Suara.com - Acara 'Desak Anies' edisi pendidikan di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Selasa (23/1/2024) telah berhasil diselenggarakan. Meski sempat harus berpindah tempat akibat izin penggunaan tempat yang mendadak dicabut.
Capres nomor urut 1, Anies Baswedan pun turut mengapresiasi semua panitia yang terlibat dalam acara 'Desak Anies' kali ini. Kendati dalam penyelenggaraan waktu yang mepet acara berhasil terlaksana dengan baik.
"Kami meyakini semua ada hikmahnya, jadi ketika dilakukan pembatasan-pembatasan ya udah dijalanin aja dan anak-anak ini tangguh," ujar Anies usai acara di Rocket Convention Hall, Godean, Sleman, Selasa (23/1/2024).
Selain itu, mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut juga melihat antusiasme tinggi dari masyarakat yang hadir. Terlebih anak-anak muda mulai dari tingkat SMP, SMA/SMK, perguruan tinggi hingga para guru-guru muda.
"Saya merasa bangga betul bahwa Jogja sebagai kota pendidikan, anak-anak mudanya peduli dengan Indonesia, peduli untuk mendiskusikan soal pendidikan dan yang mereka sampaikan adalah hal-hal penting untuk kepentingan orang banyak," ucapnya.
Dalam kesempatan ini, Anies menyinggung soal pihak-pihak yang mencoba menghalangi acaranya. Menurutnya rakyat Indonesia akan tetap bisa mencari jalan untuk berpendapat.
"Jadi acaranya lancar walaupun persiapannya terbatas dan buat yang berusaha untuk tidak memberikan kesempatan yakinlah bahwa rakyat akan terus mencari caranya agar kebebasan berbicara tetap ada jalan," tandasnya.
Acara Desak Anies di Yogyakarta 'Desak Anies' di Rocket Convention Hall, Godean, Sleman dihadiri ribuan orang dari berbagai unsur.
Panitia acara pun menyediakan sejumlah kursi di luar gedung. Termasuk dilengkapi dengan layar monitor yang terkoneksi di dalam agar bisa menyaksikan secara langsung.
Baca Juga: Antusiasme Membludak, Acara Desak Anies di Yogyakarta Dipadati Ribuan Orang
Diketahui acara 'Desak Anies' di Yogyakarta tidak berjalan semulus yang dibayangkan. Pasalnya acara tersebut harus berpindah tempat akibat izin penggunaan tempat yang dicabut.
Berdasarkan informasi awal acara Desak Anies di Kota Yogyakarta akan diselenggarakan di Museum Diponegoro Sasana Wiratama, Jalan Hos Cokroaminoto Tegelrejo, Yogyakarta. Namun kekinian, acara tersebut berpindah ke Rocket Convention Hall, Godean, Sleman.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Rumah Dijarah, MKD Pertimbangkan Keringanan Hukuman untuk Sahroni, Eko Patrio, dan Uya Kuya
-
Tertangkap! 14 ABG Pelaku Tawuran di Pesanggrahan Jaksel Bawa Sajam hingga Air Cabai
-
Bukan Penipuan! Ternyata Ini Motif Pria Tabrakan Diri ke Mobil di Tanah Abang
-
Resmi! Gubernur Riau Jadi Tersangka, Langsung Ditahan 20 Hari!
-
PSI Minta Satpol PP Tegas Tertibkan Parkir Liar di Trotoar: Sudah Ganggu Pejalan Kaki!
-
Drama di MKD DPR Berakhir: Uya Kuya Lolos dari Sanksi Kode Etik
-
Drama Penangkapan Gubernur Riau: Kabur Saat OTT, Berakhir Diciduk KPK di Kafe
-
Usman Hamid Sebut Soeharto Meninggal Berstatus Terdakwa: Sulit Dianggap Pahlawan
-
Ini Pertimbangan MKD Cuma Beri Hukuman Ahmad Sahroni Penonaktifan Sebagai Anggota DPR 6 Bulan
-
MKD Jelaskan Pertimbangan Adies Kadir Tidak Bersalah: Klarifikasi Tepat, Tapi Harus Lebih Hati-hati