Suara.com - Mercedes-Benz dengan bangga merayakan kehadirannya kurun setengah abad atau 50 tahun di Tanah Air. Perjalanan ini dimulai 8 Oktober 1970, saat Star Motors Indonesia, sebuah perusahaan joint venture antara Daimler-Benz AG dan PT Gading Mas, diresmikan menjadi Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) produk Daimler-Benz di Indonesia.
Selama 50 tahun, Mercedes-Benz telah sukses memenuhi permintaan pelanggan akan mobil mewah. Hari ini, Mercedes-Benz menawarkan serangkaian line-up yang menarik di segmen luxury di Indonesia, dimulai dari segmen compact cars, sedan, SUV, dan van hingga Dream Cars seperti coupé, cabriolets, dan model AMG berperforma tinggi.
Awal perayaan 50 tahun Mercedes-Benz di Indonesia, yang disebut sebagai selebrasi "50 Years of Success" adalah mendonasikan replika mobil pertama di dunia, Benz Patent-Motorwagen ke Museum Nasional Indonesia pada Februari 2020.
Kendaraan bermotor ini adalah pendahulu kendaraan bermotor pertama yang ada di Indonesia, yaitu Benz Victoria Phaeton 1894 milik Sultan Surakarta Pakoe Boewono X.
Dilanjutkan Mercedes-Benz Virtual Expo pada Juli 2020, sebagai acara virtual pertama Mercedes-Benz di Indonesia. Acaranya antara lain adalah memperkenalkan edisi khusus 50 tahun kehadiran di Indonesia dengan peluncuran model Mercedes-Benz S 450 L Edition 50 dan Mercedes-Benz AMG G 63 Edition 50.
"Kami sangat bangga merayakan kehadiran selama 50 tahun di Indonesia. Sebagai pelopor mobilitas di Indonesia, Mercedes-Benz telah mencapai banyak prestasi selama kehadirannya. Mobil bermotor pertama di Indonesia adalah Benz - dan Mercedes-Benz berarti kualitas dan keamanan," papar Choi Duk Jun, President Director PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia via rilis tertulis.
Bersama tekad "50 Years of Success", Mercedes-Benz Indonesia akan terus mempromosikan kenyamanan, konektivitas, dan keberlanjutan dengan inovasi berwawasan ke depan, sambil menginspirasi dan menggairahkan pelanggannya di kemudian hari atau tahun-tahun mendatang.
Termasuk di antaranya adalah layanan Best Customer Experience lewat penyediaan mobil-mobil sesuai harapan dan kebutuhan para pelanggan di Tanah Air.
Baca Juga: Mercedes-Benz Berencana Menghapus Produksi Mobil Transmisi Manual
Berita Terkait
-
4 Rekomendasi Krim Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
-
Vision V Datang, Alphard dan V-Class Jadi Usang? Mercedes-Benz Rilis Standar Baru MPV Supermewah
-
Berapa Harga Mercy BJ Habibie yang Dibeli Ridwan Kamil? Kini Mau Dikembalikan ke Keluarga
-
KPK Periksa Ilham Habibie: Diduga Mobil Mercy BJ Habibie Dibeli dari Uang Korupsi?
-
Intip Mobil Presiden Prabowo saat Kunjungan di Jepang, Punya Spek Gahar dan Tahan Peluru
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
Motul Meriahkan Kustomfest 2025 dengan Peluncuran Produk Pelumas Terbaru
-
Penampakan Mobil Mercy Ringsek di Reruntuhan Ponpes Al Khoziny Sidoarjo, Milik Siapa?
-
5 Rekomendasi Motor Listrik Harga Mulai Rp6 Jutaan, Ramah Lingkungan dan Aman Digunakan saat Hujan
-
Pebalap Binaan Astra Honda Melesat di IATC Mandalika
-
Di Balik Juara HDRP di Kustomfest 2025: Kisah Drama Cat Gagal hingga Kru Patah Tulang
-
Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
-
Sensasi Jelajah Keindahan Lombok Bersama New Honda ADV160
-
Update Harga Mobil Honda Oktober 2025: Dari Brio hingga CR-V
-
Apakah Bensin untuk Tunggangan Pembalap MotoGP Sama dengan Motor Harian?
-
Pilihan Mobil Bekas 50 Jutaan di Surabaya, Bikin Kantong Aman!