Suara.com - Segala rupa kendaraan roda dua dan roda empat hasil modifikasi akan berkumpul di ajang Jakarta Custom Culture 2017 (JCC) yang akan berlangsung pada akhir pekan ini di JIExpo Kemayoran, Jakarta
Di pameran ini, para modifikator otomotif Indonesia bakal unjuk kebolehan dan kreasi mereka.
JCC 2017, seperti diumumkan melalui keterangan pers yang diterima Suara.com pada Jumat (20/10/2017), digelar mulai besok, 21 Oktober hingga 23 Oktober dengan mengusung tema JCC 2017 sendiri ialah 'Old School vs New School'.
"Kenapa Old School vs New School ? Karena Old School adalah roots nya, awal dari munculnya istilah custom dan new school adalah perkembangan dari budaya itu yang tidak berhenti berevolusi," tulis penyelenggara JCC 2017 dalam pengumuman resmi mereka.
Adapun alasan diadakannya acara ini ialah berkembang pesatnya kreativitas para modifikator nasional, baik untuk mobil maupun sepeda motor. JCC 2017 diharap dapat menumbuhkan semangat rumah-rumah modifikasi di Tanah Air untuk bergerak dalam industri kreatif negeri ini.
Bakal ada beragam acara selama dua hari pagelaran JCC 2017, di antaranya Old School VS New School Cars & Motorcycle, JCC Parade, JCC Awards, Indonesian Builder Riding “Tebus Dosa Emisi”, Rolling Thunder, Lelang JCC, People’s & Best Custom Car Choice Award, Art Custom Demo (pinstripping, door art, lettering).
Parade Old VS New School merupakan acara utama dalam pagelaran ini. Di acara tersebut, pengunjung dan penggemar otomotif dapat mengetahui keseluruhan aliran modifikasi yang saat ini digandrungi di Tanah Air.
"JCC ingin mewadahi para modifikator dan builder otomotif, juga pengrajin, artis hingga pabrikan rumahan seperti skateboard, sepatu, baju dll untuk bisa menunjukkan kebolehan akan hasil karya mereka," terang penyelenggara.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Ingin Beli SUV Mewah, Ini Daftar Harga Mobil Subaru Januari 2026!
-
Rp3 Juta Dapat Motor Bekas Apa? Ini 5 Opsi yang Bermesin Bandel dan Mudah Dirawat
-
Terkenal Bandel, 5 Motor Bekas Ini Ternyata Cuma Dijual Rp5 Jutaan
-
Siapkan Tabungan Mulai Sekarang! Ini 5 Rekomendasi Motor buat Mudik Nyaman di Lebaran 2026
-
4 Rekomendasi Motor Bebek Terbaik Harga Murah Under 7 Juta: Serba Bandel, Serba Irit!
-
5 Kekurangan Membeli Motor Bekas dan Tips Agar Tidak Salah Beli
-
7 Tips Memilih Motor Bekas untuk Anak Sekolah Anti Zonk: Biar Nggak Dapat Unit Rewel
-
Mending Karimun 'Kotak' atau BYD Atto 1? Sama-sama Hemat, Tapi Awas Jebakan Ini
-
Motor Matic Terbaik Yamaha Harga di Bawah Rp 20 Juta: Pilih Mio M3, Gear 125, atau Gear Hybrid?
-
Awas Cat Rusak! Jangan Cuci Motor saat Mesin Panas, Ini Solusi Gratis Biar Awet