Suara.com - Dalam rangka kegiatan Harlah (Hari Lahir) Nahdlatul Ulama ke-102 di Masjid Petilasan Imam Abul Hasan al-Syadzili, Tunis, kader NU Tunisia menggelar Ijazah Kubro Tarekat Syadziliah
Berdasarkan informasi dari KBRI Tunisia, acara tersebut turut dihadiri oleh Duta Besar Republik Indonesia untuk Tunisia, Zuhairi Misrawi dan ratusan kader NU yang sedang menuntut ilmu.
Dubes Zuhairi menegaskan bahwa Tunisia merupakan kota para wali, kekasih Tuhan, dijaga para wali, sehingga perlu diteladani dengan cara meneguhkan dan membumikan spiritualitas Islam.
Setiap Jumat dan Sabtu, lanjutnya, pembacaan hizb-hizb Imam Abul Hasan al-Syadzili terus dilantunkan. Sebab itu, Tunisia menjadi negeri yang dijaga para kekasih Tuhan, serta warna dan baluran spiritualitasnya sangat menonjol di seantero Tunisia.
“PCINU Tunisia dalam rangkaian kegiatan Hari Lahir ke-102 menggelar Ijazah Kubro untuk membekali para kader NU dengan spiritualitas, dan diharapkan mampu membumikannya di Indonesia kelak", ujarnya.
Zuhairi Misrawi menambahkan pembacaan hizb-hizb secara rutin akan memberikan keteguhan hati, bahwa setiap perjuangan, pengorbanan, dan pengabdian akan membawa kemasalahatan bagi banyak orang, bahkan peradaban kemanusiaan.
"Alhamdulillah, ijazah kubro dipimpin langsung oleh ulama terkemuka Tunisia, pengampu Tarekat Syadziliyah Tunisia. Kami diminta istiqamah membaca Hizb Bahr setiap hari.
Di hadapan para kader NU, ia turut menyampaikan bahwa setiap perjuangan, pengorbanan, dan pengabdian memerlukan keteguhan hati dan keyakinan tinggi.
“Sebab itu, diperlukan spiritualitas agar setiap ikhtiar kita dalam hidup membawa kemaslahatan bagi banyak orang untuk peradaban kemanusiaan yang lebih baik", tegas dia. [Antara].
Baca Juga: Perang di Jalur Gaza Belum Berakhir? Israel Tunda Pelaksanaan Gencatan Senjata
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Akankah Rocky Gerung Hadir? Polda Metro Tunggu Kedatangannya Terkait Kasus Ijazah Palsu Jokowi
-
Jaga Marwah Non-Blok, Connie Ingatkan Presiden Tak Sembarang Bayar Iuran Dewan Perdamaian
-
Pura-pura Jadi Kurir Ekspedisi, Dua Pengedar Narkoba di Tangerang Tak Berkutik Diciduk Polisi
-
Kasus Korupsi Kuota Haji, KPK Minta Bos Maktour Tetap di Indonesia
-
Diperiksa KPK, Bos Maktour Tegaskan Pembagian Kuota Haji Wewenang Kemenag
-
KPK Endus Peran Kesthuri Jadi Pengepul Uang Travel Haji untuk Pejabat Kemenag
-
Hikmahanto Soroti Risiko Gabung Dewan Perdamaian: Iuran Rp16,9 T hingga Dominasi Trump
-
Pemulihan Listrik Pascabencana di Tiga Provinsi Sumatera Capai 99 Persen
-
Bantah Pertemuan Rahasia dengan Google, Nadiem: Saya Lebih Sering Ketemu Microsoft
-
Untung Rugi RI Masuk Dewan Perdamaian Trump: Bisa 'Jegal' Keputusan Kontroversial?