Suara.com - Salah satu jenis modifikasi motor yang cukup digemari dan populer adalah porting polish. Tren ini populer sebab modifikasi yang dilakukan tidak terlalu banyak dan repot, sehingga cenderung dapat dikatakan praktis untuk Anda yang ingin mendapatkan performa lebih baik dari motor. Tapi apa itu porting polish?
Di artikel singkat ini Anda bisa melihat apa itu porting polish dan beberapa keuntungan yang bisa didapatkan. Berikut selengkapnya.
Apa Itu Porting Polish?
Porting polish merupakan cara sederhana yang dilakukan pada bagian mesin motor, dengan tujuan menghaluskan jalur masuk dan keluar bahan bakar ke mesin motor. Jadi nantinya bahan bakar yang masuk serta udara yang diperlukan untuk pembakaran bisa memiliki sirkulasi lebih lancar, sehingga pembakaran berjalan optimal dan menghasilkan daya dorong yang lebih baik.
Tapi apakah artinya ketika mesin motor diproduksi, jalan keluar-masuk BBM ini kasar?
Sebenarnya tidak kemudian berarti kasar. Namun bagian ini masih bisa ditingkatkan lagi dengan menghaluskannya. Modifikasi porting polish ini juga sebenarnya masuk pada modifikasi sederhana yang bisa dilakukan dengan cukup mudah dan cepat.
Nantinya blok mesin akan dibuka, kemudian jalur bahan bakar di haluskan (klep in dan klep out-nya). Meski begitu, prosesnya harus presisi dan tidak boleh terlalu halus karena justru bisa membuat mesin tidak optimal fungsinya.
Metode Porting Polish
Setidaknya ada dua metode yang bisa digunakan dalam proses menghaluskan jalur BBM ini. Pertama menggunakan mesin CNC, dan yang kedua dengan mata bor manual.
Baca Juga: Biar Makin Paham, Ini Perbedaan Stroke Up dan Bore Up
Penggunaan mesin CNC dapat memberikan hasil lebih presisi karena ukurannya jelas dan terkontrol. Namun jika ingin maksimal, Anda bisa menggunakan cara manual, asalkan mekanik yang melaksanakan tugas ini benar-benar berpengalaman.
Apa Keuntungannya?
Setelah melakukan porting polish ini, Anda bisa mendapatkan beberapa keuntungan. Misalnya seperti mesin lebih responsif, kemudian harga modifikasi relatif murah, serta tenaga yang dihasilkan lebih besar.
Namun ada konsekuensi yang harus ditanggung. Setidaknya Anda harus selalu menggunakan bahan bakar dengan oktan lebih tinggi. Kemudian proses ini juga mungkin saja bisa menghilangkan garansi kendaraan, dan membuat konsumsi bahan bakar lebih boros.
Itu tadi sedikit pengertian apa itu porting polish yang bisa kami bagikan. Semoga bermanfaat, dan selamat beraktivitas kembali!
Kontributor : I Made Rendika Ardian
Berita Terkait
Terpopuler
- Lupakan Louis van Gaal, Akira Nishino Calon Kuat Jadi Pelatih Timnas Indonesia
- Mengintip Rekam Jejak Akira Nishino, Calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia
- 7 Mobil Keluarga 7 Seater Seharga Kawasaki Ninja yang Irit dan Nyaman
- Link Download Logo Hari Santri 2025 Beserta Makna dan Tema
- Baru 2 Bulan Nikah, Clara Shinta Menyerah Pertahankan Rumah Tangga
Pilihan
-
5 Laga Klasik Real Madrid vs Juventus di Liga Champions: Salto Abadi Ronaldo
-
Prabowo Isyaratkan Maung MV3 Kurang Nyaman untuk Mobil Kepresidenan, Akui Kangen Naik Alphard
-
Suara.com Raih Penghargaan Media Brand Awards 2025 dari SPS
-
Uang Bansos Dipakai untuk Judi Online, Sengaja atau Penyalahgunaan NIK?
-
Dedi Mulyadi Tantang Purbaya Soal Dana APBD Rp4,17 Triliun Parkir di Bank
Terkini
-
Spesifikasi dan Harga Mobil Maung, Prabowo Perintahkan Dipakai Menteri saat Hari Kerja
-
Rekomendasi Mobil Hatchback yang Cocok Untuk Anak Muda Harga Rp 300 Jutaan
-
Spesifikasi Lamborghini Huracan, Sports Car Termewah Doni Salmanan yang Dilelang KPK
-
Chery Perkenalkan T1TP Concept, Inovasi Multi-SUV 7 Kursi Pertama Dunia di Brand Night 2025
-
BYD Tersandung Skandal Penyimpanan Mobil Ilegal, Hampir Dua Ribu Unit Berada Dalam Pemantauan
-
Upgrade Ganteng Honda ADV160, Cuma Modal Mulai Rp 123 Ribu!
-
Arai Agaska Raih Poin Perdana di World Supersport 300 Jerez, Bukti Talenta Muda Mendunia
-
7 Motor Bekas Tahun Muda Paling Bandel untuk Mobilitas Kerja Lintas Kota
-
Mitsubishi Destinator Kembali Menjadi Perbincangan, Konsumen Tanyakan Kualitas Part
-
Honda dan Yamaha Peringatkan Pemerintah Vietnam: Industri Roda Dua Bisa Runtuh