Suara.com - PT Jasa Marga (Persero) menyediakan 17 titik stasiun pengisian mobil listrik umum (SPKLU) yang berada di rest area jalan tol untuk memenuhi kebutuhan pengguna mobil listrik saat periode libur natal dan tahun baru.
Direktur Utama PT Jasa Marga Related Business Denny Abdurachman mengatakan rest area yang dilengkapi SPKLU, antara lain di Tol Jakarta-Tangerang (1 rest area), Tol Jakarta-Bogor-Ciawi (2 rest area), dan Tol Jakarta Cikampek (3 rest area).
Kemudian di Tol Cipularang-Padaleunyi (2 rest area), Tol Palikanci (2 rest area), Tol Semarang-Batang (2 rest area), Tol Semarang-Solo (1 rest area), Tol Solo-Ngawi (2 rest area), dan Tol Ngawi-Kertosono (2 rest area).
"Dari 59 rest area yang dimiliki oleh Jasa Marga Group, ada 17 rest area yang sudah dilengkapi SPKLU," kata Denny di Jakarta, Kamis (14/12/2023).
Corporate Communication and Community Development Group Head Jasa Marga Lisye Octaviana menjelaskan pihaknya telah melakukan simulasi uji tempuh kendaraan listrik dengan memanfaatkan SPKLU di titik-titik yang tersedia.
"Apabila rencananya dari Jakarta sampai Semarang atau Jakarta sampai Surabaya, itu kami sudah simulasikan. Sangat cukup untuk dilakukan perjalanan, nanti bisa mengisi di titik-titik tersebut," ujarnya lagi.
Dia mengimbau kepada para pengguna mobil listrik untuk tidak meninggalkan kendaraannya terlalu lama ketika sedang melakukan pengisian daya agar bisa bergantian dengan pengguna lainnya.
"Mohon untuk tidak ditinggal makan pada saat mobil tersebut sedang lakukan charging. Jadi bisa langsung dipindahkan ke lokasi parkir yang memadai, supaya bisa bergantian juga dengan pengguna jalan lain yang ingin melakukan pengisian di SPKLU tersebut," katanya pula.
Lisye juga mengimbau kepada para pengendara untuk menggunakan rest area tidak lebih 30 menit guna mengantisipasi kepadatan pengunjung di rest area.
Selain menyediakan SPKLU, Jasa Marga juga meningkatkan pelayanan di rest area dengan menyediakan sejumlah fasilitas pendukung, seperti penambahan area parkir dan toilet serta penyediaan masjid, posko kesehatan, tempat istirahat sopir, hingga taman UMKM dan refleksi.
Jasa Marga juga berkoordinasi dengan Pertamina untuk memastikan kecukupan BBM serta kepolisian untuk mengatur arus lalu lintas di rest area.
Berita Terkait
-
Bus Listrik di Kota Medan Bakal Bertambah, Pebisnis Silakan Investasi Ekosistem Kendaraan Listrik Ini
-
Ambulans Keliling Jamedlink Siap Layani Masyarakat dengan Fasilitas Kesehatan, Khusus untuk Wilayah Ini
-
Biaya Pajak Mobil Listrik Neta V Ternyata Tak Sampai Rp500 Ribu, Lebih Murah dari Motor
-
Aturan Persentase Tingkat Komponen Dalam Negeri Ditunda, Bagaimana Daya Saing Industri EV di Indonesia?
-
Perpres 79 yang Longgarkan Syarat TKDN Mobil Listrik Akan Tumbuhkan Industri Lokal
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
Terkini
-
Toyota Indonesia Kuasai 58 Persen Ekspor Otomotif Nasional Lewat Mobil Hybrid Rakitan Lokal
-
5 Motor Matic Bekas Bagasi Super Lega: Muat Helm, Harga Mulai Rp5 Jutaan
-
2 Mode Canggih di Suzuki Satria F150 di Masa Depan, Solusi Anti Pegal Tanpa Tarik Kopling
-
Indonesia Masuk Daftar Negara dengan Tujuan Ekspor Mobil China Terbanyak di Dunia
-
6 Mobil Bekas Paling Irit Bensin, Pajak Murah, dan Perawatan Anti-Pusing untuk Usia 25-40 Tahun
-
Bermodal Banyaknya Peserta Pameran, IIMS 2026 Klaim Bisa Datangkan Pembeli Serius
-
BeAT Karbu 2014 Sekarang Laku Berapa? Ini Tips Simpel agar Motor Cepat Terjual
-
5 Rekomendasi Mobil Sedan Keren untuk Anak Muda, Elegan dan Sporty
-
Kencang Rasa Jazz, Muat 7 Orang Seharga LCGC: Ini Dia Fakta Honda Mobilio 2020
-
Benarkah Mematikan AC Mobil saat Tanjakan Bisa Tambah Tenaga Mesin? Ini Fakta Teknisnya!