Suara.com - Badan Pemeliharaan Keamanan (Kabaharkam) Polri meminta Kepolisian Daerah (Polda) Nusa Tenggara Barat (NTB) menyusun konsep pengamanan pada perhelatan World Superbike (WSBK) Championship musim 2021, di Sirkuit Mandalika, Kuta, Kabupaten Lombok Tengah, fokus dan profesional. Demikian dikutip dari kantor berita Antara.
"Saya sudah arahkan Kapolda NTB untuk menyusun satu konsep yang betul-betul fokus dan profesional untuk pengamanan obyek wisata super prioritas Mandalika ini," jelas Kepala Badan Pemeliharaan Keamanan (Kabaharkam) Polri Komjen Pol Arief Sulistyanto, saat meninjau kesiapan infrastruktur Sirkuit Mandalika untuk WSBK 2021, di Lombok Tengah, akhir pekan lalu.
Peninjauan ini juga dihadiri Kepala Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Barat Irjen Pol Mohammad Iqbal dan pihak terkait lainnya, khususnya Managing Director The Mandalika Bram Subiandoro beserta jajarannya dari pihak pengelola Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika, PT Pengembangan Pariwisata Indonesia (Persero) atau Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC).
Konsep pengamanan yang dibuat representatif itu sudah bisa terlaksana sebulan sebelum ajang olah raga balap dunia ini digelar 12-14 November 2021.
"Sebulan sebelum terlaksana, harus sudah disiapkan supaya bisa mendukung lancarnya kegiatan di sana (Sirkuit Mandalika)," tukas Kabaharkam Polri Komjen Pol Arief Sulistyanto.
Managing Director The Mandalika Bram Subiandoro menyampaikan bahwa pengerjaan lintasan sirkuit sudah hampir rampung.
Sejumlah masalah yang tengah dihadapi, telah menemukan solusi penyelesaian yang tepat.
"Secara keseluruhan, permasalahan yang muncul bisa terselesaikan berkat dukungan Polda NTB dan jajaran," jelas Bram Subiandoro.
Kabaharkam Polri Komjen Pol Arief Sulistyanto juga mengapresiasi Kapolda NTB beserta jajarannya yang telah turut membantu pemerintah menyelesaikan segala masalah di sirkuit, mulai dari sengketa hingga mencetuskan solusi penyelesaian untuk warga setempat. [Antara]
Baca Juga: Sirkuit Jalan Raya Mandalika Masuk Kalender Tes Pramusim MotoGP 2022
Berita Terkait
-
Sirkuit Mandalika Dibuka untuk Umum, Turis Bisa Rasakan Sensasi Jadi Pebalap
-
Kisah Pemilik Bengkel Disulap Jadi Pembalap Profesional di Sirkuit Mandalika
-
Dari Bengkel ke Lintasan Balap, Mitra Bengkel Rasakan Sensasi Jadi Pembalap Sehari
-
Sirkuit Mandalika Umumkan Kalender Event 2026: dari MotoGP hingga Balap Ketahanan
-
Kembali ke Mandalika, Jorge Lorenzo Bicara Tentang Kecepatan, Strategi, dan Hidup Setelah MotoGP
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Bajaj Maxride Perkuat Ekonomi Sosial Lewat Kolaborasi Pengemudi di Yogyakarta
-
Ganti Oli Motor Berapa Bulan Sekali? Jangan Sampai Salah Jadwal
-
Mitsubishi Mulai Produksi Nissan Navara dan Rogue PHEV untuk Pasar Global
-
Sering Disebut Saat Razia Ternyata Ini Arti Tilang dan Asal Usul Istilahnya
-
Mobil Keluarga Kecil untuk Mudik: Irit, Nyaman, dan Kuat Nanjak, Nggak Sampai 100 Jutaan
-
Siap-siap Kendaraan Menunggak Pajak Bakal Dapat 'Surat Cinta' dari Bapenda
-
Kecil-Kecil Cabe Rawit, Harga Mobil Honda Ini Setara 2 Unit Alphard! Kok Bisa?
-
Rekomendasi Mobil Keluarga Murah Tahun Muda Selain Avanza dan Xenia, Ini Opsinya!
-
Bak Bumi dan Langit, Perbandingan Sanksi Lawan Arah di Indonesia dan Malaysia Lengkap dengan Denda
-
7 Rekomendasi Mobil Amerika Murah dan Awet: Harga ala Agya Sensasi Rasa Eropa