Suara.com - Bagi publik Britania Raya, acara talk show The Graham Norton Show adalah hiburan seru malam hari. Dipandu secara kocak lagi satir khas Inggris oleh Graham Norton, bintang tamu acara ini umumnya adalah para artis papan atas Britania Raya, Amerika Serikat dan sesekali dari Eropa daratan.
Oleh karena itu, saat acara bincang-bincang ini menghadirkan juara dunia Formula One (F1) enam kali asal negeri mereka sendiri, Lewis Hamilton, pada pekan lalu (22/11/2019), para pemirsa di studio memberikan aplaus keren.
Lewis Hamilton mengenakan busana serba hitam, celana panjang dan kemeja hitam ditambah suspender, memamerkan rambut dijalin rapi rasta-look. Lupakan gaya tertawa dan jail khasnya seperti yng biasa ditemui dalam konferensi pers F1. Kali ini sama sekali beda!
Sepanggung bersama Lewis Hamilton adalah Kylie Minogue, penyanyi kawakan Australia yang mempromosikan album terbarunya. Juga Elizabeth Banks, sutradara sekaligus pemain film reboot "Charlie's Angels" serta Ricky Gervais, komedian asal Reading, England, dan pemain seri "The Office".
Sebagai bintang tamu acara The Graham Norton Show yang di sana-sini diselipi tingkah-polah jail, Lewis Hamilton bisa disebut beruntung. Pasalnya ia diundang naik di babak kedua, sehingga tidak dikenai tanya-jawab hal-hal "dewasa" yang membuat tawa membahana sekaligus membuat bintang tamu tersipu.
Meski demikian, lajang kelahiran Stevenage, Hertfordshire, England ini tak bisa mengelak saat Graham Norton melontarkan komentar jail, "Anda ini seorang multi milioner, masa untuk memasang AC (Air Conditioning) di jet darat besutan sendiri tidak bisa?"
Lewis Hamilton pun menjelaskan, sejak hadir tujuh tahun lalu di tim Mercedes, memangkas bobot tunggangan dan driver adalah salah satu kunci sukses berlaga di trek.
"Jadi, saya pun tidak boleh terlalu gendut, karena bobot 1 kg lebih berat, artinya tunggangan akan kehilangan waktu 2 detik. Dada dan lengan pun tidak boleh terlalu bulky, pantat mesti masih bisa diputar saat duduk di jok sempit. Dan saat usai balapan, berat badan susut secara otomatis," jelas Lewis Hamilton, yang akhirnya berhasil melontarkan joke.
Soal G-force, secara khusus Elizabeth Banks yang jauh-jauh terbang dari Los Angeles, Amerika Serikat bertanya kepada Lewis Hamilton. Dan dijawab tuntas, seperti besaran G-force bisa mencapai enam kali bobot tubuh, dan sangat terasa ketika tunggangan dibesut di tikungan.
Baca Juga: Hebat, Model W175 Bantu Dongkrak Penjualan Kawasaki
"Memang untuk 2019, balapan F1 tinggal menyisakan sedikit seri saja, dan sudah ketahuan siapa juaranya, namun saya tetap akan bertarung habis-habisan. Karena tetap ingin menang dan mempelajari kondisi untuk tahun depan," tukas Lewis Hamilton saat Graham Norton memberikan pendapat kocak, "Buat apa bersusah-payah tetap balapan di sirkuit kalau sudah tahu juara 2019 sekaligus juara dunia?"
Yang paling menggugah adalah saat ditanya soal pengorbanan yang mesti dibayar oleh Lewis Hamilton untuk menjadi juara dunia F1 enam kali.
Laman berikut adalah curhat Lewis Hamilton sebagai juara dunia namun jauh dari rumah.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
5 Pilihan Ban Belakang Honda Vario 125: Nyaman, Awet Dipakai Jangka Panjang
-
5 Mobil Bekas Paling Irit Bensin dari Mitsubishi: Tahun Muda, Berapa Harganya?
-
BYD Bangun Sirkuit "Gurun Pasir" Indoor Pertama di Dunia untuk Pengujian Kendaraan Listrik
-
Volkswagen ID. Era 9X EREV Resmi Debut: Performa Kencang, Jarak Tempuh Makin Jauh
-
Irit, Murah tapi Berkelas: Harga Toyota Camry Hybrid 2013 Kini Terjangkau, Brio Minggir Dulu
-
Strategi Kia Sales Indonesia Ekspansi Bisnis Mobil Korea di Pasar Otomotif Nasional
-
4 Pilihan Suzuki Ignis 2018, Urban SUV Sporty yang Irit Pas Buat Kantong Mahasiswa
-
Harga Kijang Innova Reborn Terbaru, Pilihan Bagi yang Belum Berminat Beralih ke Innova Zenix
-
5 Komponen Vital yang Wajib Dicek Tiap 10.000 KM Agar Mesin Mobil Awet, Bukan Oli Saja yang Dicek
-
Bukan Indonesia, Jepang Pilih Langganan Impor Mobil dari Negara Sebelah