Suara.com - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jambi menyerahkan bantuan berupa dua unit motor trail kepada Orang Rimba atau warga Suku Anak Dalam (SAD) yang berada di Sungai Terab, Kabupaten Batanghari Provinsi Jambi.
Dikutip dari kantor berita Antara, penyerahan bantuan berupa sepeda motor trail ini adalah tindak lanjut dari kunjungan Menteri Sosial Tri Rismaharini, Rabu dua pekan lalu (16/3/2022).
Saat itu, salah satu Temenggung Orang Rimba menyampaikan bahwa mereka membutuhkan sepeda motor jenis trail sebagai alat transportasi.
"Waktu kunjungan Bu Menteri kemarin, Temenggung Ngelembo menyampaikan membutuhkan motor, waktu itu Temenggung minta 10 unit, tapi kami berikan dua unit dulu," jelas Edi Purwanto, Ketua DPRD Provinsi Jambi di Jambi, Selasa (29/3/2022).
Bantuan ini menjadi sebentuk dukungan dari pemerintah kepada warga SAD agar memiliki kehidupan yang sama dan setara dengan masyarakat lainnya di daerah itu.
Selain itu, saat Presiden RI Joko Widodo datang melihat warga SAD menunjukkan bahwa Presiden memiliki komitmen yang besar untuk mendorong peradaban SAD di dalam hutan agar memiliki masa depan yang sama seperti masyarakat pada umumnya.
Suti Masniari Nasution, Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Jambi mengatakan bahwa Bank Indonesia juga hadir dan turut berkontribusi dalam membantu memecahkan masalah sosial ekonomi yang dihadapi masyarakat, antara lain melalui penyaluran bantuan Program Sosial Bank Indonesia (PSBI).
"Pada kesempatan ini sebagai bentuk kepedulian kepada warga SAD Sungai Terab, Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Jambi menyerahkan bantuan 100 paket bahan pokok, alat tulis dan bingkisan untuk anak-anak," jelasnya.
Bank Indonesia turut bersinergi dengan BMPD provinsi Jambi juga memberikan bantuan berupa dua unit motor trail untuk warga SAD Sungai Terab. Selain itu BI Jambi turut memberikan edukasi kepada warga SAD terkait dengan edukasi cinta, bangga dan paham rupiah.
Baca Juga: Gaya Judika saat Jajal Trabasan Gunakan Motor Trail, Ada yang Sampai Terjungkal
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Langkah Strategis Mazda Hadirkan Dealer Standar Global di Mataram
-
Terpopuler: Fitur Baru Xpander Makin Stabil di Tikungan, Mobil Gampang Dirawat Jarang ke Bengkel
-
7 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Ibu-Ibu yang Lincah dan Gesit, Mulai Rp60 Jutaan
-
7 Mobil Mungil yang Gampang Dirawat dan Tidak Sering ke Bengkel
-
Mengenal Teknologi AYC yang Bikin Mitsubishi Xpander Terbaru Makin Stabil di Tikungan
-
4 Mobil Bekas Toyota dari yang Mewah dan Reliabel hingga Super Langka, Mesin Serba Mirip!
-
Beli Mobil Bekas Pajak Mati, Bagaimana Mengurusnya? Ini Dokumen yang Perlu Disiapkan
-
Apakah Listrik 900 Watt Bisa Cas Motor Listrik? Cek 3 Syarat Agar Aman Tanpa Naik Daya
-
Harga Toyota Calya 2025 Bekas: Seberapa Besar Selisihnya dengan yang Baru?
-
Kenalan dengan Motor Baru Honda CG160 Bermesin Omnivora: Bensin Oke, Etanol Gaspol