Suara.com - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta bakal menyiapkan cadangan beras untuk mengantisipasi fenomena el nino. Jumlahnya bahkan lebih banyak dua kali lipat ketimbang tahun lalu.
Direktur Utama PT Food Station Tjipinang Jaya, Pamrihadi Wiraryo mengatakan dengan adanya cadangan beras maka dipastikan ketersediaan pangan Jakarta aman selama el nino berlangsung.
"Tahun lalu, kita punya cadangan pangan kurang lebih untuk Food Station sebanyak 11 ribu ton. Tahun ini kami sudah memiliki cadangan pangan mencapai 20 ribu ton. Jadi, hampir dua kali lipatnya," ujar Pamrihadi di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (14/8/2023).
Pamrihadi menjelaskan, stok tambahan tersebut telah disiapkan sejak beberapa tahun lalu dengan perluasan kerja sama pertanian antardaerah (contract farming) dan budidaya sendiri (on farming). Cadangan beras disimpan di Pasar Induk Beras, Cipinang, Jakarta Timur.
"Sebelum isu (El Nino) itu ada, antisipasi yang kita lakukan sebenarnya sudah kita lakukan sejak 3-4 tahun lalu dengan pertambahan luas lahan untuk cadangan pangan yaitu dengan kontrak farming dan on farming," ujar Pamrihadi.
Lebih lanjut, penambahan stok cadangan beras ini bisa dilakukan lantaran ada Agustus tahun ini lahan contract farming yang dijalankan Food Station seluas 10.300 hektare, bertambah dari 8.160 hektare pada tahun lalu.
"Sementara untuk budidaya sendiri yang kami canangkan 1.000 hektare, saat ini sampai Agustus sudah 770 hektar, artinya sudah tercapai 77 persen, tinggal realisasinya kura 23 persen," pungkasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
Terkini
-
91 Orang Kembali Dievakuasi dari Zona Merah Kontaminasi Cesium-137 Cikande
-
Pelaku Curanmor Nyamar Jadi Ojol, Diciduk Polisi Pas Lagi Asyik Bercumbu Sama Kekasih
-
Pastikan Transparansi Pemilu di Myanmar, Prabowo Dorong ASEAN Ambil Langkah Berani Ini
-
Harga Serba Naik, Tarif Transjakarta Ikut Naik? Ini Alasan Pemprov DKI!
-
BPJS Watch Soroti Pansel Dewas: Tanpa Aturan Jelas, Jabatan DJSN Banyak yang Incar!
-
PVRI: Soeharto Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional, Tanda Kembalinya Bayang-Bayang Orde Baru?
-
Perkuat Ekosistem Bisnis, BNI dan Anak Usaha Dorong Daya Saing UMKM di wondr JRF Expo
-
Dosen Merapat! Kemenag-LPDP Guyur Dana Riset Rp 2 Miliar, Ini Caranya
-
Lewat Bank Sampah, Warga Kini Terbiasa Daur Ulang Sampah di Sungai Cisadane
-
Tragis! Lexus Ringsek Tertimpa Pohon Tumbang di Pondok Indah, Pengemudi Tewas