Suara.com - Ketum PSI Kaesang Pangarep curhat colongan alias curcol saat podcast bersama dengan anggota DPD terpilih Alfiansyah Bustomi alias Komeng. Kaesang sempat mengungkap rasa kesalnya karena PSI gagal lolos ke Senayan di Pemilu 2024.
Kaesang mengatakan bahwa sosok Komeng sendirian saja bisa meraup suara 5 juta di Pemilu 2024. Sementara PSI yang punya kader banyak hanya mampu mendapatkan suara 4 juta.
"Bang Komeng ini walaupun satu orang suaranya 5 juta. Kita PSI yang orangnya 500an, DPR RI cuma 4 juta," kata Kaesang dengan nada tinggi seperti dikutip, Sabtu (1/6).
Keluhan Kaesang itu kemudian ditimpali oleh Komeng. "Itulah hebatnya saya, bargaining dengan mas Kaesang. Suara anak buahnya dikasih ke saya," ujar Komeng.
Di podcast itu, Komeng kemudian mengatakan bahwa ia sebagai anggota DPD sebenarnya tidak memiliki power atau kekuasaan untuk bisa mewujudkan aspirasi dari masyarakat.
Karenanya Komeng 'mencolek' Kaesang sebagai ketum PSI agar bisa mendapat dukungan dari partai.
"Untuk itu saya sebenarnya minta bantuan dari partai," ujar Komeng.
"Sebenarnya saya ingin gabung ke mas Kaesang, karena selama ini bukan dikuatkan karena dilemahkan," sambung Komeng.
Komeng pun merayu-merayu Kaesang untuk bisa berikan dukungan kepadanya sebagai anggota DPD Provinsi Jawa Barat. Komeng merasa mirip-mirip dengan anggota DPR, sebagai pembawa aspirasi rakyat. Namun katanya, aspirasi itu tak bisa menjadi apa-apa karena sebagai anggota DPD tak memiliki power.
"Dapat aspirasi dari masyarakat tapi gak bisa ngapa-ngapain," tambah Kaesang.
Didesak oleh Komeng untuk bisa berikan dukungan kepadanya, Kaesang kembali curhat soal PSI gagal lolos ke Senayan di Pemilu 2024.
"Tapi PSI-nya gak masuk ke Senayan nih bang," ucap Kaesang dengan nada kesal.
Kaesang Maju di Pilkada DKI Jakarta
Sementara itu, Wakil Ketua Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Andy Budiman menyatakan partainya masih menunggu keputusan Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep untuk maju pada Pilkada Jakarta 2024 bersama Wakil Ketua Umum DPP Partai Gerindra Budisatrio Djiwandono.
"Pasti masih menunggu sikap keputusan Mas Kaesang terkait masalah ini," kata Andy dalam video unggahan di akun Instagram resmi PSI @psi_id
Berita Terkait
-
Cita-Cita Jan Ethes Viral di Tengah Batas Usia Calon Kepala Daerah Diturunkan, Netizen: Brace Yourself!
-
Suami Disebut Mau Maju Pilgub, Adu Koleksi Tas Mewah Nagita Slavina Vs Erina Gudono
-
Wajahnya Jadi Sorotan saat Foto Bareng Dewi Perssik, Tas Erina Gudono Berkali Lipat UMR Jakarta
-
Penampilan Saat Bareng Dewi Perssik Digunjing, Erina Gudono Pakai Tas Setara 19 Kali Lipat UMR Jakarta
-
Foto Bareng Dewi Perssik, Penampilan Erina Gudono Jadi Gunjingan: Kok Gitu Banget
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
-
HUT ke 68 Bank Sumsel Babel, Jajan Cuma Rp68 Pakai QRIS BSB Mobile
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Polda Undang Keluarga hingga KontraS Jumat Ini, 2 Kerangka Gosong di Gedung ACC Reno dan Farhan?
-
Saya Tanggung Jawab! Prabowo Ambil Alih Utang Whoosh, Sindir Jokowi?
-
Said Didu Curiga Prabowo Cabut 'Taring' Purbaya di Kasus Utang Whoosh: Demi Apa?
-
Tragedi KKN UIN Walisongo: 6 Fakta Pilu Mahasiswa Terseret Arus Sungai Hingga Tewas
-
Uya Kuya Dinyatakan Tidak Melanggar Kode Etik, Kini Aktif Lagi Sebagai Anggota DPR RI
-
Dendam Dipolisikan Kasus Narkoba, Carlos dkk Terancam Hukuman Mati Kasus Penembakan Husein
-
Sidang MKD: Adies Kadir Dinyatakan Tidak Melanggar Kode Etik, Diaktifkan Kembali sebagai Anggota DPR
-
Kronologi Guru di Trenggalek Dihajar Keluarga Murid di Rumahnya, Berawal dari Sita HP Siswi di Kelas
-
Mendadak Putra Mahkota Raja Solo Nyatakan Naik Tahta Jadi PB XIV di Hadapan Jasad Sang Ayah
-
IKJ Minta Dukungan Dana Abadi Kebudayaan, Pramono Anung Siap Tindaklanjuti