Suara.com - Perusahaan supercar asal Swedia, Koenigsegg, menunjuk TDA sebagai Agen Pemegang Merk (APM) di Indonesia. Penunjukan ini mulai berlaku dari tahun ini dan menjadi kehadiran yang pertama di pasar otomotif Tanah Air.
"Kami merasa terhormat dengan penunjukan sebagai APM brand Koenigsegg. Ini akan menambah portfolio kami, di samping itu dengan pengalaman kami di segmen mobil sports car dan supercar akan memperkuat posisi kami di industri otomotif Indonesia," jelas Welly, CEO dari TDA, Selasa (22/2/2022).
Dengan penunjukan ini, TDA akan bertanggung jawab atas seluruh penjualan dan servis di Indonesia. Penunjukan ini ditandai dengan satu tipe Koenigsegg teranyar yaitu Koenigsegg Gemera yang siap mengaspal di Indonesia.
Tipe Gemera disebut mobil Mega-GT pertama di dunia diperuntukkan untuk keluarga. Model pertama dari Koenigsegg yang memiliki konfigurasi empat jok dengan kapasitas bagasi besar.
Penumpang tidak perlu menunduk saat keluar pintu dikarenakan Koenigsegg Gemera memiliki pintu dehidral yang panjang. Gemera juga memiliki kapasitas bagasi yang besar karena bisa dimuat dengan tiga koper cabin size.
Bagian jok belakang dilengkapi dengan empat cup holder, wireless charging untuk smartphone, serta infotainment tersendiri.
Koenigsegg Gemera memasang mesin tiga silinder dengan 2.0 liter twin turbo berjuluk Tiny Friendly Giant (TFG) dan berteknologi tiga katup canggih dan menghasilkan tenaga sampai 600 dk dan torsi sampai 600Nm.
Powertrain Koenigsegg Gemera menggunakan teknologi plug-in hybrid, disertai motor listrik yang memberikan ekstra output sebesar 1.100 dk.
Secara total, Gemera menghasilkan tenaga 1.700 dk dan torsi 3.500 Nm, yang mampu berakselerasi 0-100 km per jam dalam 1,9 detik dengan top speed lebih dari 400 km per jam. Koenigsegg Gemera hanya akan dijual secara terbatas, yaitu 300 unit saja di seluruh dunia.
Baca Juga: Maserati Grecale Menuju Gerbang Premiere Global: Maaf, Informasi Sebatas Ini Saja
Pada 19 Maret 2022, TDA akan melakukan launching unit Gemera, dan siap untuk diperjualbelikan di Indonesia. Adapun acara launching ini akan diadakan di Showroom TDA Luxury Toys, Jakarta Selatan.
Berita Terkait
-
Ajang 'Pajang CV' Cari Jodoh: Fenomena Cindo Match di Mall of Indonesia
-
FC Utrecht Gantung Nasib 2 Penggawa Timnas Indonesia
-
Hal-hal yang Membuktikan Timnas Indonesia Berada di Level Berbeda Sepanjang 2025
-
Fakta Lengkap Skandal Drone John Herdman, Calon Pelatih Timnas Indonesia
-
Anggaran Besar, Celah Lebar: Mengapa Pendidikan Selalu Jadi Lahan Basah Korupsi?
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
4 Mobil Daihatsu Bekas untuk Budget Rp 60 Juta, Ada yang Cuma Rp 30 Jutaan
-
5 Rekomendasi Mobil Bekas Kisaran Rp 50 Juta, Muat Banyak untuk Keluarga Besar
-
6 Rekomendasi Mobil Bekas Rp 50 Jutaan, Pas Banget Buat Keluarga Kecil
-
5 Mobil 3 Baris Harga di Bawah Rp100 Juta, Jadi Andalan Keluarga
-
7 Mobil Bekas Hatchback Under Rp100 juta, Pajak Murah Minim Biaya Perawatan
-
XPeng Siapkan Sedan Listrik P7+ EREV 2026, Jarak Tempuh hingga 1.550 km
-
Menperin Minta Insentif Sektor Otomotif ke Purbaya untuk Cegah PHK
-
Beli Motor Scoopy DP Rp3 Jutaan, Angsurannya Berapa? Ini Simulasinya
-
Harga Mobil Nissan 2026: Livina dan Magnite Bikin Ngiler, Siapin Duit Segini
-
5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan