Suara.com - Astra Honda Racing Team (AHRT) menyiapkan empat rider muda binaan PT Astra Honda Motor (AHM) untuk turun di seri perdana Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Balap Motor di Mandalika Racing Series. Kejuaraan akan berlangsung akhir pekan ini (4-5/3/2023) pukul 13.45 WIB di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Nusa Tenggara Barat.
Dikutip dari rilis resmi PT AHM sebagaimana diterima Suara.com, acara ini menjadi bagian dari pergelaran FIM Superbike World Championship 2023 atau WSBK 2023.
AHRT menurunkan rider Veda Ega Pratama, Rheza Danica Ahrens, serta Herjun Atna Firdaus. Ditambah M.K Ramadhipa, pembalap muda peraih The Best Student dari Astra Honda Racing School (AHRS) 2022.
Keempatnya akan berlaga di kelas 250cc, mengandalkan Honda CBR250RR seperti yang dibesut di Asia Production (AP) 250 kejuaraan Asia Road Racing Championship (ARRC). Balap dipentaskan dua race, delapan putaran setiap race serta menandingkan para rider se-Indonesia.
"Kejurnas menjadi salah satu bagian dari proses mengasah kompetensi para pembalap dalam menghadapi kompetisi balap musim balap 2023. Kami berharap mereka dapat berjuang secara maksimal untuk mendapatkan hasil terbaik," jelas Andy Wijaya, General Manager Marketing Planning & Analysis AHM.
Ia menambahkan, persiapan yang matang dari para rider binaan melalui latihan intens serta pengalaman yang sudah dimiliki diharapkan mampu menjadi bekal untuk menghadapi musim balap tahun ini.
Veda Ega Pratama yang berhasil meraih posisi tiga besar klasemen akhir di ajang Idemitsu Asia Talent Cup (IATC) 2022 mengatakan gelaran di Sirkuit Mandalika minggu ini menjadi salah satu peluang. Yaitu untuk meraih prestasi tinggi sekaligus menjadi bekal untuk beradaptasi dalam menunggangi CBR250R di lintasan balap.
"Ini menjadi momen pertama saya sebagai pembalap Astra Honda Racing Team (AHRT) menggunakan motor balap CBR250RR. Saya akan memanfaatkan kesempatan ini untuk bisa beradaptasi secepatnya, sehingga saya mendapat bekal yang bagus menghadapi berbagai ajang balap pada musim kompetisi 2023," kata Veda Ega Pratama di mana tahun lalu Suara.com menyimak langsung performa kerennya di Sirkuit Mandalika dalam gelaran IATC 2022.
Sedangkan Rheza Danica Ahrens yang tahun ini akan terjun kembali di ajang Asia Road Racing Camphionship (ARRC) di kelas 250cc berkomitmen untuk menghadirkan balapan yang kompetitif serta memberikan podium tertinggi pada setiap serinya.
"Ini tahun kedua selepas masa pandemi saya kembali bersaing di kelas 250cc. Gelaran ini juga saya manfaatkan untuk mendapatkan pengalaman di sirkuit Mandalika yang akan menggelar ARRC di tahun ini," sambutnya.
Berita Terkait
-
Mandalika Membara, 5 Bocah Ajaib AHRT Siap Bikin Merah Putih Berjaya
-
Pembalap Astra Honda Dominasi Podium 600cc di Mandalika Gunakan CBR600RR
-
Darah Muda Indonesia Siap Guncang Eropa di FIM JuniorGP Misano, Podium Jadi Harga Mati
-
Momen Manis: Kehadiran Ayah di Titik Penting Karier Balap Veda Ega di Italia
-
Terpopuler Hari Ini: Veda Ega Pratama Cetak Sejarah, Ganti Oli Sendiri Rugi Puluhan Juta
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
Terkini
-
5 Mobil Listrik Mini Harga Affordable, Cocok untuk Melibas Kemacetan Kota Besar
-
7 Rekomendasi Mobil Keluarga Pintu Geser 50 Jutaan, Kabin Lega dan Bertenaga
-
Motor Pabrikan Malaysia Tampil Berani, Bikin Supra GTR dan MX King Gigit Jari
-
Yamaha NMAX Dominasi Populasi Skutik Premium di Wilayah Aceh
-
Dari Kulkas Turun ke Roda, Sharp Siapkan Mobil Listrik Keluarga Super Cerdas
-
Suzuki Ignis Berapa cc? Harga Bekas Makin Cucok, Intip Spesifikasi dan Pajak Tahunannya
-
Mengintip Jantung Produksi Daihatsu di Kyoto: Efisiensi, Teknologi, dan Komitmen Lingkungan
-
Suzuki Fronx Sekelas Apa? Ini 5 Mobil Pesaingnya di Pasaran Lengkap dengan Harga
-
7 Mobil Matic 4 Seater untuk Keluarga Kecil Mulai 50 Jutaan, Irit dan Mudah Dirawat
-
Mulai Masuk Musim Hujan: 5 Rekomendasi Cat Tembok Tahan Rembesan Air