Suara.com - Yayasan Kanker Indonesia (YKI) Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan meluncurkan satu unit mobil untuk pelayanan deteksi dini kanker bagi masyarakat.
Disimak dari posturnya, mobil deteksi ini mengambil basis kendaraan komersial atau commercial vehicle yang dikonversi menjadi klinik berjalan.
Dikutip dari kantor berita Antara, Wali Kota Banjarmasin H Ibnu Sina dalam peluncuran mobil layanan kesehatan YKI di halaman Balaikota Banjarmasin, Rabu (7/12/2022) menyampaikan apresiasi bagi kemajuan peranan YKI Banjarmasin itu.
Ia berharap, dengan adanya layanan bergerak langsung ke masyarakat ini, penanganan penderita penyakit kanker bisa lebih maksimal serta meningkatkan derajat kesehatan masyarakat.
H Ibnu Sina berpesan agar masyarakat menjaga kesehatan tubuh melalui program gerakan masyarakat (Germas) hidup sehat yang salah satunya terkait dengan kebiasaan untuk menghentikan kebiasaan merokok.
Terlebih, Kota Banjarmasin sudah mempunyai peraturan daerah (Perda) tentang kawasan tanpa rokok.
"Untuk sehat itu tidak mahal, yang mahal itu untuk sembuh dari sakitnya," ujarnya.
Selanjutnya Wali Kota mengimbau untuk menggalakkan berolah raga minimal 30 menit sehari dan tidak merokok.
"Cara ini dapat menjaga kita agar terhindar dari segala penyakit, termasuk salah satunya kanker," tandasnya
Baca Juga: Acara Ngunduh Mantu Pernikahan Kaesang Pangarep-Erina Gudono Hadirkan Ambulans Mobile
H Ibnu Sina meminta YKI terus melakukan imbauan dan edukasi hingga ke tingkat RT dan RW sehingga dapat dapat memperluas kawasan tanpa rokok di kota itu.
Sementara itu, Ketua YKI Kota Banjarmasin Hj Siti Wasilah mengatakan, selain peluncuran mobil kesehatan YKI, juga digelar seminar bertema "Cegah kanker paru, stop merokok sedari dini" yang dihadiri langsung Ketua YKI Pusat Prof Dr dr Aru Wisaksono Sudoyo.
Menurutnya, kegiatan ini bertujuan untuk memberi edukasi terkait upaya pencegahan beragam kanker bagi masyarakat khususnya pada kelompok usia anak.
"Mari bersama-sama kita tingkatkan penyebarluasan informasi dalam rangka pencegahan kanker, deteksi sejak dini, agar tidak ada lagi masyarakat yang datang ke pelayanan kesehatan sudah dalam keadaan kanker stadium lanjut," ajak Hj Siti Wasilah.
Berita Terkait
-
Langkah Krusial Buat Semua Perempuan, Gerakan Nasional Deteksi Dini Kanker Payudara Diluncurkan
-
Langkah Kecil, Dampak Besar: Edukasi SADARI Agar Perempuan Lebih Sadar Deteksi Dini Kanker Payudara
-
7 Tanda Awal Kanker Kulit yang Sering Diabaikan, Wajib Kamu Waspadai!
-
Cara Cegah Kanker Usus Besar, Kenali 3 Metode Skrining Ini
-
Remaja Perempuan Penting Deteksi Dini Kanker Payudara, Ini Penjelasan Dokter
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Motor Apa Saja yang Boros Bensin? Kenali Penyebab dan Daftar Modelnya
-
Tembus 250 Ribu Unit, Penjualan Xiaomi SU7 Ungguli Tesla Model 3 Sepanjang 2025
-
Suzuki Jawab Rencana Peluncuran Motor Listrik di Indonesia
-
Adu Mobil Seharga NMax tapi Muat 8 Penumpang: Pilih Mitsubishi Maven atau Suzuki APV?
-
5 Motor Bebek 150cc Terkencang di Pasaran, Segini Beda Harga Baru vs Bekas
-
Baterai Solid-State: Evolusi Sempurna untuk Motor Listrik atau Masih Penuh Celah?
-
Apakah Aman Beli Motor Bekas Tarikan Leasing? Ini Penjelasannya agar Tak Keliru
-
3 Cara Aman Tidur di Mobil Saat Perjalanan Jauh: Solusi Tubuh Bugar Tanpa Masuk Angin
-
Tetap Irit Meski Macet, Nissan Kicks Bekas Kini Harganya Lebih Murah 40 Juta Dibanding Raize Baru
-
2 Trik Parkir Mundur Mobil Matic Anti Nyerempet, Pemula Langsung Jago Sekali Coba