Suara.com - Pencinta mobil-mobil sport pasti kenal dengan nama Nissan GT-R35. Mobil sport Jepang ini adalah salah satu varian sedan dengan tenaga yang luar biasa.
Meski terlahir sebagai supercar, tidak membuat geliat modifikasi Nissan GT-R R35 ini menjadi melempem. Bahkan hingga banyak yang memodifikasi dengan tampilan ekstrem.
Salah satunya adalah garapan bengkel modifikasi bernama Kuhl Racing. Bengkel asal Jepang ini membuat tampilan berbeda dan penuh unsur seni pada Nissan GT-R ini.
Modifikasi satu ini diberi nama Project VER R35 GT-R, kini Nissan GT-R ini diselimuti dengan bodi kit dan kelir silver yang mencolok.
Bukan hanya itu, hampir semua bagian bodi diberi sentuhan ukiran yang memunculkan aura seni yang lebih kental. Ukiran ini didapat dari hasil teknik 3D masking oleh Rohan Izawa.
Ukiran tersebut tersebar pada area bonet, bumper depan dan belakang, sisi bodi, hingga belakang.
Tidak ketinggalan bodi kit juga terpasang di Nissan GT-R ini mulai dari spoiler depan, over fender, diffuser, dan spoiler belakang.
Tak luput, semua bodi kit itu juga dihiasi dengan ukiran-ukiran yang terlihat sangat mewah.
Beranjak ke sektor kaki-kaki, supercar ini dipasangkan suspensi udara yang dapat diatur ketinggiannya. Pakai pelek SION One-off forged ukuran 21 inci.
Baca Juga: Pandemi Virus Corona, Nissan Tetap Bertekad Luncurkan X-Trail Baru
Pada bagian dapur pacu tidak ada keterangan diubah, itu berarti masih menggunakan mesin berkode VR38DETT dengan kapasitas 3.799cc DOHC V6. Di atas kertas mampu menghasilkan tenaga hingga 520 dk dan torsi 612 Nm.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Pertamina, Shell, BP, dan Vivo Kompak Turunkan Harga BBM di Awal Tahun
-
Motor Matic vs Bebek: Mana yang Lebih Hemat untuk Pemakaian Jangka Panjang?
-
4 Mobil Daihatsu Bekas untuk Budget Rp 60 Juta, Ada yang Cuma Rp 30 Jutaan
-
5 Rekomendasi Mobil Bekas Kisaran Rp 50 Juta, Muat Banyak untuk Keluarga Besar
-
6 Rekomendasi Mobil Bekas Rp 50 Jutaan, Pas Banget Buat Keluarga Kecil
-
5 Mobil 3 Baris Harga di Bawah Rp100 Juta, Jadi Andalan Keluarga
-
7 Mobil Bekas Hatchback Under Rp100 juta, Pajak Murah Minim Biaya Perawatan
-
XPeng Siapkan Sedan Listrik P7+ EREV 2026, Jarak Tempuh hingga 1.550 km
-
Menperin Minta Insentif Sektor Otomotif ke Purbaya untuk Cegah PHK
-
Beli Motor Scoopy DP Rp3 Jutaan, Angsurannya Berapa? Ini Simulasinya