Suara.com - Mengikuti jejak beberapa brand otomotif yang menggarap pasar sepeda listrik atau eBike seperti Harley-Davidson dan Peugeot, Porsche baru saja mengakuisisi saham Fazua. Sebuah produsen inovatif sistem penggerak eBike, serta bermitra dengan Ponooc Investment BV.
Dikutip dari kantor berita Antara, Ponooc adalah bagian dari Pon Holdings BV. Sebuah perusahaan perdagangan dan jasa yang memiliki karyawan sekitar 16.000 orang di seluruh dunia. Perusahaan ini aktif antara lain di industri sepeda dan bisnis otomotif.
Sementara itu, Fazua dikenal sebagai pionir dalam pengembangan teknologi penggerak kompak dan ringan. Tercatat lebih dari 40 merek sepeda yang mengandalkan teknologi Fazua.
Porsche menyatakan ketertarikannya untuk memproduksi sepeda lisrik atau eBike Ringan. Bersama Ponooc, Porsche berencana mendirikan dua perusahaan patungan yang akan bergerak di bidang mobilitas listrik. Yaitu:
- Usaha patungan pertama adalah mengembangkan, memproduksi, dan mendistribusikan generasi masa depan dari Porsche eBikes berkualitas tinggi.
- Perusahaan kedua akan fokus pada solusi teknologi di pasar mobilitas mikro yang berkembang pesat.
Dengan langkah-langkah ini, Porsche mendorong strategi e-mobilitas perusahaannya secara holistik.
Pada 2019, Porsche menghadirkan Porsche Taycan sebagai mobil sport all-electric pertama dari brand Porsche. Dan di 2021, hampir 40 persen dari produksi Porsche yang dikirim untuk konsumen Eropa mengandalkan tenaga plug-in hybrid (PHEV) dan listrik murni.
Berita Terkait
-
Harley-Davison Wajib Cemas, Monster Suzuki Ini Jauh Lebih Ganas
-
Anti Ribet! 5 Rekomendasi Sepeda Listrik Terbaik untuk Belanja ke Pasar, Mulai Rp3 Jutaan
-
5 Mobil Listrik Seharga Harley Davidson yang Sporty dan Canggih
-
3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
-
Terpopuler: Napak Tilas Masa Lalu Daihatsu, Sepeda Listrik Roda Satu Lagi Naik Daun
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
Modal Setara Motor, Ini Alasan Avanza 'Kapsul' Jadi Solusi Liburan Akhir Tahun
-
Daihatsu Rocky Hybrid Sampai Tangan Konsumen di GJAW 2025
-
Apakah Perpanjang STNK Butuh KTP Asli? Ini Jawabannya
-
Resmi Meluncur Harga Veloz Hybrid Tak Sampai Rp 300 Juta
-
6 Mobil CVT Paling Bandel untuk Hindari Boncos bagi Pemburu Mobil Bekas, Lengkap dengan Harga
-
5 Mobil dengan Fitur Kamera 360 Bawaan, Anti Panik Parkir dan Manuver di Jalan Sempit
-
5 GPS Tracker Mobil Paling Murah dan Akurat, Berkendara Jadi Lebih Aman
-
Terpopuler: Kelebihan Bobibos Lawan BBM Mahal hingga 3 Mobil Kijang Rp20 Jutaan
-
Aletra Resmikan Jaringan Dealer Baru Pertegas Komitmen di Indonesia
-
Aletra Resmikan Jaringan Dealer Baru Pertegas Komitmen di Indonesia