Suara.com - Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, mengungkit kekalahan pasangan Capres dan Cawapres nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD di Pilpres 2024. Terlebih pasangan yang diusung PDIP ini masuk nomor buncit alias paling Bawah.
Hal ini disampaikan Megawati saat menyampaikan pidato politik di HUT ke-52 PDIP di sekolah partai, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Jumat (10/1/2025).
"Karena saya yakin pilihan saya Pak Ganjar Pak Mahfud akan menang, kok bisa kalah ya, dah gitu nomor tiga lagi, gile saya bilang" ujar Megawati.
Megawati bahkan menyinggung soal adanya rekayasa di Pilpres 2024 lalu. Dia kemudian menyindir ingin belajar rekayasa tersebut.
"Ini rekayasa darimana nih pelajarannya, saya kepingin juga, gila. Itu yang namanya orang sudah mabuk," kata Megawati.
Awalnya Megawati mengatakan ingin menggelar HUT ke-52 PDIP dengan mewah. Namun, dia mengaku partai berlambang banteng dengan moncong putih ini lagi prihatin. Salah satunya karena kekalahan di Pilpres 2024 tersebut.
"Kenapa saya bikin acara ini, bilang sama Sekjen (Hasto Kristiyanto), kita kan lagi prihatin. Tadinya saya mau bikin besar gitu," kata Megawati.
Diketahui, Pilpres 2024 dimenangkan pasangan Calon nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. Sedangkan perolehan suara kedua diraih paslon nomor ururt 1 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar.
Gelar HUT
Baca Juga: Megawati hingga Hasto Sudah di Acara HUT ke-52 PDIP, Puan Belum Terlihat
Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan atau PDIP menggelar peringatan Hari Ulang Tahun atau HUT ke-52 hari ini, di Sekolah Partai Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Jumat (10/1/2025).
Sekretaris Jenderal DPP PDIP Hasto Kristiyanto, menjelaskan tema HUT ke-52 PDIP ini adalah 'Satyam Eva Jayate' dengan sub tema ‘Api Perjuangan Nan Tak Kunjung Padam’.
"Acara peringatan HUT akan dimulai sejak pukul 13.30 WIB dengan protokol Partai. Sebagaimana biasanya di setiap acara Partai, kebudayaan juga dihadirkan dengan penampilan seni budaya. Dilanjutkan dengan pidato politik Ibu Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri dan diakhiri dengan pemotongan tumpeng HUT ke-52 PDIP," kata Hasto, Jumat pagi (10/1/2025).
Hasto mengatakan, agenda hari ini menjadi pembuka rangkaian HUT PDIP yang akan digelar hingga Juni mendatang. Mengingat situasi perekonomian nasional juga masih menghadapi tantangan dan tekanan geopolitik global, kata dia, maka peringatan HUT secara sederhana.
Menurutnya, acara akan diikuti secara daring oleh seluruh kader PDI Perjuangan dan simpatisan partai dan Satgas Partai, Anak Ranting, Ranting, PAC, DPC dan DPD seluruh Indonesia, termasuk seluruh anggota legislatif, seluruh kepala daerah dan wakil kepala daerah.
Berita Terkait
-
Ini Arti Satyam Eva Jayate yang Jadi Tema HUT PDIP ke-51
-
Analis Prediksi Ketum PDIP akan Berganti, Kader Dipecat Bakal Gempur Megawati?
-
Puan Akhirnya Nongol di Acara HUT ke-52 PDIP di Sekolah Partai, Langsung Gandeng Tangan Megawati
-
Megawati hingga Hasto Sudah di Acara HUT ke-52 PDIP, Puan Belum Terlihat
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Bareskrim Bongkar Jaringan Judi Online Internasional, Puluhan Tersangka Ditangkap di Berbagai Kota
-
Ajang 'Pajang CV' Cari Jodoh: Fenomena Cindo Match di Mall of Indonesia
-
Hujan Deras Bikin 10 RT dan 3 Ruas Jalan di Jakarta Tergenang
-
Gus Yahya Bantah Tunjuk Kembali Gus Ipul sebagai Sekjen PBNU
-
Longsor Akibat Kecelakaan Kerja di Sumedang: Empat Pekerja Tewas
-
Polisi Tembakkan Gas Air Mata Bubarkan Tawuran di Terowongan Manggarai
-
Hujan Deras Genangi Jakarta Barat, Sejumlah Rute Transjakarta Dialihkan
-
Alasan Kesehatan, 5 Terdakwa Korupsi Pajak BPKD Aceh Barat Dialihkan Jadi Tahanan Kota
-
Mulai Berlaku 2 Januari 2026, Ini 5 Kebiasaan yang Kini Bisa Dipidana oleh KUHP Nasional
-
Misteri Satu Keluarga Tewas di Tanjung Priok, Ini 7 Fakta Terkini