Suara.com - Ketika melintas di jalan, sebaiknya pemobil ataupun pemotor harus memiliki sikap saling menghormati dan menghargai antar pengguna jalan.
Jika sikap ini ditanamkan dari kecil, pastinya lalu lintas akan semakin teratur dan tidak ada yang emosi hingga adu mulut di jalan.
Mungkin sebuah video yang diunggah oleh akun Twitter @TheFigen ini bisa menjadi salah satu contoh rasa saling menghormati dan menghargai antar sesama pengguna jalan.
Dalam sebuah video yang diunggah oleh akun Twitter tersebut, diperlihatka bagaimana para pemobil rela menghentikan kendaraannya sesaat guna memberikan jalan kepada salah satu pengguna jalan.
Pengguna jalan yang dimaksud bukanlah pejalan kaki, melainkan rombongan hewan yang diduga bebek. Rombongan hewan tersebut tampak hendak menyeberang jalan.
Mereka berjalan perlahan saat menyeberang jalan yang lalu lintas terlihat padat. Namun beberapa pemobil yang melintas di sana memilih untuk berhenti sejenak memberik akses kepada bebek tersebut.
Para pemobil pun terlihat sabar dan tidak terdengar bunyi klakson saat memberikan akses menyeberang rombongan bebek tersebut.
Usai rombongan bebek tersebut sudah berada di seberang, para pemobil melanjutkan perjalannya. Jika dilihat dari beberapa kendaraan yang melintas di sana, insiden ini tidak terjadi di Indonesia melainkan di luar negeri.
Video ini pun viral di media sosial dan mendapatkan respons dari warganet di kolom komentar.
Baca Juga: Persiapan Mudik Lebaran 2022, Begini Persiapan Jalan Tol Trans Sumatera
"62 masih harus banyak belajar lagi," tulis @lis***.
"Kalau di Indonesia, sudah gepeng tuh (rombongan bebek)," cuit @zapp***.
"Kalau di Indonesia mah sudah rata sama aspal itu binatang," celetuk @gaks***.
Untuk melihat video selengkapnya, klik DI SINI!
Berita Terkait
-
Curhat Pemobil Kena Tarif Parkir Hingga Rp 40 Ribu Saat Ziarah ke Pemakaman, Publik: Apakah Ini Rekreasi Baru?
-
Lihat Toyota Avanza Parkir Seenaknya, Pemobil Ini Punya Tips Ampuh untuk Bikin Jera
-
Viral Spanduk Berisi tentang Kebiasaan Goyangkan Mobil dan Motor Saat Isi BBM Picu Kebakaran, Begini Penjelasannya
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
5 Rekomendasi Mobil Sedan Sporty Rp70 Jutaan: Tangguh, Aura Mewah, dan Ramah Buat Jalanan Kota
-
5 Rekomendasi Mobil Listrik yang Bisa Jadi Genset, Andalan untuk Situasi Darurat
-
Jelang HBD 2025, Honda ADV160 Eksplore Keindahan Alam Jawa Barat
-
Berapa Harga Innova Diesel Bekas di Tahun 2025? MPV Keluarga yang Viral Banyak Dilirik
-
5 Rekomendasi Mobil Listrik untuk Wanita: Desain Elegan, Fiturnya Bikin Berkendara Makin Nyaman
-
Rekomendasi Mobil Listrik Stylish untuk Ibu Muda
-
5 Mobil Listrik Bekas Rp100 Jutaan: Baterai Super Awet, Murah Biaya Perawatan
-
One3 Motoshop Buka Peluang Pebisnis Aftermartket di IMHAX 2025
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
2 Mobil Listrik yang Cocok untuk Perjalanan Bisnis Jarak Dekat, Pilih Kecil Gesit atau Muatan Besar?