Suara.com - Mercedes-Benz dengan bangga merayakan kehadirannya kurun setengah abad atau 50 tahun di Tanah Air. Perjalanan ini dimulai 8 Oktober 1970, saat Star Motors Indonesia, sebuah perusahaan joint venture antara Daimler-Benz AG dan PT Gading Mas, diresmikan menjadi Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) produk Daimler-Benz di Indonesia.
Selama 50 tahun, Mercedes-Benz telah sukses memenuhi permintaan pelanggan akan mobil mewah. Hari ini, Mercedes-Benz menawarkan serangkaian line-up yang menarik di segmen luxury di Indonesia, dimulai dari segmen compact cars, sedan, SUV, dan van hingga Dream Cars seperti coupé, cabriolets, dan model AMG berperforma tinggi.
Awal perayaan 50 tahun Mercedes-Benz di Indonesia, yang disebut sebagai selebrasi "50 Years of Success" adalah mendonasikan replika mobil pertama di dunia, Benz Patent-Motorwagen ke Museum Nasional Indonesia pada Februari 2020.
Kendaraan bermotor ini adalah pendahulu kendaraan bermotor pertama yang ada di Indonesia, yaitu Benz Victoria Phaeton 1894 milik Sultan Surakarta Pakoe Boewono X.
Dilanjutkan Mercedes-Benz Virtual Expo pada Juli 2020, sebagai acara virtual pertama Mercedes-Benz di Indonesia. Acaranya antara lain adalah memperkenalkan edisi khusus 50 tahun kehadiran di Indonesia dengan peluncuran model Mercedes-Benz S 450 L Edition 50 dan Mercedes-Benz AMG G 63 Edition 50.
"Kami sangat bangga merayakan kehadiran selama 50 tahun di Indonesia. Sebagai pelopor mobilitas di Indonesia, Mercedes-Benz telah mencapai banyak prestasi selama kehadirannya. Mobil bermotor pertama di Indonesia adalah Benz - dan Mercedes-Benz berarti kualitas dan keamanan," papar Choi Duk Jun, President Director PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia via rilis tertulis.
Bersama tekad "50 Years of Success", Mercedes-Benz Indonesia akan terus mempromosikan kenyamanan, konektivitas, dan keberlanjutan dengan inovasi berwawasan ke depan, sambil menginspirasi dan menggairahkan pelanggannya di kemudian hari atau tahun-tahun mendatang.
Termasuk di antaranya adalah layanan Best Customer Experience lewat penyediaan mobil-mobil sesuai harapan dan kebutuhan para pelanggan di Tanah Air.
Baca Juga: Mercedes-Benz Berencana Menghapus Produksi Mobil Transmisi Manual
Berita Terkait
-
5 Sunscreen yang Cocok untuk Kulit Kering Usia 50 Tahun, Bantu Kurangi Penuaan
-
Urutan Hair Care Natur untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rambut Sehat Seperti Muda
-
5 Sepatu Olahraga untuk Usia 50-an dari Brand Lokal, Harga Ekonomis Kualitas Premium
-
9 Merek Vitamin B Complex Murah di Apotek, Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas
-
5 Sampo Terbaik Mengatasi Uban untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Hitam Instan
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Terpopuler: Harta Yaqut Cholil Meroket Setara McLaren, 5 Mobil Bekas untuk Karyawan UMR
-
TMMIN Nilai Pasar Mobil Indonesia 2026 Belum Jelas
-
Tantangan Pajak Opsen Bayangi Pasar Sepeda Motor 2026
-
Toyota Indonesia: Tarif dan Biaya Logistik Tantangan di 2026
-
5 Mobil Keluarga Harga Rp50 Jutaan untuk Mudik Lebaran 2026
-
Sony dan Honda Pamer SUV Listrik Afeela di CES 2026: Desain Sporty, Bisa Main PS5
-
Penjualan Sepeda Motor di Luar Pulau Jawa Jadi Penyelamat Industri Otomotif Nasional
-
5 Motor Yamaha Paling Irit BBM, Cocok untuk Harian dan Dompet Aman
-
Korupsi Haji Bersama Gus Yaqut, Isi Garasi Gus Alex Cuma Ada Mobil MPV Murah dan Motor Sejuta Umat
-
Jadi Tersangka Korupsi Haji, Harta Yaqut Cholil Meroket Setara McLaren usai Menjabat