Suara.com - Bicara tentang dunia otomotif, komika Bintang Emon menyatakan tidak mengerti secara menyeluruh. Sehingga pernah mendapatkan pengalaman kurang menyenangkan saat membeli mobkas alias mobil bekas.
Dikutip dari kantor berita Antara dari acara virtual bersama OLX Autos, Selasa (15/3/2022), Bintang Emon memaparkan kisahnya berburu mobkas.
"Waktu itu mobilnya dipakai saudara saya. Mobilnya saya baru beli second. Setahu saya, Raisa itu merdu suaranya. Tapi kok Raisa cempreng di mobil itu," kenang Bintang Emon.
"Itu adalah kesalahan saya karena membeli mobil bekas di tempat yang tidak benar. Karena awam, lihatnya yang penting depannya aman aja," lanjutnya.
Selain awam dalam dunia otomotif, Bintang juga menyebutkan kesusahan terbesarnya saat membeli mobil bekas.
Yaitu soal budgeting. Menyesuaikan antara ketersediaan budget dengan mobil yang diinginkan.
Untungnya, persoalan-persoalan seputar mobil bekas tidak lagi terjadi padanya. Solusinya, Bintang Emon pasrahkan pada layanan jual-beli mobil bekas online terpercaya seperti OLX Autos.
Di situsnya, tersedia ribuan pilihan mobil bekas berkualitas yang telah melewati inspeksi secara menyeluruh.
"Kalau sama teman atau saudara, kita bilang mau nyari mobil budget segini, dapatnya mobil seadanya saja," kata Bintang Emon.
Baca Juga: Bila Berikan Oli Encer untuk Mobil Berusia di Atas 10 Tahun, Dampaknya Begini
Dan ia juga memiliki alasan lebih memilih membeli mobil bekas dibanding mobil baru. Yaitu agar lebih hemat secara finansial.
"Aku lebih suka mobil second sih, secara finansial lebih hemat. Terus dibanding mobil yang baru banget diluncurkan, aku lebih suka mobil yang keluaran satu atau dua tahun lalu," jelasnya.
"Secara mesin dan fungsi masih okay, secara harga ya lumayan banget lebihannya," pungkasnya.
Berita Terkait
-
5 Rekomendasi Mobil Sedan Sporty Rp70 Jutaan: Tangguh, Aura Mewah, dan Ramah Buat Jalanan Kota
-
5 Mobil Listrik Bekas Rp100 Jutaan: Baterai Super Awet, Murah Biaya Perawatan
-
7 Rekomendasi Mobil Keluarga 3 Baris Rp70 Jutaan: Irit, Kabin Lega, dan Hemat Perawatan
-
5 Rekomendasi Mobil Bekas 5 Seater Harga Rp100 Jutaan: Barang Buruan Keluarga Muda
-
Pilihan Mobil Bekas Pintu Geser Harga di Bawah Rp 100 Juta
Terpopuler
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- Biodata dan Pendidikan Gus Elham Yahya yang Viral Cium Anak Kecil
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
5 Rekomendasi Mobil Sedan Sporty Rp70 Jutaan: Tangguh, Aura Mewah, dan Ramah Buat Jalanan Kota
-
5 Rekomendasi Mobil Listrik yang Bisa Jadi Genset, Andalan untuk Situasi Darurat
-
Jelang HBD 2025, Honda ADV160 Eksplore Keindahan Alam Jawa Barat
-
Berapa Harga Innova Diesel Bekas di Tahun 2025? MPV Keluarga yang Viral Banyak Dilirik
-
5 Rekomendasi Mobil Listrik untuk Wanita: Desain Elegan, Fiturnya Bikin Berkendara Makin Nyaman
-
Rekomendasi Mobil Listrik Stylish untuk Ibu Muda
-
5 Mobil Listrik Bekas Rp100 Jutaan: Baterai Super Awet, Murah Biaya Perawatan
-
One3 Motoshop Buka Peluang Pebisnis Aftermartket di IMHAX 2025
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
2 Mobil Listrik yang Cocok untuk Perjalanan Bisnis Jarak Dekat, Pilih Kecil Gesit atau Muatan Besar?