Suara.com - Sosok Habib Rizieq jamak dikenal sebagai salah satu ulama yang vokal dan tegas. Tapi baru-baru ini sikapnya jadi sorotan yang sempat membuat publik terhenyak.
Menyebut nama Habib Rizieq kerap mengingatkan publik soal khotbah yang berapi-api, lantang dan keras.
Tapi sosok yang pernah jadi ketua salah satu ormas besar di Jakarta itu nyatanya punya sisi lain.
Dalam video yang salah satunya diunggah channel YouTube @AkhwatSukabumi terlihat dalam suatu kegiatan majelis ta'lim, Habib Rizieq dengan serius menjelaskan mengenai tata cara sholat yang benar.
"Saat kita salam, Assalamualaikum warahmatullah ini kepala yang bergerak jangan badan yang bergerak, bisa batal sholat kita. Karena syarat sholat yang benar seluruh badan kita harus menghadap kiblat dari takbiratul ikram hingga salam. Jadi salam yang tertib salam ke kanan dan ke kiri, ini seperti yang dijelaskan oleh mahzab Imam Syafii," terang Habib Rizieq kepada para jamaah.
Video singkat yang memperlihatkan Habib Rizieq mengajarkan tata sholat yang benar tersebut pun menuai sorotan dari netizen. Tak sedikit yang mengaku mendambakan Habib Rizieq yang adem seperti itu.
"Ngga tahu kenapa ngerasa terharu, serasa berubah 180 derajat, sehat-sehat selalu habibana Imam besar," tulis dputerasulung.
"Ini baru habib kesayangan...bahasanya lembut dan menyenangkan," kata silumanularcobra.
"Sepertinya ini yang diperlukan umat, jangan mengajarkan kebencian terhadap iman orang lain, mantap habib!!!" kata kang maman.
Baca Juga: Ini Sosok Mertua Baru Habib Rizieq Shihab, Masih Kerabat Dekat Istri Pertama
"Alhamdulillah ini yang saya harapkan dari habib HRS adem rasanya," tulis mama aminah.
"Alhamdulilah terima kasih habib rizieq shihab.. Semoga selalu mendapatkan rahmat dan keberkahan... Aminn," tulis kosakata.
Menikah lagi
Disamping dakwahnya yang jadi sorotan, baru-baru ini ulama yang identik mengenakan sorban tersebut juga tengah mencuri perhatian setelah kembali menikah pascasang istri meninggal dunia.
Habib Rizieq diketahui menikah dengan Syarifah Mona Hasinah Alaydrus yang merupakan keponakan mendiang sang istri.
Keduanya menikah pada Sabtu (23/3/2024) lalu yang dilakukan secara sederhana, dihadiri oleh kerabat terdekatnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Logika KPK: Staf Tak Mungkin Punya Rp4 M, Direksi Wanatiara Otak Suap Pajak?
-
KPK Aminkan Teori 'Kebocoran Negara' Prabowo, Kasus Pajak Tambang Jadi Bukti Nyata
-
Sinyal Tarif Transjakarta Naik Menguat? Anggaran Subsidi Dipangkas, Gubernur Buka Suara
-
KPK: Wajib Pajak Boleh Lawan Oknum Pemeras, Catat Satu Syarat Penting Ini
-
Kena OTT KPK, Pegawai Pajak Langsung Diberhentikan Sementara Kemenkeu
-
Antisipasi Risiko Perluasan, Tanah Ambles di Panggang Gunungkidul Segera Diuji Geolistrik
-
KPK Ungkap Akal Bulus Korupsi Pajak PT Wanatiara Persada, Negara Dibobol Rp59 M
-
5 Fakta OTT Kepala Pajak Jakut: Suap Rp6 Miliar Lenyapkan Pajak Rp59 Miliar
-
Megawati Tiba di Rakernas PDIP, Siapkan Arahan Tertutup Usai Disambut Prananda Prabowo
-
Gus Yaqut Tersangka Skandal Haji, Tambah Daftar Panjang Eks Menteri Jokowi Terjerat Korupsi