Suara.com - Baru-baru ini ramai isu kenaikkan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) subsidi. Hal ini menyebabkan padatnya antrean di SPBU yang berbondong-bondong untuk mengisi bahan bakar sebelum harganya naik.
Fenomena tersebut ternyata berbeda dengan kenyataannya. PT Pertamina kembali memangkas harga BBM non subsidi yakni Pertama Turbo turun menjadi Rp 2.000/liter, Dexlite turun Rp 700/liter dan Pertamina Dex turun Rp 1.500/liter. Sementara itu untuk BBM bersubsidi masih dalam harga normal dan tidak adanya kenaikan harga.
PT Pertamina melakukan penyesuaian harga bahan bakar dalam rangka mengimplementasikan Keputusan Menteri (Kepmen) ESDM No. 62 K/12/MEM/2020 tentang Formula Harga Dasar Dalam Perhitungan Harga Jual Eceran Jenis Bahan Bakar Minyak Umum Jenis Bensin dan Minyak Solar yang Disalurkan Melalui Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum.
Jika berbicara tentang kenaikan harga BBM, masyarakat Indonesia pasti mengetahui bahwa adanya kenaikan harga BBM hampir setiap tahunnya. Dengan naiknya harga BBM tentu akan membebani masyarakat terutama golongan masyarakat miskin.
Seperti yang telah diketahui, hampir setiap masa jabatan presiden yang mengambil keputusan untuk menaikkan harga BBM. Lantas bagaimana proses kenaikan harga BBM di setiap masa jabatan presiden? Simak daftarnya berikut ini.
1. Presiden Soeharto
Presiden dengan masa jabatan terlama ini diketahui telah menaikkan harga BBM selama beberapa kali. Pada tahun 1980, harga BBM naik menjadi Rp 150, pada tahun 1991 harga BBM Rp550, pada tahun 1993 harga BBM mencapai Rp 700 hingga pada tahun 1998 harga BBM mencapai Rp 1.200.
2. Presiden BJ Habibie
Pada masa jabatan Presiden BJ Habibie, harga BBM turun yang semula Rp 1.200 menjadi Rp 1.000 untuk harga per liternya pada tahun 1998.
Baca Juga: Kemensos Gunakan Data BLT Migor untuk Salurkan BLT BBM
3. Presiden Abdurrahman Wahid
Pada masa jabatan Presiden Abdurrahman Wahid atau Gus Dur, harga BBM mengalami lonjakan sebanyak empat kali, yakni pada tahun 1998 mulai 1.000, pada tahun 1999 turun menjadi Rp 600, pada tahun 2000 harga kembali naik menjadi Rp 1.150 dan pada tahun 2001 harga BBM menjadi Rp 1.450.
4. Presiden Megawati Soekarnoputri
Pada era Presiden Megawati, harga BBM naik mulai Rp 1.550 pada tahun 2002 dan naik menjadi Rp 1.810 pada tahun 2003.
5. Presiden Susilo Bambang Yudhoyono
Pada masa Presiden SBY, harga BBM juga mengalami kenaikan dan penurunan yang sangat signifikan jika dibandingkan dengan era sebelumnya. Pada tahun 2005, harga BBM naik dari Rp 1.810 menjadi Rp 2.400 dan menjadi Rp 4.500. Pada tahun 2008, harga naik menjadi Rp 6.000 kemudian turun menjadi Rp 5.500 dan Rp 5.000.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
5 Rekomendasi Mobil MPV Bekas Pintu Geser Harga di Bawah 100 Juta: Ramah Lansia dan Anak
-
Terpopuler: Harta Yaqut Cholil Meroket Setara McLaren, 5 Mobil Bekas untuk Karyawan UMR
-
TMMIN Nilai Pasar Mobil Indonesia 2026 Belum Jelas
-
Tantangan Pajak Opsen Bayangi Pasar Sepeda Motor 2026
-
Toyota Indonesia: Tarif dan Biaya Logistik Tantangan di 2026
-
5 Mobil Keluarga Harga Rp50 Jutaan untuk Mudik Lebaran 2026
-
Sony dan Honda Pamer SUV Listrik Afeela di CES 2026: Desain Sporty, Bisa Main PS5
-
Penjualan Sepeda Motor di Luar Pulau Jawa Jadi Penyelamat Industri Otomotif Nasional
-
5 Motor Yamaha Paling Irit BBM, Cocok untuk Harian dan Dompet Aman
-
Korupsi Haji Bersama Gus Yaqut, Isi Garasi Gus Alex Cuma Ada Mobil MPV Murah dan Motor Sejuta Umat