Suara.com - PT. Suzuki Indomobil Sales (SIS), agen pemegang merek mobil Suzuki di Indonesia, pada Jumat (26/1/2018), meluncurkan Suzuki Ignis Sport Edition (SE) di Jakarta. Kehadiran Ignis SE ini menjadi strategi Suzuki untuk mengembalikan elemen sport dalam jajaran produknya di Tanah Air.
"Sejatinya DNA kami adalah DNA Sport," kata Dony Saputra, 4 Wheel Marketing Director SIS dalam jumpa pers peluncuran Ignis SE di Jakarta Selatan.
"Kami mengawali 2018 dengan semangat sport dan dengan Ignis Sport Edition kami ingin lebih tajamkan lagi ke sisi sport," imbuh Dony.
Dalam Ignis SE, ada enam fitur khusus yang menonjolkan tampilan sport dari salah satu city car terlaris di Tanah Air itu. Meski demikian dari dimensi, Ignis SE masih sama dengan para pendahulunya.
Tampilan sporty Ignis SE lebih banyak terlihat pada sisi eksterior. Antara lain dari tambahan front under spoiler, side under spoiler, rear under spoiler, dan rear upper spoiler.
Di bagian grill, Ignis SE juga telah dihiasi dengan Daytime Running Light yang membuat mobil itu lebih dinamis dan aman saat berbaur di keramaian jalan.
Sementara bagian di interior ada head unit touch screen 7 inci, yang telah dibekali fitur mechaless, radio (am/fm), MP3, WMA, Bluetooth Audio, dan Bluetooth phone call yang bisa terintegrasi dengan ponsel pintar.
Ignis SE dipacu mesin K12M berkapasitas 1.197cc, dengan konfigurasi empat silinder DOHC, VVT. Ignis SE ditawarkan dalam dua varian, yakni yang bertransmisi AGS dan manual (MT).
Suzuki Ignis Sport Edition bertransmisi manual dijual seharga Rp151.500.000, sementara yang bertransmisi AGS dibanderol seharga Rp161.500.000 on the road Jabodetabek.
Berita Terkait
-
Bingung Pilih Suzuki Satria atau GSX-S150? Tengok Dulu Daftar Harga Motor Suzuki 2026
-
5 Rekomendasi Mobil Hatchback Murah, Kuat Nanjak di Jalan Pegunungan Meski Full Penumpang
-
Seganteng Satria, Semurah Honda Beat Bekas: Intip Pesona Suzuki Young Star si Motor Irit
-
Suzuki Fronx Seirit Apa? Segini Taksiran Konsumsi BBM dan Harga Sekennya
-
NMAX dan ADV 160 Mana Teduh? Ini 5 Mobil Bekas Cakep Harga 50 Juta Cocok Jadi Wishlist 2026
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Menperin Minta Insentif Sektor Otomotif ke Purbaya untuk Cegah PHK
-
Beli Motor Scoopy DP Rp3 Jutaan, Angsurannya Berapa? Ini Simulasinya
-
Harga Mobil Nissan 2026: Livina dan Magnite Bikin Ngiler, Siapin Duit Segini
-
5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan
-
Dari Calya hingga Alphard: Intip Daftar Harga Mobil Toyota 2026 Terbaru Terlengkap
-
4 Mobil Double Cabin yang Gagah, Tangguh, dan Fungsional untuk Penggunaan Harian
-
Mending Brio atau WR-V? Segini Harga Mobil Honda 2026
-
Budget Pas-pasan? Cek 5 Mobil Matic Bekas Ini, Ada Volvo Klasik yang Harganya Cuma 20 Jutaan!
-
Bingung Pilih Suzuki Satria atau GSX-S150? Tengok Dulu Daftar Harga Motor Suzuki 2026
-
5 Rekomendasi Mobil Hatchback Murah, Kuat Nanjak di Jalan Pegunungan Meski Full Penumpang