Suara.com - Bakal calon gubernur Jakarta, Pramono Anung mengaku akan segera menemui warga Kampung Bayam. Ia berjanji jika terpilih menjadi Gubernur, persoalan Kampung Bayam akan selesai dalam satu bulan.
Hal itu disampaikan Pramono dalam acara "Nyalain Pram” yang digelar di M Bloc Space, Jakarta Selatan, Sabtu (21/9/2024).
Awalnya acara yang temanya tanya jawab dengan masyarakat tersebut, itu menghadirkan orang bernama Furqon selaku Ketua Kelompok Tani Kampung Bayam Madani. Ia curhat jika masalah warga miskin kota masih terjadi di Jakarta salah satunya seperti Kampung Bayam.
Pram pun mengatakan, jika persoalan warga Kampung Bayam Jakarta Utara ini menjadi kunci adalah agar hunian rumah susun bisa dihuni warga segera.
"Apa yang dilakukan Mas Anies pada Oktober, 2 minggu sebelum turun, menyerahkan kunci, itu harusnya dijalankan. menjadi komitmen pemerintah, siapapun pemerintah itu. ada 133 KK yang harusnya berhak untuk menempati (Kampung Susun Bayam), termasuk sewa yang pada waktu itu disepakati Rp600 ribu, ya dijalankan. sehingga dengan demikian, itulah yang menjadi kunci untuk menyelesaikan persoalan Kampung Bayam," kata Pramono.
Pramono lantas bertanya balik kepada Fuqon apa yang bisa jadi pengikat dirinya jika sudah terpilih nanti.
Furqon menjawab, jika yang menjadi pengikat adalah agar masalah yang dialami warga kini tak sampai menurun ke anak cucu.
Pramono kemudian di akhir sesi acara menegaskan jika akan menyelesaikan masalah Kampung Bayam jika sudah terpilih nanti.
"Bang Furqon jangan kahawatir, saya akan datang (temui warga Kampung Bayam). Urusan Kampung Bayam, kalau saya diberi amanah, enggak lebih dari satu bulan akan saya selesaikan. Itulah tugas pemimpin untuk berani melakukan sesuatu yang mungkin tidak populer," ujarnya.
Kendati begitu, komitmennya tersebut tak ingin disebut sebagai kontrak politik.
"Bukan kontrak politik. Tapi komitmen orang yang mau diberi amanah untuk menjadi calon gubernur," pungkasnya.
Tag
Berita Terkait
-
Pramono Anung: Saya Sejak 2001 Itu Dukung Persija, Boleh Dicek
-
Pramono-Rano Temui SBY di Cikeas Sabtu Pagi, Minta Dukungan Untuk Pilgub Jakarta?
-
Pilgub DKI: Pramono-Rano Satu Suara dengan Kebijakan Pusat di Era Prabowo-Gibran
-
Pilgub DKI: Pramono-Rano Satu Suara dengan Kebijakan Pusat di Era Prabowo-Gibran
-
Ulama Cakung Nyatakan Dukungan ke Pramono - Rano, Kiai Zainal Arifin: Terus Terang Saya Pendukung Anies
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Jemput Weekend Seru di Bogor! 4 Destinasi Wisata dan Kuliner Hits yang Wajib Dicoba Gen Z
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
HUT ke-80 TNI, PPAD Ajak Rawat Persatuan dan Kawal Masa Depan Bangsa
-
Kejati Banten Siap Jadi Mediator Polemik Penutupan Jalan Puspitek Serpong
-
HUT ke-80 TNI, Dasco: TNI Profesional dan Berkarakter Rakyat Jaminan Demokrasi
-
Finalisasi Perpres Tata Kelola MBG, Istana Pastikan Rampung Minggu Ini
-
Pengunjung HUT ke-80 TNI di Monas Membludak, Transjakarta Tambah 150 Armada
-
Penampakan Mobil Pengasuh Ponpes Al Khoziny usai Tertimpa Musala Roboh, Harganya Rp1 M?
-
DNA Dikirim ke Jakarta, Tim DVI Kerja Maraton Identifikasi 6 Jenazah Korban Ponpes Al Khoziny
-
Siapa Nono Anwar Makarim? Ayah Nadiem, Doktor Harvard dan Aktivis '66, Turun Gunung ke Pengadilan
-
Buka SPEKIX 2025, Mendagri: Ruang Merayakan Keberanian dan Kreativitas Anak Istimewa
-
Siapa Pengasuh Ponpes Al Khoziny? Publik Ramai-Ramai Tuntut Tanggung Jawab