Suara.com - Jagat maya belakangan dihebohkan dengan aksi seorang terdakwa kasus penipuan yang asyik joget-joget setelah divonis oleh majelis hakim. Mirisnya, aksi joget ria terdakwa itu dilakukan di depan para calon jemaah umrah yang merupakan korban penipuan.
Berdasarkan narasi yang dilihat Suara.com pada Selasa (30/7/2024) dalam video yang turut dibagikan akun Instagram @fakta.jakarta, peristiwa itu disebut terjadi setelah terdakwa divonis penjara selama tiga tahun atas kasus penggelapan dana umrah.
Adapun sidang vonis itu digelar di Pengadilan Negeri Kudus.
Dalam video itu, awalnya tampak seorang wanita yang tak puas atas putusan hakim. Bahkan, wanita tua yang diduga korban penipuan itu terlihat menangis setelah hakim memvonis terdakwa.
Disebutkan jika terdakwa yang beraksi joget-joget usai dijatuhi vonis 3 tahun bui itu bernama Zyuhal Laila Nova.
Dalam kasus itu, Zyuhal yang diketahui sebagi pemilik biro Goldy Mixalmina Kudus itu disebut telah mencuri uang calon jemaah umrah sebesar Rp4,9 miliar.
Lantaran tak puas dengan putusan hakim, para korban penggelapan dana umrah yang didominasi ibu-ibu itu lantas memaki-maki terdakwa di luar ruang sidang.
"Woi maling, maling," pekik salah satu wanita.
Namun, terdakwa Zyuhal yang mengenakan peci hitam dan kemeja putih itu justru berjoget-joget seolah mengejek para korban. Pria itu tampak mengangkat kedua tangannya yang sudah diborgol sembari bergoyang-goyang.
Baca Juga: Dor...Dor...Dor! Viral Bentrok Polisi VS Polisi di Maluku: Warga Ketakutan Dengar Suara Tembakan
Merasa diledek, para korban makin kesal hingga menghardik terdakwa dengan kata-kata kasar. Bahkan, beberapa ibu-ibu pun nekat menerobos petugas yang ketika itu sedang mengawal ketat terdakwa.
"Bajingan, bajingan," hardik yang lain emosi.
Sontak, aksi joget ria terdakwa usai divonis ringan oleh hakim langsung menjadi sorotan netizen. Bahkan, banyak netize yang berkomentar pedas karena ikut merasa geram dengan aksi terdakwa itu.
"Mana nih keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia?' sindir salah satu netizen.
"Indonesia bro Ga jual agama ga bakal kaya bro," celetuk yang lain.
"Bisnis agama yang sangat menjanjikan," timpal netizen lainnya.
Berita Terkait
-
Bermodal Catatan Kecil di Tas Makanan Pelanggan, Driver Uber Eats Berhasil Wujudkan Pernikahan Impian
-
Dor...Dor...Dor! Viral Bentrok Polisi VS Polisi di Maluku: Warga Ketakutan Dengar Suara Tembakan
-
Ngeri! Loncat dari Kapal, Pemuda Ini Nyaris Bunuh Diri usai Akun Mobile Legends Diretas
-
Anjing Hilang 9 Tahun, Ditemukan Berkat Microchip!
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
WNI Terlibat Jaringan Scam di Kamboja, Anggota Komisi XIII DPR: Penanganan Negara Harus Berbasis HAM
-
Ahmad Ali PSI Luruskan Tafsir Podcast: Gibran Adalah Wapres Potensial, Bukan Lawan Politik Prabowo
-
Dittipideksus Bareskrim Sita Dokumen hingga Data Transaksi dari Penggeledahan PT DSI
-
Pakar Hukum Desak RUU Perampasan Aset Disahkan pada 2026
-
PDIP Gelar Natal Nasional Bersama Warga Terdampak Bencana: Berbagi Pengharapan dan Sukacita
-
DVI Tuntaskan Identifikasi Korban Pesawat ATR 42-500, Seluruh Nama Sesuai Manifest
-
Angin Kencang Terjang Kupang, 25 Rumah Warga Rusak dan Timbulkan Korban Luka
-
Akademisi UI Ingatkan Risiko Politik Luar Negeri RI Usai Gabung Dewan Perdamaian Gaza
-
PSI Percayakan Bali kepada I Wayan Suyasa Eks Golkar, Kaesang Titipkan Harapan Besar
-
Cegah Stres di Pengungsian, KDM Siapkan Rp10 Juta per KK untuk Korban Longsor Cisarua