Suara.com - Bagi yang telah menonton film "Bohemian Rhapsody" pasti tidak asing dengan sosok tunggangan elegan milik sang frontman Queen, Freddie Mercury. Antara lain tampil saat vokalis ini berkunjung ke rumah orang tuanya di Feltham, tidak jauh dari bandara Heathrow (LHR), di West London. Sebelum ia tampil di panggung Live Aid, Stadion Wembley, 1985. Mobil ini adalah Rolls-Royce Silver Shadow lansiran 1974.
Semasa hidupnya Freddie Mercury atau Frederick Bulsara, adalah seorang kolektor mobil. Selain Rolls-Royce Silver Shadow, ia juga memiliki produk mewah brand Lincoln, dan Daimler. Dan Rolls-Royce Silver Shadow termasuk mobil favoritnya yang kerap mengantarnya bepergian dengan stylish semasa hidupnya.
Dan jajaran mobil milik Freddie Mercury itu termasuk kategori mewah dan mahal pada zamannya.
Dan kekinian, Rolls-Royce Silver Shadow ini rencananya akan dijual bulan depan untuk penggalangan membantu korban di Ukraina, dalam kasus invasi Rusia ke Ukraina. Caranya dengan cara lelang lewat rumah lelang RM Sotheby, di London, Inggris.
Nantinya hasil dari lelang mobil milik Freddie Mercury akan disalurkan ke Superhumans Center, sebuah badan amal untuk memberikan bantuan bagi para korban di Ukraina. Serta mendanai pembangunan sebuah rumah sakit di Lviv.
Melansir Autoblog, mobil Freddie Mercury memiliki balutan warna yang unik, yakni eksterior cat warna Silver Chalice. Sementara interiornya dibalut warna biru.
Sebagai catatan, Rolls-Royce memiliki divisi Bespoke yang siap membuat personalisasi tampilan setiap unit yang dipesan konsumennya. Dan hal ini tampak dari totalitas selera pribadi Freddie Mercury di atas koleksinya satu itu.
Sementara tenaganya sendiri didukung mesin V8, andalan Rolls-Royce untuk sektor dapur pacu.
Baca Juga: Muse dari Rolls-Royce Perkenalkan Karya Seni Para Juara Spirit of Ecstasy Challenge 2022
Tag
Berita Terkait
-
Dari Debu Jadi Berlian! Perusahaan Vacuum Cleaner Ini Siap Goyang Dominasi Rolls-Royce
-
Lelang Mobil Rolls-Royce Laku Rp2,5 Miliar, Kemensos Renovasi Rumah Keluarga Miskin
-
Freddie Mercury Diam-Diam Punya Anak dari Hasil Hubungan Gelap
-
Ferrari Jadi Penonton, Ini Dia Tiga Mobil Termahal di Dunia
-
Tanpa Patwal dan Strobo, Mobil Plat B 900 Bikin Kendaraan Lain Beri Jalan saat Pindah Jalur
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 7 Parfum Wangi Bayi untuk Orang Dewasa: Segar Tahan Lama, Mulai Rp35 Ribuan Saja
- 3 Pelatih Kelas Dunia yang Tolak Pinangan Timnas Indonesia
Pilihan
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
-
Toyota Investasi Bioetanol Rp 2,5 T di Lampung, Bahlil: Semakin Banyak, Semakin Bagus!
-
Gagal Total di Timnas Indonesia, Kluivert Diincar Juara Liga Champions 4 Kali
-
Rupiah Tembus Rp 16.700 tapi Ada Kabar Baik dari Dalam Negeri
Terkini
-
Polisi Beli Bensin Pakai Drum Bikin Publik Suudzon: Ternyata Demi Keselamatan Umum
-
Gebrakan Oktober 2025: BYD Masuk Top 3! Salip Raksasa Jepang Jadi Mobil Terlaris, Kok Bisa?
-
Wamen Investasi dan Hilirisasi Klaim Toyota Akan Bangun Pabrik Bioetanol di Indonesia
-
TGRI Sapu Bersih Semua Kelas Kejurnas Autokhana 2025
-
Komitmen Mobil Lubricants Lindungi Konsumen Setia
-
Apakah Bisa Gadai BPKB Kendaraan Bermotor yang Pajaknya Mati di Pegadaian?
-
5 Rekomendasi Mobil China Mulai Rp13 Jutaan Paling Populer di Indonesia, Desain Lucu Biaya Irit!
-
5 Rekomendasi Mobil Offroad Setara Land Cruiser Versi Murah, Gagah dan Mesin Bandel
-
5 Rekomendasi Mobil Keluarga 3 Baris Seharga NMAX dengan Kabin Luas
-
Vinfast: Indonesia Adalah Rumah Kedua