Suara.com - Banjir Jakarta 2020 diharapkan segera berlalu, dan sampai kini, langkah-langkah membenahi mobil terdampak air bah terus dilakukan. Mulai kendaraan terpaksa melewati genangan, terkena sebagian, bahkan sampai terendam.
Langkah pertama bisa dilakukan, dengan cara menghubungi penyedia jasa derek atau towing mobil. Selanjutnya, perlu dipaparkan sebagai bagian dari informasi kepada tim penjemputnya, mulai kondisi mobil sampai lintasan atau keadaan jalan di mana si tunggangan kesayangan berada.
Berikut adalah tips yang diberikan PT Astra Daihatsu Motor (ADM) untuk mempermudah proses evakuasi serta mencegah kerusakan lebih parah dari kendaraan terdampak banjir.
- Pastikan jenis transmisi mobil yang dievakuasi, karena antara kendaraan bertransmisi manual dan matik atau otomatis akan mendapatkan perlakuan berbeda. Tipe manual bisa dibawa dengan cara ditarik atau towing. Sedangkan, tipe matik harus digendong untuk menghindari kerusakan karena tidak adanya pelumasan.
- Perhatikan komponen kelistrikan seperti ECU, relay, dan junction block. Keringkan seluruh komponen elektrikal untuk menghindari terjadinya arus pendek atau korsleting. Hal ini juga penting bila sewaktu-waktu ingin melakukan starter maka sudah berada dalam kondisi tidak basah. Atau dengan kata lain adalah tindakan preventif.
- Untuk menghindarkan masuknya serangga dalam kabin serta menjaga kebersihan, bisa dilakukan pembersihan komponen interior seperti karpet lantai, jok, door trim, langit-langit, saringan udara Air Conditioning (AC), serta bagasi.
- Mekanik akan melakukan pembersihan ruang mesin serta perbaikan yang dibutuhkan atas si mobil terdampak banjir.
- Perbaikan juga bakal dilakukan atas komponen eksterior seperti dent atau baret pada panel bodi akibat tingginya air yang berdampak pada estetika mobil.
Catatan: bagi konsumen produk Astra Daihatsu bisa menghubungi call center Astra World 1500898, dan khusus bagi pemilik Daihatsu pemegang polis Asuransi Astra, bisa mengontak Garda Siaga di nomor 1500112.
Baca Juga: Reynhard Sinaga Anak Taipan Depok Terkenal di Inggris Usai Perkosa 190 Pria
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
Apakah Perpanjang STNK Butuh KTP Asli? Ini Jawabannya
-
Resmi Meluncur Harga Veloz Hybrid Tak Sampai Rp 300 Juta
-
6 Mobil CVT Paling Bandel untuk Hindari Boncos bagi Pemburu Mobil Bekas, Lengkap dengan Harga
-
5 Mobil dengan Fitur Kamera 360 Bawaan, Anti Panik Parkir dan Manuver di Jalan Sempit
-
5 GPS Tracker Mobil Paling Murah dan Akurat, Berkendara Jadi Lebih Aman
-
Terpopuler: Kelebihan Bobibos Lawan BBM Mahal hingga 3 Mobil Kijang Rp20 Jutaan
-
Aletra Resmikan Jaringan Dealer Baru Pertegas Komitmen di Indonesia
-
Aletra Resmikan Jaringan Dealer Baru Pertegas Komitmen di Indonesia
-
Wuling Darion Bukukan Ribuan Unit Sejak Dirilis, Varian EV Dominasi Pemesanan
-
Bujet Terbatas? Ini 5 Mobil Bekas Sedan Rp20 Jutaan yang Nyaman dan Tetap Stylish