Suara.com - Pertandingan semifinal Piala AFC U23 yang mempertemukan Timnas Indonesia dengan Uzbekistan menyita perhatian publik Tanah Air. Banyak yang menyoroti kepemimpinan wasit pada pertandingan tersebut, Shen Yinhao.
Dia pun banyak mendapat kritikan hingga cacian. Warganet tidak ketinggalan untuk mengomentari kinerja wasit Shen Yinhao.
"wasitnya dibayar," cuit pengguna X @ainunnajib dikutip pada Selasa (30/4).
Unggahan tersebut bukan berkonotasi negatif. Melainkan merujuk pada wasit yang juga menerima bayaran atau gaji. Bukan
Rupanya cuitan Ainun tersebut dikomentari Ketua Umum PKB yang juga mantan Cawapres Muhaimin Iskandar atau Cak Imin. "Iya sama dengan," cuit Cak Imin membalasnya.
Cuitan Cak Imin tersebut mendapat banyak komentar dari warganet. Namun, alih-alih meneruskannya, netizen justru meninggung sikap politik Cak Imin bersama PKB usai Pilpres 2024.
"smpyn juga ujung-ujungya gabung," cuit akun @za****.
"perasaan kemaren bapak gabung mereka," komentar akun @ode****.
"Tapi sampeyan ikut gabung sama mereka kan cak ," komentar akun @dim*****.
Baca Juga: Profil Sivakorn Pu-Udom, Wasit VAR Piala Asia U-23 yang Keputusannya Rugikan Timnas Indonesia
"Kaya siapa hayo..," cuitan @jurna**********.
Sebelumnya sinyal PKB masuk ke dalam pemerintahan periode 2024-2029 terus menguat, setelah ketua umumnya Muhaimin Iskandar atau Cak Imin menyatakan siap berkeja sama dengan Prabowo Subianto.
Video mengenai pernyataan Cak Imin tersebut viral di mesia sosial, salah satunya dibagikan akun X @never_alonely.
“Pertanyaan soal pertemuan kemarin (dengan Prabowo), saya rasa sudah tidak perlu dijawab, sudah cetho olo-olo masih ditanyakan. Sudah barang jelas terpampang masih ditanyakan lagi,” ujar Muhaimin saat di kantor DPP PKB pada Kamis (25/4/2024) malam.
Dia kembali menegaskan posisi PKB di pemerintahan selanjutnya sudah jelas, tidak perlu ditanyakan lagi. "Sudah jelas beritanya gitu," tegas Muhaimin.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
Terkini
-
Terbongkar! Penyebab Utama Banjir Jakarta yang Tak Teratasi: 'Catchment Area' Sudah Mati?
-
Mengapa RJ Kasus Suami Bela Istri Baru Berhasil di Kejaksaan? Pengacara Beberkan Hambatannya
-
Kapolri Listyo Tolak Jadi Menteri Kepolisian, Pilih Jadi Petani Saja
-
Tata Cara Upacara Bendera di Sekolah Menurut SE Mendikdasmen No 4 Tahun 2026
-
Viral WNI Jadi Tentara AS dan Rusia, Pemerintah Telusuri Status Kewarganegaraannya
-
Kapolri Tegas Tolak Polri di Bawah Kementerian: Bisa Melemahkan Negara dan Presiden
-
Sesuai Mandat Reformasi, Kapolri Nilai Posisi Polri Langsung di Bawah Presiden Sudah Ideal
-
Tiga Tahun Nihil Serangan Teror, Kapolri Waspadai Perekrutan 110 Anak Lewat Ruang Digital
-
Kapolri Dorong Perpol 10/2025 Masuk Revisi UU Polri, Tegaskan Tak Melawan Putusan MK
-
Saut Situmorang: Demokrasi Mahal Jadi Akar Korupsi, OTT KPK Hanya Puncak Gunung Es