Suara.com - Sejak sebut rakyat tolol hingga rumah dijarah massa, politis Partai NasDem, Ahmad Sahroni menjadi sosok yang masih menjadi perbincangan publik. Bahkan, jagat maya sepekan terakhir terus bermunculan video lawas Sahroni yang diduga hasil temuan netizen.
Kekinian beredar video Sahroni yang merekam aktivitasnya saat mengikuti salat berjemaah. Video lama itu salah satunya dibagikan ulang di platform, X (dulunya Twitter).
Dalam unggahan yang dibagikan akun X, @penggunaeks, Sahroni awalnya tampak menaruh gawainya sebelum ikut melaksanakan salat berjemaah.
Pria yang dijuluki Crazy Rich Tanjung Priok itu terlihat merekam dengan menaruh gawainya persis di depannya saat ikut salat berjemaah.
Dalam video itu, Sahroni tampak satu shaf salat dengan Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) yang berada di sebelah kanannya. Baik Sahroni dan AHY yang berada di shaf makmum terlihat mengikuti gerakan imam yang memimpin salat berjemaah itu.
"Sahroni dalam hati: aduh shalat di sebelah mas crush, mana lagi ganteng” nya lagi dia. harus ku abadikan," tulis akun yang membagikan video Sahroni itu dilihat pada Rabu (3/9/2025).
Video lawas Sahroni yang merekam kegiatan salat bareng AHY langsung menjadi sorotan netizen. Alih-alih menuai pujian, Sahroni justru banjir cibiran netizen. Bahkan, kebanyakan netizen geleng-geleng dengan tingkah laku Sahroni yang sengaja merekam kegiatan salat berjemaah dengan menggunakan gawainya.
"Kenapa deh? nggak pernah sholat apa gimana sampe divideoin segala?" tulis salah atu netizen.
"Orang kalo videoin sesuatu biasanya karena itu pengalaman pertama kali/jarang. Soalnya kalo rutinitas biasanya jarang dibikin video karena ya gitu gitu aja," sindir yang lain.
Baca Juga: Puan Maharani Cuma Minta Maaf, Susi Pudjiastuti Geram: Pecat Anggota DPR Tak Berempati ke Rakyat!
Bahkan, ada yang kembali mengungkit umpatan Sahroni yang menyebut rakyat tolol.
"Kok ada ya orang punya pikiran mau ibadah direkam??? Hah gini nih otak orang yang nolol nololin masyarakat??" cibir netizen lainnya.
"Jijik banget liat bentukannya," ujar netizen merasa muak.
Diketahui, Sahroni resmi dinonaktifkan dari jabatannya sebagai anggota DPR imbas ucapan kontroversialnya yang menyebut seruan pembubaran DPR adalah ide orang tolol sedunia. Umpatan Sahroni memicu gelombang demonstrasi besar-besaran rakyat ke DPR RI hingga akhirnya memicu kerusuhan di Jakarta dan daerah-derah lain yang akhirnya sampai menelan korban jiwa.
Tak hanya itu, rumah Sahroni pun ikut menjadi target aksi penjarahan massa, beberapa waktu lalu.
Berita Terkait
-
Puan Maharani Cuma Minta Maaf, Susi Pudjiastuti Geram: Pecat Anggota DPR Tak Berempati ke Rakyat!
-
Prabowo Ditantang Mundur jika Cinta Tanah Air: Gak Malu Bertahan Mati-matian di Kursi Kekuasaan?
-
Kapolri Harus Tanggung Jawab, Denny Indrayana: Polisi Bukan Lagi Pelindung tapi Pelindas Masyarakat!
-
Sebut Gerakan Aksi Massa Konstitusional, Bivitri Sindir Pidato Prabowo: Tak Selesaikan Akar Masalah!
-
Takut Didemo Rakyat, Sikap 'Cupu' Dave Laksono Ditertawai Susi Pudjiastuti: Tenggelamkan Saja Bu!
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
SIPSS Polri 2026: Jadwal, Syarat, Link Pendaftaran dan Daftar Jurusan
-
Bongkar 6 Nyawa yang Masih Terjebak, Adian Ingatkan Sejarah Kelam 'Asap Pengusir' di Pongkor
-
Dirut IAT: Ada 7 Kru Pesawat ATR 42 yang Hilang di Maros
-
Antisipasi Banjir Rob hingga 20 Januari, Ancol Siagakan 68 Pompa Air
-
Menteri KKP: Tiga Personel PSDKP Hilang di Balik Kabut Maros
-
Operasi Modifikasi Cuaca, BPBD DKI Sebar 2,4 Ton Garam untuk Halau Hujan Jakarta
-
Pakar Ingatkan Bahaya Konsumsi Ikan dari Perairan Tercemar Sampah Muara Baru
-
Pesawat ATR 400 Hilang Kontak di Maros, TNI AU Terjunkan Helikopter Caracal Sisir Lokasi
-
Pakar Kesehatan Soroti Bahaya Lautan Sampah Muara Baru bagi Warga Pesisir
-
Misteri Hilangnya PK-THT di Langit Sulawesi: Bawa 10 Orang, GM Bandara Pastikan Ini