Suara.com - Electric Vehicle atau EV alias kendaraan elektrifikasi membutuhkan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum atau SPKLU untuk charging baterai. Atau melakukan pengisian mandiri di rumah.
Dikutip kantor berita Antara dari GSM Arena pada Sabtu (19/11/2022) kekinian Google Maps telah menghadirkan fitur terbaru untuk mewadahi kebutuhan pengguna EV. Yaitu tersedianya informasi stasiun pengisian ulang terdekat atau SPKLU dari lokasi terdekat mobil listrik berada.
Sebelumnya, Google Maps memiliki kerja sama dengan berbagai mitra, salah satunya stasiun pengisian daya EV di Amerika Serikat dan Britania Raya yang sudah berjalan selama tiga tahun.
Fitur Google Maps ini sudah tersedia di aplikasi Android dan iOS. Nantinya, fitur dilengkapi informasi berbagai macam tentang stasiun pengisian daya.
Bagaimana cara menggunakan fitur ini, berikut dikutip dari Support Google:
- Disebutkan bahwa fitur hanya berlaku untuk Google Maps yang terpasang di mobil listrik pengguna, ketersediaan layanana atau fungsi fitur bergantung kepada produsen mobil atau wilayah, serta paket data langganan.
- Informasi yang diberikan adalah: level baterai mobil listrik saat digunakan, peringatan penting persen baterai tersisa, serta panduan dalam menemukan stasiun pengisian daya yang kompatibel.
- Saat memberikan navigasi lokasi SPKLU, Google Maps akan memberitahukan: jika mobil listrik yang dikendarai tidak dapat mencapai tujuan tanpa mengisi daya, maka akan ditunjukkan SPKLU terdekat.
- Kemudian, bila mobil listrik tidak dapat mencapai tujuan tanpa mengisi daya dan memerlukan beberapa stasiun pengisian daya, secara otomatis data lokasi SPKLU akan ditambahkan di sepanjang rute. Demikian pula durasi pengisian daya akan disertakan dalam durasi perjalanan.
- Kemudian untuk menambah daftar SPKLU di rute yang dilalui, cukup tap "lokasi tambahan SPKLU", kemudian pilih nama SPKLU sesuai kebutuhan.
- Selain itu juga akan diberikan keterangan waktu minimum pengisian ulang baterai di SPKLU.
Berita Terkait
-
3 Rekomendasi Mobil Listrik Seharga Motor Buat Mahasiswi Girly, Desain Imut dan Praktis!
-
5 Rekomendasi Mobil Listrik Model Sedan untuk Gaya Hidup Elegan dan Berkelas
-
Tesla Putar Haluan, Mulai Coba Apple CarPlay Secara Rahasia
-
5 Rekomendasi Mobil Listrik dengan Jarak Tempuh hingga 1.000 km
-
Hemat & Ramah Lingkungan: 4 Mobil Listrik Ini Pas untuk Aktivitas Harian Keluarga di Perkotaan
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
5 Rekomendasi Mobil Keluarga yang Bisa Buat Kondangan Ramai-ramai
-
Motor Listrik Polytron FOX 350 Resmi Meluncur, Mulai Rp 15 Jutaan
-
5 Mobil Bekas dengan Ground Clearance Tinggi, Cocok untuk Medan Berat
-
Hal Sepele yang Sering Diabaikan saat Memilih Mobil Bekas Sebagai Mobil Pertama
-
Fitur Keselamatan Mitsubishi Destinator yang Kantongi Lima Bintang di ASEAN NCAP 2025
-
5 Rekomendasi Mobil Bekas Lebih Murah dari Harga Nmax, Pilihan Sedan hingga MPV
-
Wuling Incar Segmen Mobil Keluarga Lewat Kehadiran Darion PHEV
-
7 Mobil Bekas untuk Anak Kuliah Budget Rp40 Jutaan, Sedan hingga City Car
-
5 Mobil Keluarga Bekas Harga di Bawah Rp80 Juta, Nyaman dan Muat Banyak
-
Harga CRF1100L Africa Twin Tembus Rp 647 Juta dengan Pilihan Warna Baru