Suara.com - Jajaran Satlantas Polres Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan mengamankan satu unit mobil boks yang mengangkut 1.000 unit knalpot brong dengan rencana dipasarkan di wilayah itu.
Dikutip dari kantor berita Antara, Kasat Lantas Polres Ogan Komering Ulu (OKU) AKP Sutrisman didampingi Kanit Keamanan dan Keselamatan, Ipda Dedy Iskandar di Baturaja, Rabu (6/10/2021)memaparkan bahwa kendaraan pengangkut ribuan unit knalpot brong ini diamankan pada Selasa (5/10/2021) sekira pukul 16.45 WIB.
"Kami juga mengamankan dua orang tersangka yakni sopir dan kernet angkutan berinisial MA (40) dan FR(40)," jelas AKP Sutrisman.
Penangkapan bermula dari laporan masyarakat yang menyebutkan adanya aksi jual beli knalpot brong di seputaran Kota Baturaja dalam skala besar.
Berbekal laporan itu, petugas meluncur ke lokasi dan memergoki kedua tersangka sedang melakukan bongkar muat knalpot brong.
Kedua tersangka ditangkap saat melakukan transaksi jual beli knalpot brong di salah satu toko suku cadang otomotif di Jalan Jenderal Ahmad Yani, Kecamatan Baturaja Timur, Kabupaten OKU.
"Petugas langsung mengamankan dua tersangka pemasok beserta barang bukti dan selanjutnya digelandang ke Mapolres OKU untuk diproses lebih lanjut," kata Kasatlantas Polres OKU.
Di hadapan polisi, tersangka MA mengakui knalpot brong tersebut dipasok dari daerah Tegal, Jawa Tengah.
Rencananya ribuan knalpot brong ini akan dipasarkan ke beberapa daerah seperti di daerah Sumatera Selatan, yaitu Kabupaten Ogan Komering Ulu, Lahat, Prabumulih, Palembang, serta Jambi dan Riau. Harga jual knalpot brong ini berkisar antara Rp 150 ribu hingga setengah juta rupiah per unit.
Baca Juga: Pemda Gunakan Mobil Listrik Sebagai Kendaraan Dinas, PLN Siapkan SPKLU di Kota Jayapura
Berita Terkait
-
Tragedi Karnaval Sound Horeg: Guru Muda Meninggal, Netizen Murka Bandingkan dengan Knalpot Brong
-
Skandal Fee Proyek DPRD OKU, Mantan Pj Bupati Ikut Diperiksa KPK
-
KPK Panggil Sederet Anggota DPRD Kabupaten OKU dalam Kasus Korupsi di Dinas PUPR
-
KPK Ungkap Lokasi yang Digeledah dalam Kasus OKU, Ada Rumah Dinas Bupati Hingga Kantor DPRD
-
Usut Skandal Suap Anggota DPRD-Kadis PUPR, Eks Penjabat Bupati OKU Diperiksa KPK
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga di Bawah Rp10 Juta, Hemat dan Ramah Lingkungan
- 10 Rekomendasi Tablet Harga 1 Jutaan Dilengkapi SIM Card dan RAM Besar
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
Pilihan
-
Maarten Paes: Pertama (Kalahkan) Arab Saudi Lalu Irak, Lalu Kita Berpesta!
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
Terkini
-
Honda Stylo 160 Arjuno Akan Dipamerkan di Pameran Modifikasi Jepang
-
MaxDecal Memacu Kreativitas Kustom Kultur Indonesia Lewat Produk Stiker Berkualitas
-
JAECOO Sajikan Pengalaman SUV Premium J8 SHS ARDIS di Pusat Perbelanjaan
-
5 Rekomendasi Motor Listrik yang Menggunakan Baterai Swap, Harga Terjangkau!
-
New Honda ADV160 Ditargetkan Terjual Sebanyak 200 Unit Perbulan di Wilayah NTB
-
Pabrik Geely di Purwakarta untuk Kebutuhan Domestik, Tapi Juga Siap Ekspor
-
Motul Meriahkan Kustomfest 2025 dengan Peluncuran Produk Pelumas Terbaru
-
Penampakan Mobil Mercy Ringsek di Reruntuhan Ponpes Al Khoziny Sidoarjo, Milik Siapa?
-
5 Rekomendasi Motor Listrik Harga Mulai Rp6 Jutaan, Ramah Lingkungan dan Aman Digunakan saat Hujan
-
Pebalap Binaan Astra Honda Melesat di IATC Mandalika