Suara.com - Perusahaan manajemen armada mobil internasional LeasePlan merilis hasil penelitian terkait biaya kepemilikan antara mobil dengan mesin pembakaran dengan mobil listrik.
Dalam penelitian yang dilakukan, LeasePlan menemukan kesamaan biaya antara mobil listrik dengan mobil konvensional di Eropa.
Survei ini menghitung total biaya kepemilikan mobil rata-rata selama empat tahun kepemilikan dengan asumsi jarak mengemudi rata-rata 30.000 km per tahun.
Menariknya, survei menemukan bahwa biaya kepemilikan Volkswagen ID.3 listrik lebih murah daripada semua varian Volkswagen Golf di sebagian besar negara yang disurvei, seperti dikutip dari RideApart.
Adapun lokasi penelitian LeasePlan berlangsung di 22 negara Eropa. Yaitu Austria, Belgia, Republik Ceko, Denmark, Finlandia, Prancis, Jerman, Yunani, Hongaria, Irlandia, Italia, Luksemburg, Belanda, Norwegia, Polandia, Portugal, Rumania, Slovakia, Spanyol, Swedia, Swiss, dan Inggris.
Perusahaan juga membaginya berdasarkan segmentasi kendaraan, termasuk segmen standar menengah atau premium, segmen kompak, dan segmen sub-kompak.
Secara keseluruhan, mobil listrik sepenuhnya kompetitif dalam hal biaya kepemilikan di segmen menengah premium atau 17 dari 22 negara yang disurvei.
Termasuk dalam kelompok ini adalah Austria, Belgia, Denmark, Finlandia, Prancis, Jerman, Yunani, Irlandia, Italia, Belanda, Norwegia, Portugal, Slovakia, Spanyol, Swedia, Swiss, dan Inggris.
Sementara itu, di segmen kompak, mobil listrik dapat bersaing di 14 negara, termasuk Austria, Belgia, Denmark, Finlandia, Prancis, Jerman, Irlandia, Italia, Belanda, Norwegia, Portugal, Swedia, Swiss, dan Inggris.
Baca Juga: Toyota: Kendaraan ICE Akan Terus Ada di Era Mobil Listrik
Lebih lanjut, perusahaan memperkirakan bahwa jika tren saat ini berlanjut, mobil listrik dapat sepenuhnya bersaing di 22 negara yang disurvei dalam beberapa tahun ke depan, meski belum termasuk sepeda motor.
Dengan semakin banyak mobil listrik di jalan, maka semakin besar infrastruktur yang dibutuhkan untuk mendukungnya. Jika merek mobil ingin tetap dapat bersaing, maka semakin besar pembangunan dan pemeliharaan infrastrukturnya.
Berita Terkait
-
XPeng P7+ 2026 Meluncur: Lebih Kencang dari Pajero, Jarak Tempuh hingga 1.550 km
-
Sony dan Honda Pamer SUV Listrik Afeela di CES 2026: Desain Sporty, Bisa Main PS5
-
Hyundai Ioniq 5 N Diduga Milik Bobby Nasution Hangus Terbakar saat Sedang Terparkir
-
Daftar Harga Mobil BYD Semua Tipe, Terbaru Bulan Januari 2026
-
Laku 400 Ribu Unit, BYD Justru 'Suntik Mati' Mobil Terlaris Ini
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
XPeng P7+ 2026 Meluncur: Lebih Kencang dari Pajero, Jarak Tempuh hingga 1.550 km
-
4 Mobil Sebandel Panther dengan Desain Lebih Modern, Cocok di Jalanan Menanjak
-
5 Mobil Keluarga Kuat di Tanjakan dan Perjalanan Jauh, Sparepart Melimpah
-
4 Pilihan Mobil Bekas dengan AC Paling Dingin, Harga Mulai Rp50 Jutaan
-
5 Rekomendasi Motor Bekas dengan Body Gagah, Bisa Dibeli Modal Budget Rp10 Jutaan
-
5 Pilihan Mobil Bekas dengan Sparepart Paling Melimpah di Indonesia
-
5 Rekomendasi Mobil MPV Bekas Pintu Geser Harga di Bawah 100 Juta: Ramah Lansia dan Anak
-
Terpopuler: Harta Yaqut Cholil Meroket Setara McLaren, 5 Mobil Bekas untuk Karyawan UMR
-
TMMIN Nilai Pasar Mobil Indonesia 2026 Belum Jelas
-
Tantangan Pajak Opsen Bayangi Pasar Sepeda Motor 2026