Suara.com - Setelah menggeser posisi Ketua Fraksi dan pimpinan Komisi I, kini giliran kursi Wakil Ketua Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) diisi wajah baru.
Kali ini, Adang Daradjatun ditunjuk menjadi Wakil Ketua Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR RI, menggantikan posisi yang sebelumnya diisi oleh Aboe Bakar Alhabsyi.
Pergantian ini disahkan dalam Rapat Penetapan Pimpinan MKD yang dipimpin oleh Wakil Ketua DPR RI, Cucun Ahmad Syasurijal, di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (15/7/2025).
Cucun menyampaikan bahwa pimpinan DPR telah menerima surat dari Fraksi PKS terkait perubahan tersebut.
"Tertanggal 23 Juni 2025 perihal perubahan penugasan anggota fraksi PKS DPR RI di alat kelengkapan dewan," kata Cucun saat memimpin rapat.
Berdasarkan surat tersebut, pimpinan DPR secara resmi menetapkan Adang Daradjatun sebagai pimpinan baru di MKD.
"Sesuai dengan surat fraksi PKS dengan ini kami selaku pimpinan dewan menetapkan saudara Adang Daradjatun nomor angota 451 dari fraksi PKS menjadi wakil ketua mahkamah kehormatan dewan DPR RI mengantikan sasaran habib Aboe bakar Al Habsyi nomor anggota 482," jelas Cucun.
Setelah permintaan persetujuan diajukan, seluruh anggota MKD yang hadir menyatakan setuju.
"Apakah dapat disetujui?" tanya Cucun, yang kemudian dijawab "setuju" secara serentak.
Baca Juga: Sukamta Geser Ahmad Heryawan di Komisi I DPR: Strategi Baru PKS Jelang Pemilu?
Langkah ini merupakan bagian dari rangkaian perombakan yang dilakukan PKS dalam sebulan terakhir.
Sebelumnya, pada Kamis (26/6/2025), PKS menunjuk Sukamta sebagai Wakil Ketua Komisi I DPR RI menggantikan Ahmad Heryawan (Aher).
Penetapan itu juga dipimpin oleh Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad.
Gelombang perombakan ini dimulai dari pucuk pimpinan fraksi itu sendiri. Jabatan Ketua Fraksi PKS di DPR RI resmi beralih dari Jazuli Juwaini kepada Abdul Kharis Almasyari.
Keputusan ini diambil dalam Rapat Pleno Fraksi pada Selasa (24/6/2025), yang dihadiri langsung oleh Presiden PKS yang baru, Almuzzamil Yusuf.
"Terima kasih Dr Jazuli Juwaini (Ketua Fraksi PKS DPR RI 2019–2025) beserta jajaran. Selamat bertugas kepada Dr. H. Abdul Kharis Almasyhari, SE., M.Si (Ketua Fraksi PKS DPR RI 2025–2029) beserta jajaran pengurus baru," kata Almuzzamil dalam keterangannya, Rabu (25/6/2025).
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Pura-pura Jadi Kurir Ekspedisi, Dua Pengedar Narkoba di Tangerang Tak Berkutik Diciduk Polisi
-
Kasus Korupsi Kuota Haji, KPK Minta Bos Maktour Tetap di Indonesia
-
Diperiksa KPK, Bos Maktour Tegaskan Pembagian Kuota Haji Wewenang Kemenag
-
KPK Endus Peran Kesthuri Jadi Pengepul Uang Travel Haji untuk Pejabat Kemenag
-
Hikmahanto Soroti Risiko Gabung Dewan Perdamaian: Iuran Rp16,9 T hingga Dominasi Trump
-
Pemulihan Listrik Pascabencana di Tiga Provinsi Sumatera Capai 99 Persen
-
Bantah Pertemuan Rahasia dengan Google, Nadiem: Saya Lebih Sering Ketemu Microsoft
-
Untung Rugi RI Masuk Dewan Perdamaian Trump: Bisa 'Jegal' Keputusan Kontroversial?
-
Viral! Trotoar di Koja Dibongkar Paksa, Ternyata Ini yang Diburu Pencuri di Bawah Tanah
-
Kajari Magetan Dicopot, Diperiksa Intensif Kejagung Gegara Dugaan Pelanggaran Integritas!