Truk tangki air dengan nomor polisi S9085 UP menabrak 15 penonton karnaval di Kecamatan Pacet, Mojokerto. Truk yang bermuatan air tersebut diduga mengalami rem blong pada saat di turunan curam Karlina. Lantas, seperti apakah kronologi kecelakaan maut tersebut?
Diketahui, truk tangki itu mengangkut air bersih dari Desa Claket, Kecamatan Pacet untuk dikirim ke Lamongan. Dari Bundaran Pacet, truk tersebut melaju dari selatan ke utara atau menuju arah Kecamatan Mojosari.
Setibanya di Simpang 3 Karlina, truk yang dikendarai oleh Anton Dwi Aryatama (33), warga Kelurahan/Kecamatan Asemrowo, Surabaya tersebut belok ke kiri. Hal tersebut karena di depannya berlangsung karnaval dalam rangka HUT Kemerdekaan RI ke-78.
Pada saat belok ke kiri di Simpang 3 Karlina mengarah ke Kecamatan Gondang, truk dengan muatan air bersih tersebut diduga mengalami rem blong. Oleh karenanya, truk tersebut setidaknya menabrak empat sepeda motor dan satu mobil Toyota Avanza nomor polisi N 1855 EO.
Tiga sepeda motor yang tertabrak truk adalah Honda Beat nopol S 5339 HBC yang dikendarai oleh seorang perempuan berumur 19 bernama Anastasya, warga Desa Tempuran, Pungging, Mojokerto, Honda Heat nopol S 6762 NAR yang dikemudikan oleh Ulfah (39), warga Desa Kalen Dlanggu Mojokerto.
Pengendara lainnya, yaitu sepeda motor Yamaha Mio bernopol S 6259 QE yang dikendarai oleh Muhammad Yasin (42), warga Desa Candiwatu, Pacet, Mojokerto dan sepeda motor Honda Scoopy yang dikendarai oleh Imroatul Azizah (25) warga Desa Medali, Puri, Mojokerto.
Sebelumnya, truk tangki juga menabrak para penonton karnaval di turunan curam Karlina, Jalan Raya Desa Sajen, Kecamatan Pacet, Mojokerto pada Kamis (24/8/2023) pada pukul 17.30 WIB.
Kecelakaan tersebut menyebabkan 3 orang tewas dan 12 korban lainnya luka-luka. Adapun para korban luka terdiri dari 11 luka ringan dan 2 luka berat. Kini 2 korban luka berat masih dirawat di Rumah Sakit Sumberglagah, Pacet, Mojokerto. Seluruh korban diketahui merupakan penonton Karnaval Kecamatan Pacet.
Sopir Truk Tangki Air Diamankan Polisi
Lebih lanjut, sopir truk tersebut sudah diamankan oleh pihak kepolisian. Mulanya, ia dibawa ke Polsek pacet kemudian dilimpahkan ke Polres Mojokerto untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut.
Pihak kepolisian juga sudah mengamankan barang bukti berupa truk, dan barang-barang yang ada di mobil sudah di bawa ke polsek.
Hasil Olah TKP: Tidak Ada Bekas Pengereman
Tim dari Unit Gakkum Satlantas Polres Mojokerto sudah melakukan olah tempat kejadian perkara kecelakaan rombongan karnaval ditabrak truk tangki air. Berdasarkan dari laporan, polisi sudah memastikan tidak ada bekas pengereman truk tangki di lokasi kecelakaan.
Kapolres Mojokerto AKBP Wahyudi menjelaskan, hasil sementara olah TKP ditemukan titik awal truk tangki air menabrak penonton karnaval di turunan Karlina. Diketahui truk lebih dulu menabrak dua pengendara sepeda motor saat mengalami rem blong.
Kontributor : Syifa Khoerunnisa
Berita Terkait
-
Detik-detik Kecelakaan Maut Truk Tabrak Penonton Karnaval di Mojokerto Terekam Kamera, Warga Berhamburan
-
BREAKING NEWS: Truk Tabrak Penonton Karnaval di Mojokerto, 2 Orang Meninggal dan 19 Luka
-
Pengendara Toyota Calya yang Tabrak Anggota Peradi hingga Tewas di Bekasi Baru Pulang Mabuk-mabukan
-
Kecelakaan Maut di Summarecon Bekasi Tewaskan Anggota Peradi, Ditabrak Pengendara Diduga Mabuk dari Arah Berlawanan
-
Braaakk! Kecelakaan Maut di Flyover Purwosari, Polisi Periksa Pengemudi Mobil
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
'Cuma Masalah Waktu', KPK Janji Umumkan Tersangka Korupsi Haji Rp1 Triliun
-
Walau Berat, Gibran Bisa Berdamai dengan Subhan Palal soal Gugatan Rp125 Triliun, Apa Syaratnya?
-
Didukung Christine Hakim, Istri Usai Praperadilan: Kami Percaya Integritas dan Hati Nurani Nadiem
-
Diam-Diam KPK Periksa Gubernur Kalbar, Dalami Soal DAK Hingga Proyek Pembangunan Jalan
-
Reaksi PDIP soal Jokowi Temui Prabowo: Kami Yakin Presiden Atasi Masalah Bangsa Tanpa 'Cawe-cawe'
-
Pabrik Kopi di Matraman Jaktim Ludes Dilumat Api, Pemicu Kebakaran karena Apa?
-
Diresmikan Ahmad Luthfi, Desa Tersono Batang Jadi Contoh Desa Mandiri Kelola Sampah
-
Radiasi di Cikande Jadi Alarm Awal: Mengapa Edukasi dan Respons Cepat Sangat Penting
-
Prabowo Ungkap Monasit Senilai Ribuan Triliun di Balik Kerugian Negara Rp300 T
-
Sodorkan Bukti Baru ke Polisi, Keluarga Arya Daru Ngotot Kasus Dibuka Lagi: Ada Kejanggalan?