Suara.com - Mitsubishi Xpander dan Xpander Cross Hybrid akhirnya resmi meluncur di Thailand.
Dalam siaran langsung Mitsubishi Motors Thailand (MMT), baik Xpander Hybrid dan Xpander Cross Hybrid terihat tidak memiliki ubahan apapun pada bagian eksterior ataupun interior.
Perbedaan paling menonjol pada kedua model ini adanya emblem HEV yang terletak pada bagian fascia depan, pintu samping dan bagasi.
Masuk dalam kabin, bagian tuas transmisi terlihat mendapat desain baru, menyesuaikan teknologi hybrid yang saat ini digunakan. Selain itu, pada bagian kemudi juga dilengkapi dengan setir baru.
Teknologi Hybrid
Bila sebelumnya ramai dibicarakan bila Xpander dan Xpander Cross akan menggunakan teknologi e-Power milik Nissan, namun Mitsubishi justru memperkenalkan konsep e:Motion.
Teknologi hybrid yang disemat berjenis strong hybrid yakni merupakan kombinasi dari mesin bensin, baterai tambahan, dan motor listrik penggerak.
Konfigurasi itu mampu membuat Xpander dan Xpander Cross dapat melaju dengan berbagai situasi seperti full EV, hybrid series, hybrid paralel, hingga regenerative. Perpindahannya diatur secara otomatis menyesuaikan gaya berkendara.
"Sistem dapat membaca untuk menggunakan EV mode menggunakan motor listrik penggerak, lalu menggunakan kombinasi mesin bensin dan motor listrik penggerak sekaligus, atau mengandalkan mesin bensin melalui motor listrik penggerak," ujar Chief Product Specialist Mitsubishi Motors Corporation, Masahiro Ito.
Baca Juga: Bangga, Mitsubishi Pajero Sport Buatan Indonesia Diekspor ke Australia
Kemudian ada regenerative brake berfungsi untuk mengubah energi kinetik menjadi listrik lalu disimpan ke baterai. Jantung mekanisnya terlihat baru, disebutkan disuplai oleh mesin MIVEC 1.6 alias kemungkinan berkubikasi 1.600 cc.
Untuk harga, Xpander Hybrid 912 ribu Baht atau setara Rp405,5 jutaan. Sedangkan Xpander Cross Hybrid dipatok mulai dari 946 ribu Baht atau Rp420,6 jutaan.
Berita Terkait
-
Mitsubishi Fuso eCanter Lebih Dulu Tersedia di Hong Kong, Indonesia Menyusul?
-
Fakta Menarik Fitur Dynamic Sound Yamaha Premium Pada Mitsubishi XForce
-
Menerka Spesifikasi Mitsubishi Xpander Hybrid yang Rilis pada Februari 2024
-
Mitsubishi Xpander Hybrid Hadir pada Februari 2024 Mendatang, tapi.....
-
Suzuki Pilih Fokus Mobil Hybrid Dibandingkan Mobil Listrik
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Daftar Mobil Bekas yang Bisa Jadi Pilihan Mobil Pertama dengan Harga Terjangkau
-
Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
-
5 Rekomendasi Motor Listrik yang Pakai Baterai Detachable, Bisa Dicopot Tak Repot Ngecas
-
Suzuki Satria F150 Pertahankan Status Legenda Underbone dengan Desain Baru
-
5 Mobil Bekas Kecil Terbaik Selain Suzuki S-Presso, Irit Bensin dan Mesin Bandel
-
5 Mobil Tahun Muda Harga 150-200 Juta Irit BBM, Cocok Pergi untuk Lintas Provinsi
-
Rencanakan Anggaran Liburan Akhir Tahun! Intip Tarif Tol Terbaru Jogja-Semarang 2025
-
5 Deretan Situs untuk Cek Tarif Tol, Praktis Langsung dari HP
-
Rekomendasi Mobil Bekas Tahun Muda dengan Budget di Bawah Rp 300 Juta
-
9 Rekomendasi Mobil Bekas Hatchback Ekonomis untuk Penggunaan Harian Mulai Rp30 Jutaan