Suara.com - Capres nomor urut 03 Ganjar Pranowo mengunjungi PT Sri Rejeki Isman Tbk atau PT Sritex Sukoharjo, Selasa (23/1/2024) malam.
Padahal pad siang harinya sekitar pukul 12.45 WIB, cawapres nomor urut 02 Gibran Rakabuming Raka datang ke PT Sritex. Gibran juga menemui ribuan karyawan PT Sritex yang sudah menunggunya.
Tiba di PT Sritex, Ganjar juga disambut langsung sama Presiden Komisaris PT Sri Rejeki Isman Tbk, Iwan Setiawan Lukminto.
Mantan Gubernur Jateng ini juga disambut para karyawan PT Sritex. Tak sedikit mereka mengerumuni untuk bersalaman dan berfoto bersama.
Ganjar mengatakan kedatangan ke PT Sritex ini mendadak saja. Karena kebetulan pas ada acara malam ini di Sukoharjo terus datang.
"Mendadak saja ke sini pas ada acara malam ini di Sukoharjo. Tadi ngobrol sama kawan-kawan, 'mas tidak mampir?' terus tak jawab 'wah kalau malam nggak enak nanti, karyawan sudah pulang," terang dia, Selasa (23/1/2024).
"Terus tadi dikomunikasikan, karena saya dulu sering ke sini. Akhirnya dipersilahkan mampir, terus saya mampir aja," ungkap dia.
Ketika disinggung bahwa tadi siang cawapres Gibran Rakabuming Raka juga datang ke sini, Ganjar malah harusnya tadi bisa bareng ke sini.
"Wah tahu itu bareng ya. Yo kan kompak itu penting to," tandasnya.
Baca Juga: Di Wonogiri Gibran Tegaskan Ingin Kartu Tani dan Bansos Lebih Tepat Sasaran
Ganjar membantah mendatangi lokasi-lokasi yang sempat didatangi Gibran seperti di Kendal dan di sini.
"Oh nggak, kalau hari ini di Kendal kita punya acara. Jadi tadi ada Sahabat Ganjar itu keliling punya acara ramai, seperti malam ini di Sukoharjo," jelas dia.
Ganjar pun tidak menduga kalau ternyata banyak sekali yang datang. Tadi bercerita sekaligus mendengarkan kondisi industri tekstil yang mendapat tekanan luar biasa di Indonesia.
"Maka penting memang membuat regulasi untuk memberikan intensif kepada industri. Ini agar bisa bertahan dan tubuh," katanya.
Ganjar menambahkan para karyawan antusias sekali sekarang. Ia pun merasakan 10 tahun yang lalu menjadi gubernur setiap datang ke sini antusiasnya luar biasa
"Hari ini masih luar biasa. Sambutannya sangat luar biasa tadi," pungkas dia.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Dermaga Halte Buaran Diseruduk Kendaraan Pribadi, TransJakarta Koridor 11 Terpaksa Alihkan Rute
-
Cuaca Senin Pagi: Jakarta Dikepung Hujan Lebat dan Angin Kencang, Cek Daftar Wilayah Terdampak!
-
Laporan PRISM 2025 Sebut Jakarta Jadi Kota Paling Diminati Sepanjang 2025
-
4 Poin Utama Rapat Terbatas Prabowo di Hambalang: Dari Industri Tekstil hingga Chip Masa Depan
-
Kecupan Hangat Puan dan Prananda untuk Megawati: Sisi Lain Kekeluargaan di Balik Rakernas PDIP 2026
-
Logika KPK: Staf Tak Mungkin Punya Rp4 M, Direksi Wanatiara Otak Suap Pajak?
-
KPK Aminkan Teori 'Kebocoran Negara' Prabowo, Kasus Pajak Tambang Jadi Bukti Nyata
-
Sinyal Tarif Transjakarta Naik Menguat? Anggaran Subsidi Dipangkas, Gubernur Buka Suara
-
KPK: Wajib Pajak Boleh Lawan Oknum Pemeras, Catat Satu Syarat Penting Ini
-
Kena OTT KPK, Pegawai Pajak Langsung Diberhentikan Sementara Kemenkeu