Suara.com - Peraih medali emas Olimpiade Paris 2024 cabor angkat besi, Rizky Juniansyah bakal mendapat bonus Rp6 miliar usai menang medali emas Olimpiade Paris 2024.
Rizky Juniansyah bakal pergunakan bonus uang yang didapatnya untuk memperbaiki tempat latihannya yakni sasana Buldog Gym yang berlokasi di Komplek RSS Pemda, Kecamatan Cipocok Jaya, Kota Serang, Banten.
Pasalnya, Kemenpora dan Presiden Jokowi bakal memberikan bonus kepada para atlet peraih medali emas di Olimpiade Paris 2024 sebesar Rp6 miliar. Sementara, peraih medali perunggu sebesar Rp1,650 miliar.
Rizky Juniansyah mengaku tak menyangka bakal menerima uang besar atas pencapaiannya meraih medali emas di Olimpiade Paris 2024, sehingga akan menyisihkan uang tersebut untuk merenovasi tempat latihannya agar lebih bagus.
"Bonus ini sangat besar bagi saya, dan tidak menyangka bisa dapat uang sebanyak ini. Tentunya saya akan bangun sasana saya atau bangun sasana baru, sasana Buldog Gym, ya keinginan saya merenovasi dan meningkatkan lebih baik lagi," kata Rizky Juniansyah ditemui di kediamannya, Rabu (14/8/2024) malam.
Kata Rizky, dirinya memiliki keinginan agar tempat latihannya bisa menampung lebih banyak anak-anak muda yang mau menggeluti dunia angkat besi sehingga mampu menghasilkan atlet-atlet baru berprestasi lainnya di masa mendatang.
"Ke depan bisa lahir Rizky Rizky yang baru, junior-junior saya bakal jadi seperti saya ke depannya, terutama di Banten nanti anak-anak kecil bisa latihan di sasana Buldog Gym ini," ujarnya.
Bukan cuma bonus Rp6 miliar dari Kemenpora dan Presiden RI, Rizky juga bakal menerima banyak bonus tambahan dari para pengusaha di Indonesia, termasuk bonus yang akan diberikan oleh Ketua PABSI, Rosan Roeslani.
"Mungkin itu bonus hanya dari Kemenpora dan Presiden Jokowi, belum dari pengusaha-pengusaha lainnya, dari BUMN, semuanya, dari bapak Ketua PABSI, Pak Rosan bakal mengapresiasi, terus dari Grab juga bakal mengapresiasi," ucap Rizky.
Baca Juga: Diarak Bareng Yedi Rahmat dan Al Muktabar, Rizky Juniansyah Cuma Terima Kasih ke RT, Kenapa?
Kontributor : Yandi Sofyan
Berita Terkait
-
Diarak Bareng Yedi Rahmat dan Al Muktabar, Rizky Juniansyah Cuma Terima Kasih ke RT, Kenapa?
-
Bonus dari Pemerintah untuk Atlet Peraih Medali Olimpiade 2024, Capai Rp6 M
-
He Bing Jiao, Peraih Medali Perak Olimpiade Paris 2024 Nyatakan Pensiun
-
Ade Sumardi Bantah Isu Mundur Dampingi Airin Sebagai Bacawagub: Itu Tidak Benar
-
Airlangga Hartanto Mundur Jadi Ketum, Tatu Optimis Tak Pengaruhi Peta Politik Banten
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Pendidikan Tak Boleh Terputus Bencana, Rektor IPB Pastikan Mahasiswa Korban Banjir Bisa Bebas UKT
-
42 Ribu Rumah Hilang, Bupati Aceh Tamiang Minta BLT hingga Bantuan Pangan ke Presiden Prabowo
-
Tanggul Belum Diperbaiki, Kampung Raja Aceh Tamiang Kembali Terendam Banjir
-
Prabowo Setujui Satgas Kuala! Anggarkan Rp60 Triliun untuk Keruk Sungai dari Laut
-
Tawuran Awali Tahun Baru di Jakarta, Pengamat Sebut Solusi Pemprov DKI Hanya Sentuh Permukaan
-
Tiket Museum Nasional Naik Drastis, Pengamat: Edukasi Jangan Dijadikan Bisnis!
-
Timbunan Sampah Malam Tahun Baru Jogja Capai 30 Ton, Didominasi Alas Plastik dan Gelas Minuman
-
Nasib Pedagang BKT: Tolak Setoran Preman, Babak Belur Dihajar 'Eksekutor'
-
Ragunan 'Meledak' di Tahun Baru, Pengunjung Tembus 113 Ribu Orang Sehari
-
KUHP Baru Berlaku Besok, YLBHI Minta Perppu Diterbitkan Sampai Aturan Turunan Lengkap