Suara.com - Sedang memulai atau akan memulai liburan tahun baru? Saatnya bersuka cita dengan atau tanpa mobil pribadi. Artinya kendaraan kesayangan diparkir di garasi, mobil sewa di destinasi atau berbagai macam moda transportasi liburan sudah menanti.
Dikutip dari rilis resmi Asuransi Astra sebagaimana diterima Suara.com, sedekat apapun destinasi berlibur, penting membuat rencana yang matang seperti menyusun itinerary lengkap agar waktu liburan digunakan secara tepat.
Asuransi perjalanan hadir untuk memberikan perlindungan, tidak hanya kepada diri sendiri, namun hal-hal seperti barang pribadi dari berbagai macam risiko.
Asuransi perjalanan berkemampuan membantu meringankan biaya saat keadaan tak terduga terjadi sehingga bisa berlibur tenang dan tetap terlindungi. Antara lain seperti keterangan dari situs gardaoto.com.
"Asuransi perjalanan hadir untuk memberikan rasa tenang peace of mind untuk memberikan perlindungan diri sendiri, keluarga hingga barang-barang berharga," ulas Laurentius Iwan Pranoto, Head of PR, Marcomm & Event Asuransi Astra.
Berikut bentuk perlindungan asuransi perjalanan dengan atau tanpa bermobil:
Penerbangan terlambat atau batal
- Flight delay atau keterlambatan perjalanan kerap terjadi. Biasanya, kondisi cuaca menjadi faktor utama sehingga pihak penerbangan tidak ingin timbul risiko atas keselamatan para penumpang.
- Pakai asuransi perjalanan, biaya dapat tercover jika ingin membatalkan tiket dan mengubah jadwal penerbangan.
Bagasi terlambat atau hilang
- Kehilangan bagasi di bandara hingga kerusakan bagasi berpotensi merusak ketenangan liburan. Untuk mengatasi hal ini, setelah melaporkan kehilangan atau kerusakan ke unit pelayanan bagasi airline dari maskapai penerbangan yang bersangkutan, hubungi pihak asuransi agar kerugian yang dialami akibat penundaan bagasi juga dapat tercover.
Rawat medis
- Tidak ada yang tahu saat musibah atau kecelakaan terjadi saat liburan. Di situlah asuransi perjalanan memegang peranan penting untuk memberikan proteksi diri di mana dan kapan pun.
- Asuransi perjalanan akan mengcover biaya rumah sakit. Selain memberikan keringanan biaya, asuransi perjalanan juga memastikan pihak tertanggung mendapatkan penanganan terbaik di kota atau negara tujuan libur.
Kehilangan dokumen atau uang
- Seperti halnya kehilangan bagasi,kehilangan dokumen penting seperti paspor terjadi akibat sering dikeluarkan untuk urusan imigrasi di bandara. Tidak perlu khawatir, pihak asuransi akan membantu mengcover kerugian atas hilangnya dokumen hingga uang.
- Asuransi Perjalanan Garda Trip. secara khusus memberikan ketenangan dan kenyamanan saat traveling dengan perlindungan dari risiko terkait berbagai gangguan perjalanan seperti pembatalan dan keterlambatan, penyakit dan cedera yang muncul saat melakukan perjalanan, kecelakaan diri, sampai jaminan bagasi dan barang pribadi.
- Ada lima jenis perlindungan dari Garda Trip, yaitu Bronze, Silver, Gold, Platinum, dan Diamond yang telah disesuaikan dengan kebutuhan dan keperluan masing-masing pelanggan.
- Asuransi Perjalanan Garda Trip Domestik dimulai dari Rp 33.500 dan internasional dimulai Rp 70.000.
Berita Terkait
-
Express Discharge, Layanan Seamless dari Garda Medika Resmi Meluncur: Efisiensi Waktu dan Pembayaran
-
Garda Oto Edukasi Risiko yang Tidak Dijamin Asuransi di GIIAS 2025
-
Liburan Bermakna: Eksplorasi Seni & Budaya Islam di Festival Harmoni Istiqlal
-
Asuransi Astra Rayakan Ulang Tahun dengan Berbagi di Panti Asuhan
-
Garda Oto Libatkan Pelanggan Tanam Bibit Mangrove Jaga Ekosistem Wilayah Pesisir
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
Terkini
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
2 Mobil Listrik yang Cocok untuk Perjalanan Bisnis Jarak Dekat, Pilih Kecil Gesit atau Muatan Besar?
-
KUIS: Seberapa 'Anak Mobil' Kamu?
-
Beda Pajak Motor Listrik vs Motor Bensin Biasa, Lebih Murah yang Mana?
-
7 Rekomendasi Mobil Keluarga 3 Baris Rp70 Jutaan: Irit, Kabin Lega, dan Hemat Perawatan
-
One3 Motoshop Hadirkan Brand Asal Jepang Active dan Galespeed di IMHAX 2025
-
5 Rekomendasi Mobil Bekas 5 Seater Harga Rp100 Jutaan: Barang Buruan Keluarga Muda
-
5 Mobil Diesel Paling Irit Tahun 2025: Panther Masih Layak di Nomor Satu?
-
Pilihan Mobil Bekas Pintu Geser Harga di Bawah Rp 100 Juta
-
SW-Motech Debut di Indonesia Lewat Gelaran IMHAX 2025