Suara.com - Departemen Transportasi Inggris baru saja mengumumkan akan menguji coba kamera detektor kebisingan yang dirancang untuk memantau para pengguna knalpot racing atau brong, blombongan, alias bobokan dalam bahasa setempat di Tanah Air.
Menanggapi inisiatif pembuatan kamera detektor suara bising ini, Sekretaris Transportasi, Chris Grayling menyatakan bahwa polusi suara menimbulkan dampak serius terhadap kesehatan warga Britania Raya.
"Teknologi baru akan membantu merancang kota-kota kami lebih tenang, dan kami berharap kamera baru ini bisa bekerja secara efektif," ujar Chris Grayling, seperti dikutip dari MotorcycleNews.
Ia menambahkan, mikrofon nantinya akan merekam suara kendaraan yang lewat, sebelum kamera pengambil gambar beroperasi. Gabungan level suara yang dihasilkan serta profil kendaraan yang tercetak adalah bukti visual dan audio bagi para kendaraan pelanggar aturan.
"Alat ini ditujukan untuk pengemudi dan pengendara kendaraan dengan knalpot ilegal serta memacu kendaraan secara berlebihan," tegas Chris Grayling.
Kamera pemantau atau detektor kebisingan ini akan segera diuji coba, dan berdasarkan sebuah penelitian disebutkan bila kebisingan jangka panjang terjadi terus-menerus mampu memberikan implikasi terhadap kesehatan fisik dan mental, termasuk stres, serta penyebab tekanan darah tinggi.
Selain itu, hingga kini penegakan hukum atas batas kebisingan juga masih dilakukan secara subjektif oleh petugas patroli polisi. Namun dengan sistem baru ini, tiada ampun lagi. Penggunaan knalpot tak sesuai peruntukan serta menimbulkan keresahan warga pasti bisa ditindak atas dasar menimbulkan suara yang melanggar ketentuan berlaku.
Baca Juga: Perhatikan: 4 Masalah Mengintai Jika Telat Ganti Oli Mesin
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Aletra Resmikan Jaringan Dealer Baru Pertegas Komitmen di Indonesia
-
Aletra Resmikan Jaringan Dealer Baru Pertegas Komitmen di Indonesia
-
Wuling Darion Bukukan Ribuan Unit Sejak Dirilis, Varian EV Dominasi Pemesanan
-
Bujet Terbatas? Ini 5 Mobil Bekas Sedan Rp20 Jutaan yang Nyaman dan Tetap Stylish
-
5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Rp50 jutaan Untuk Mobil Pertama Mahasiswa
-
Motul Berikan Paket Perawatan Premium Setiap Pembelian Mobil Bekas
-
3 Rekomendasi Mobil Kijang Rp 20 Jutaan yang Masih Layak Pakai di Tahun 2025
-
5 Rekomendasi Motor Cruiser 250cc, Tampilan Gagah Rasa Moge
-
BullAES Buktikan Sistem Pencahayaan Kendaraan Bukan Sekedar Pelengkap
-
LEPAS L8 Turut Diboyong ke GJAW 2025, Tawarkan Standar Baru di Dunia Otomotif Indonesia