kenikmatan dalam memakannya.
Pastikan untuk membuang bagian urat ini sehingga olahan daging yang dihasilkan akan semakin lembut dan nikmati.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Menu Lebaran Idul Adha yang Khas, Ada Sate hingga Barbeque
3. Potong Melawan Arah Serat
Memotong daging sapi searah dengan guratan seratnya akan membuat kamu sedikit kesulitan, karena semakin panjang serat yang diikuti maka akan semakin sulit pula daging untuk dipotong apalagi dikonsumsi.
Maka dari itu, sebaiknya potonglah daging kambing melawan arah serat daging yang ada. Serat yang pendek pada daging akan memudahkan proses pemotongan, dan memudahkan proses konsumsi saat dikunyah karena teksturnya akan lebih empuk dan tidak alot.
4. Tambahkan Bahan yang Mengandung Asam
Setelah tahu cara memotong daging kurban sapi yang benar, Anda juga bisa menambahkan beberapa bahan untuk membuat daging terasa lebih lembut. Tambahkan garam dan bahan yang mengandung asam untuk memecah kolagen pada daging sehingga teksturnya lebih lunak. Opsi yang bisa digunakan adalah nanas, lemon, atau daun pepaya.
Itu tadi setidaknya tiga cara memotong daging kurban sapi yang benar yang bisa Anda gunakan. Semoga menjadi artikel yang berguna untuk Anda, dan semoga hari Anda menjadi hari yang menyenangkan!
Berita Terkait
-
5 Rekomendasi Menu Lebaran Idul Adha yang Khas, Ada Sate hingga Barbeque
-
Cara Merebus Daging Teknik 5-30-7 Agar Cepat Empuk dan Irit Gas
-
Materi Khutbah Idul Adha 2023: Menyelami Makna Hari Raya Kurban yang Sebenarnya
-
Cara Pembagian Daging Kurban yang Benar, Ketahui Hukumnya Bagi Nazar Wajib dan Sunnah
-
Bacaan Sholat Idul Adha Lengkap dengan Artinya
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
Terkini
-
Saksi Kunci Dituding Bohong di Persidangan, Pengacara Nadiem Minta Hakim Beri Sanksi
-
Fakta Pilu Longsor Bandung Barat: 17 Jenazah Dikenali, Seribu Personel Berjibaku Cari 65 Korban
-
Jalan Jakarta Dikepung Lubang Usai Hujan Deras, Pramono: Sampai 27 Januari Belum Bisa Diperbaiki
-
Tim Hukum Nadiem Laporkan Saksi ke KPK, Curiga Ada Tekanan di Balik Persidangan
-
6 Fakta Kasus Guru SMK di Talaud Dianiaya Oknum TNI AL
-
Pemilik Maktour Datangi KPK dan Buka Fakta Soal Kasus Kuota Haji
-
Bantah Isu Fitnah, Kementan Bongkar Borok Proyek Fiktif Rp27 Miliar: 'Ada Bukti dan Pengakuan'
-
Jenderal Kepercayaan Xi Jinping Diduga Bocorkan Senjata Nuklir China ke CIA
-
Kasus Suami Bela Istri Jadi Tersangka, Dua Belah Pihak Sepakat Tempuh Restorative Justice
-
Korban Longsor di Cisarua Bandung Barat Capai 17 Orang, 6 Jenazah Masih Diidentifikasi