Suara.com - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), distributor resmi kendaraan penumpang dan niaga ringan Mitsubishi di Indonesia dari Mitsubishi Motors Corporation (MMC), mendulang hasil positif pada ajang Indonesia International Motor Show atau IIMS Hybrid 2021.
Dalam gelaran yang berlangsung di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat pada 15 - 25 April 2021 itu, PT MMKSI membukukan Angka Pemesanan Kendaraan (SPK) sebanyak 980 unit, atau melebihi target awal yang ditetapkan, yaitu 600 unit. Tidak hanya SPK, Mitsubishi juga berhasil mengumpulkan prospek konsumen baik dari pengunjung pameran offline (luring) dan online (daring).
President Director PT MMKSI, Naoya Nakamura mengatakan bahwa kesuksesan pelaksanaan event dan pencapaian MMKSI pada event IIMS Hybrid 2021 menjadi semangat bagi Mitsubishi untuk terus memberikan layanan terbaik kepada pelanggan dalam keseluruhan proses kepemilikan kendaraan.
"Kami optimis segmen dan penjualan otomotif akan terus pulih bertumbuh dengan bergulirnya inisiatif, kontribusi dan trobosan positif dari berbagai kalangan," ujar Naoya Nakamura, dalam keterangan tertulisnya.
Secara rinci, pesanan kendaraan di booth Mitsubishi Motors IIMS Hybrid 2021 didominasi oleh model Mitsubishi Xpander (termasuk Xpander Cross) dengan kontribusi lebih dari 58 persen, disusul Mitsubishi New Pajero Sport dengan kontribusi lebih dari 35 persen, dari total SPK yang diterima PT MMKSI pada event ini.
Sedangkan lebih dari 5 persen lainnya berasal dari model Triton, Outlander PHEV dan Eclipse Cross. Selain angka pemesanan kendaraan, antusiasme masyarakat terhadap lini produk kendaraan Mitsubishi Motors yang dipasarkan di Indonesia juga terlihat dari angka test drive yang dilakukan pengunjung IIMS Hybrid 2021.
Pada keseluruhan periode pameran tercatat 316 kali test drive dilakukan untuk varian New Pajero Sport Ultimate Dakar 4x2, New Pajero Sport Dakar 4x2 dan Xpander Ultimate.
Tidak hanya pencapaian dari sisi penjualan, Mitsubishi Motors juga memperoleh penghargaan dari ajang IIMS Hybrid 2021, yakni "Most Favorite 360 Booth" dan "Most Tested Car Choice".
"Kami mengucapkan terima kasih atas dukungan serta kepercayaan konsumen terhadap produk dan layanan Mitsubishi Motors di Indonesia, sampai jumpa di pameran otomotif berikutnya," tutup Naoya Nakamura.
Baca Juga: Catat 692 Unit Pemesanan, Honda Brio Jadi Buruan Konsumen di IIMS 2021
Berita Terkait
-
Pabrik Mitsubishi Fuso Siap Produksi Truk Listrik di Indonesia
-
Destinator Terus Moncer, Penjualan Mobil Mitsubishi Terus Melonjak
-
Keputusan Merger Mitsubishi Fuso dan Hino Dinilai Belum akan Berdampak ke Indonesia
-
Komitmen Mitsubishi Fuso Menciptakan Ekosistem Industri Mandiri di Indonesia
-
MMKSI Resmikan Diler Mitsubishi Pertama di Garut, yang ke-171 di Indonesia
Terpopuler
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- Biodata dan Pendidikan Gus Elham Yahya yang Viral Cium Anak Kecil
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
5 Rekomendasi Mobil Listrik yang Bisa Jadi Genset, Andalan untuk Situasi Darurat
-
Jelang HBD 2025, Honda ADV160 Eksplore Keindahan Alam Jawa Barat
-
Berapa Harga Innova Diesel Bekas di Tahun 2025? MPV Keluarga yang Viral Banyak Dilirik
-
5 Rekomendasi Mobil Listrik untuk Wanita: Desain Elegan, Fiturnya Bikin Berkendara Makin Nyaman
-
Rekomendasi Mobil Listrik Stylish untuk Ibu Muda
-
5 Mobil Listrik Bekas Rp100 Jutaan: Baterai Super Awet, Murah Biaya Perawatan
-
One3 Motoshop Buka Peluang Pebisnis Aftermartket di IMHAX 2025
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
2 Mobil Listrik yang Cocok untuk Perjalanan Bisnis Jarak Dekat, Pilih Kecil Gesit atau Muatan Besar?
-
KUIS: Seberapa 'Anak Mobil' Kamu?