Suara.com - PT Bridgestone Tire Indonesia (Bridgestone Indonesia), mengumumkan ban premium berperforma tinggi, Turanza T005A dipilih sebagai ban original equipment (OE) untuk produk sedan premium terbaru Toyota All New Camry.
Mengusung konsep “Comfort Above All”, Turanza T005A disebutkan mampu meningkatkan kenyamanan berkendara yang ditawarkan oleh Toyota All New Camry. Pasalnya, ban produksi Bridgestone ini diracik dengan teknologi khusus untuk mendukung performa sedan di segala kondisi jalan.
"Semakin berkembangnya pasar sedan premium di Indonesia membuat kami meluncurkan Turanza T005A tahun lalu. Ban premium ini merupakan produk yang dirancang khusus untuk mendukung kenyamanan dan performa istimewa sedan premium, termasuk Toyota All New Camry," ujar Yuichi Asaoka, Marketing Director PT Bridgestone Tire Indonesia, Rabu (13/2/2019).
Turanza T005A memiliki keunggulan berupa pola telapak dengan pitch variabel yang mampu mengurangi kebisingan, celah ban atau sipes bersudut besar sehingga dampaknya lebih lembut dan tingkat kebisingan lebih rendah.
Selain itu, bentuk telapak yang menapak ke permukaan aspal juga telah disempurnakan dan bagian dinding ban diperkuat untuk mengurangi getaran akibat kondisi permukaan jalan.
Ban ini menggunakan teknologi ban eksklusif milik Bridgestone, yaitu kompon Nano Pro-Tech yang memperkuat ikatan antara silika dan polimer untuk meningkatkan area kontak, sehingga menghasilkan pengurangan panas dan kehilangan energi, yang memberikan performa terbaik dalam kondisi basah dan jarak pengereman lebih baik.
Selanjutnya, potongan pada pola telapak ban (chamfering) mencegah terjadinya deformasi dan memastikan kontak dengan permukaan jalan yang rata untuk menghasilkan kemampuan pengereman lebih paten.
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- Terbongkar dari Tato! Polisi Tetapkan Pria Lawan Main Lisa Mariana Tersangka Kasus Video Porno
- Buntut Tragedi SMA 72 Jakarta, Pemerintah Ancam Blokir Game Online Seperti PUBG
Pilihan
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
-
Keuangan WIKA 'Berlumur Darah' Imbas Whoosh, Bosnya Pasrah Merugi
Terkini
-
5 Mobil Bekas MPV Paling Irit dan Murah di Bawah Rp100 Juta, Bisa Buat Angkut Keluarga Besar
-
5 Mobil Bekas SUV di Bawah Rp70 Juta Paling Banyak Dicari, Dijamin Irit dan Murah Perawatan
-
Destinator Terus Moncer, Penjualan Mobil Mitsubishi Terus Melonjak
-
6 Fakta Mengejutkan Yamaha Aerox-e: Si Sporty Kini Bertenaga Listrik
-
AHM Best Student 2025 Hasilkan Karya Inovatif Bagi Masyarakat Pesisir
-
TIngkah Gus Elham Viral, Tunggangannya Tak Lepas Dari Sorotan
-
Terpopuler: Toyota Ragu Bikin Pabrik Baterai EV, BYD Curi Kursi Puncak Penjualan Mobil
-
Irit, Murah Pula: Intip 5 Mobil Anti Bikin Kantong Kering 2025, Cocok untuk Anak Muda Perkotaan
-
Keputusan Merger Mitsubishi Fuso dan Hino Dinilai Belum akan Berdampak ke Indonesia
-
6 Rekomendasi Motor Bebek Bekas untuk Driver Ojol, Tangguh dan Irit BBM