Suara.com - Tentara Nasional Indonesia (TNI) akan merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) yang ke-79 pada tanggal 5 Oktober 2024. Peringatan ini dimeriahkan dengan berbagai kegiatan yang berpusat di Silang Monas, Jakarta. Dalam rangka merayakan hari istimewa ini, TNI telah merilis tema dan logo khusus yang merepresentasikan semangat kebersamaan dan kontribusi nyata TNI terhadap Bangsa Indonesia. Yuk, simak informasi lengkapnya!
Tema HUT ke-79 TNI 2024
TNI setiap tahunnya mengusung tema yang mencerminkan harapan dan visi strategis mereka. Untuk HUT ke-79, tema yang diangkat adalah "TNI Modern Bersama Rakyat Siap Mengawal Suksesi Kepemimpinan Nasional Untuk Indonesia Maju."
Tema ini menggambarkan komitmen TNI dalam menjaga stabilitas nasional serta mendukung keberhasilan transisi kepemimpinan di Indonesia. Lebih dari itu, tema ini juga menekankan pentingnya sinergi antara TNI, Polri, dan instansi terkait guna mewujudkan Indonesia yang lebih maju.
Logo HUT TNI ke-79
Seperti halnya tema, TNI juga merilis logo khusus untuk memperingati HUT ke-79. Desain logo tahun ini memadukan warna merah marun dan emas, dua warna yang merepresentasikan kekuatan dan kemuliaan. Di tengah logo, terdapat angka 79 yang menggambarkan usia TNI, sementara di sampingnya terdapat lambang dari tiga matra TNI, yaitu Angkatan Darat (AD), Angkatan Laut (AL), dan Angkatan Udara (AU).
Logo ini dapat digunakan untuk berbagai keperluan desain publikasi, mulai dari spanduk, banner, hingga konten media sosial. TNI juga telah menyediakan file logo dalam format PNG serta banner dalam format JPG dan PSD yang dapat diunduh oleh masyarakat. Berikut tautan untuk mendownload logo dan banner HUT TNI ke-79:
- Logo HUT TNI ke-79 2024 (PNG): Klik di sini
- Banner HUT TNI ke-79 2024 (JPG): Klik di sini
Acara Puncak HUT ke-79 TNI 2024
Puncak perayaan HUT TNI akan berlangsung pada Sabtu, 5 Oktober 2024, di Silang Monas, Jakarta. Acara ini terbuka untuk umum sehingga masyarakat dapat turut menikmati berbagai atraksi dan pertunjukan dari matra TNI.
Baca Juga: Panglima TNI Resmikan 5 Batalyon Infanteri Penyangga di Papua
Sebelum puncak acara, beberapa kegiatan telah dilaksanakan, seperti donor darah, ziarah ke makam pahlawan, pengobatan gratis, dan pembagian sembako. Acara puncak yang digelar pada 5 Oktober akan menyuguhkan berbagai pertunjukan menarik, termasuk:
- Demo bela diri
- Demo berkuda
- Jupiter aerobatic team
- Terjun payung
- Rajawali laut flight
- Demo anti drone
- Defile pasukan dan alutsista
- Kirab alutsista bersama rakyat
- Makan gratis
- Demo drone theatrical
- Fly pass Boomburst & high speed pass
Ini merupakan kesempatan emas bagi masyarakat untuk lebih dekat dengan TNI dan menikmati pertunjukan yang memperlihatkan kekuatan dan kesiapan pasukan serta alutsista TNI.
Peringatan HUT ke-79 TNI pada 5 Oktober 2024 merupakan momen penting bagi bangsa Indonesia. Dengan tema "TNI Modern Bersama Rakyat Siap Mengawal Suksesi Kepemimpinan Nasional Untuk Indonesia Maju", TNI menegaskan peran sentralnya dalam menjaga stabilitas dan kemajuan negara. Tidak hanya itu, berbagai acara menarik juga telah dipersiapkan untuk memeriahkan hari ulang tahun ini, yang puncaknya akan diadakan di Silang Monas, Jakarta. Pastikan Anda tidak melewatkan acara ini!
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Dorong Kedaulatan Digital, Ekosistem Danantara Perkuat Infrastruktur Pembayaran Nasional
-
AJI Gelar Aksi Solidaritas, Desak Pengadilan Tolak Gugatan Mentan Terhadap Tempo
-
Temuan Terbaru: Gotong Royong Lintas Generasi Jadi Kunci Menuju Indonesia Emas 2045
-
PSI Kritik Pemprov DKI Pangkas Subsidi Pangan Rp300 Miliar, Dana Hibah Forkopimda Justru Ditambah
-
Penerima Bansos di Jakarta Kecanduan Judi Online, DPRD Minta Pemprov DKI Lakukan Ini!
-
Pecalang Jakarta: Rano Karno Ingin Wujudkan Keamanan Sosial ala Bali di Ibu Kota
-
5 Fakta OTT KPK Gubernur Riau Abdul Wahid: Barang Bukti Segepok Uang
-
Di Sidang MKD: Ahli Sebut Ucapan Ahmad Sahroni Salah Dipahami Akibat Perang Informasi
-
TKA 2025 Hari Pertama Berjalan Lancar, Sinyal Positif dari Sekolah dan Siswa di Seluruh Indonesia
-
Aktivis Serukan Pimpinan Pusat HKBP Jaga Netralitas dari Kepentingan Politik