Suara.com - Momen touring naik motor memang menjadi agenda spesial untuk para pemotor. Apalagi ketika touring rame-rame bersama kerabat dan sahabat, pastinya akan tambah menyenangkan.
Ketika melakukan touring, pastinya selalu ada rekan yang mengabadikan momen baik dalam bentuk foto ataupun video.
Hal ini dilakukan demi mendapatkan konten menarik sekaligus kenang-kenangan untuk para pemotor itu sendiri.
Mengabadikan momen saat berkendara memang tidak bisa sembarangan. Ada beberapa tips yang bisa dilakukan agar hasilnya terlihat ciamik.
Salah satu fotografer profesional, Gala Indiga, membagikan sebuah tips mengabadikan momen lewat foto saat berkendara.
Menurut Gala, berkendara merupakan kesempatan untuk mengabadikan momen menakjubkan.
Pemilik sepeda motor Royal Enfield Himalayan ini memiliki dua tujuan fotografi yang perlu diketahui.
"Tujuan pertama adalah mengenai subjek dan tujuan kedua adalah bercerita," ujarnya seperti rilis yang diterima Suara.com (3/8/2021).
Menurutnya, jika subjeknya sepeda motor, maka yang dibutuhkan pada gambar tersebut adalah detailing yang dapat memperlihatkan bagian-bagian sepeda motor dengan lebih jelas.
Baca Juga: Menikah Tanpa Dekorasi, Hasil Foto Pasangan Pengantin Ini Malah Bikin Kagum
Hal ini bisa dipraktekkan dengan cara mengambil foto dengan angle close up, dari sisi kiri, kanan, atas, diagonal dan eye level.
Lalu soal bercerita, Gala membeberkan kalau mengambil objek berdasarkan suasana bukan lagi soal detailing.
Oleh karena itu, perlu ada pengambilan gambar yang bercerita mengenai bagaimana kenyamanan sepeda motor yang digunakan dan dimana ketika digunakan.
"Sehingga, dapat memberikan pandangan yang holistik. Sebagai perbandingan, dalam sebuah gambar perlu ada 20 persen objek dan 80 persen pemandangan," ujarnya.
Untuk memotret, tidak perlu menunggu cuaca cerah, karena cuacanya apapun memiliki cerita dan visual tersendiri.
Selain Gala Indiga, ada juga tips dari Grady Kayzel yang kerap riding bersama komunitas MotorBaik.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Insentif Mobil Listrik Berbasis Bahan Baku Lokal, Toyota: Industri Domestik Siap?
-
5 Motor Matic Kecil untuk Wanita, Cocok buat Belanja hingga Ngampus
-
Dibuka Pekan Depan, IIMS 2026 Dibanjiri Brand Otomotif Asal China
-
Langkah Strategis Mazda Hadirkan Dealer Standar Global di Mataram
-
Terpopuler: Fitur Baru Xpander Makin Stabil di Tikungan, Mobil Gampang Dirawat Jarang ke Bengkel
-
7 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Ibu-Ibu yang Lincah dan Gesit, Mulai Rp60 Jutaan
-
7 Mobil Mungil yang Gampang Dirawat dan Tidak Sering ke Bengkel
-
Mengenal Teknologi AYC yang Bikin Mitsubishi Xpander Terbaru Makin Stabil di Tikungan
-
4 Mobil Bekas Toyota dari yang Mewah dan Reliabel hingga Super Langka, Mesin Serba Mirip!
-
Beli Mobil Bekas Pajak Mati, Bagaimana Mengurusnya? Ini Dokumen yang Perlu Disiapkan