Suara.com - Ketua tim pemenangan Ridwan Kamil-Suswono (RIDO), Ahmad Riza Patria, hadir dalam penetapan pemenang Pilkada Jakarta 2024. Pasangan Pramono Anung-Rano Karno kini resmi ditetapkan sebagai gubernur dan wakil gubernur Jakarta.
Ariza hadir mendampingi Suswono lantaran Ridwan Kamil tidak hadir dalam agenda penetapan ini.
“Saya hadir bersama Suswono memenuhi undangan KPU DKI Jakarta untuk mewakili dari pada pasangan Ridwan Kamil-Suswono, dan juga dari partai pendukung,” kata Ariza di Jakarta Barat, Kamis (9/1/2025).
Ariza mengaku bersyukur lantaran di masa transisi antara pemerintahan Jokowi dan Prabowo, pilkada serentak bisa berjalan secara damai dan kondusif.
“Tidak ada masalah, kita syukuri Indonesia sebagai negara demokrasi terbesar ketiga di dunia dan kita harus jaga terus. Insyaallah ke depan proses politik pasca Pilpres, Pileg dan Pilkada terus berlanjut semakin baik kualitasnya,” jelasnya.
Ariza kemudian berharap dalam kepeminpinan Pramono-Rano, Jakarta bisa lebih maju. Terlebih saat transisi pemindahan Ibu Kota dari Jakarta ke Kalimantan Timur.
“Kita harap kepemimpinan Mas Pram dan Rano Karno Insyaallah nanti bisa membawa Jakarta yang lebih maju lebih baik,” ucapnya.
“Masa transisi pemindahan Ibu Kota Jakarta ke Kalimantan Timur dapat berlangsung secara baik dan ini PR yang paling berat bagi kepemimpinam Pram dan Rano dalam lima tahun ke depan,” tambahnya menandaskan.
Hari ini Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi DKI Jakarta menetapkan pasangan Pramono Anung-Rano Karno sebagai gubernur dan wakil gubernur terpilih.
Baca Juga: Pilkada DKI 2024: Dharma Pongrekun Ngaku Bakal Babak Belur Bila Lawan RK-Suswono Sendirian
Berdasarkan hasil Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Pramono-Rano memperoleh suara terbanyak berdasarkan hasil rekapitulasi, yakni 2.183.239 atau 50,07 persen.
Pramono-Rano mengalahkan dua paslon lainnya, yakni Ridwan Kamil-Suswono dan Dharma Pongrekun-Kun Wardhana.
Berita Terkait
-
Balita 2 Tahun Diduga Jadi Korban Pelecehan Bapak Kos di Kaltim, Ibu Korban Sempat Diancam Jika Lapor Polisi
-
Inisiatif Vaksin Dengue Oleh Dinas Kesehatan Kalimantan Timur, Jadi Teladan untuk Selangor dalam Perangi Penyakit
-
Spesies Baru Anggrek Trichoglottis najibii Meriahkan FLOII Expo 2024, Hari Kedua Jumlah Pengunjung Melesat!
-
Anies Ogah Disebut Berjasa di Balik Pemilihan Pramono Anung, Netizen: Ada Orang Sehumble Itu
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 5 Pilihan HP Snapdragon Murah RAM Besar, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Bobby Nasution Tak Kunjung Diperiksa, Penyidik KPK Rossa Purbo Bekti Dilaporkan ke Dewas KPK
-
Kasus Tudingan Ijazah Palsu Arsul Sani Masuk Babak Baru, Kini Ada Aduan Masuk ke MKD DPR RI
-
Menpar Kena 'Sentil' Komisi VII DPR, Proyek Lift Kaca di Pantai Kelingking Turut Disinggung
-
Waspada Game Online Terafiliasi Judol Ancam Generasi Muda, Aparat Didesak Bertindak Tegas
-
'Nanti Diedit-edit!' Arsul Sani Pamer Ijazah S3 Asli, Tapi Takut Difoto Wartawan
-
Seribu Keluarga Lulus Jadi PKH, Gubernur Ahmad Luthfi Dorong Kemandirian Warga
-
Apresiasi Kejujuran, KPK Undang 6 Siswa SD Penemu Ponsel untuk Podcast Antikorupsi
-
Dituduh Pakai Ijazah Palsu, Hakim MK Arsul Sani Buka Suara: Nanti Diedit-edit, Saya Pusing
-
Dituduh Palsu, Hakim MK Arsul Sani Pamerkan Ijazah Berikut Transkrip Nilainya: Ini yang Asli!
-
International Parade Marching Carnival Sukses Digelar, Jember Siap Jadi Pusat Event Berskala Dunia