Suara.com - Lestrup Racing Team mengembangkan dan membangun mobil balap listrik atau Electric Vehicle (EV) satu merek berbasis MINI Cooper SE.
Disebut sebagai LRT NXT1, spesifikasinya adalah mesin berbobot 1.150 kg, berpenggerak roda depan atau Front-Wheel Drive (FWD), tenaga mencapai 180 dk dan bisa bertambah 60 dk bila fitur push-to-pass diaktifkan. Baterainya sendiri mencapai 30 kWh dan 800 volt.
Selain itu terdapat sistem pengereman pakem, shock-absorber Ohlins yang bisa diselaraskan kebutuhan, roda dibalut ban Hankook Semi-slick segala cuaca.
Dikutip Suara.com dari situs resmi Formula E, tunggangan balap ini dibuat sebanyak 20 unit, pengisian ulang baterai bakal ditangani bersama dengan mitra pengisian daya resmi NXT Gen Cup, ABB E-Mobility.
Digagas di Swedia, inilah tunggangan yang disiapkan untuk NXT Gen Cup. Sebuah seri balap listrik yang diperuntukkan bagi 20 pembalap muda berusia 15-25 tahun, baik putri mau pun putra. Bagi driver muda berbakat yang ingin dididik di dunia balap, mengembangkan bakat, sekaligus membangun karir sekaligus peduli lingkungan hidup, one-make race tunggangan EV ini adalah pilihan seru.
Rundown balapannya nanti meliputi dua sesi latihan berdurasi 20 menit (kecuali Monako dengan hanya FP1), sesi kualifikasi 20 menit, dan balapan 20 menit.
Nantinya, balapan mobil listrik kelas junior itu akan menjadi supporting race Formula E untuk mengembangkan motorsport berkelanjutan dan teknologi EV.
Tinggal menunggu restu dalam persetujuan akhir federasi balap roda empat internasional atau Federation Internationale de l'Automobile (FIA), NXT Gen Cup siap tampil perdana di paddock Formula E yang berlangsung di Misano, Italia, 13-14 April yang menandai dimulainya tur World Championship di Eropa dan pertama kalinya kejuaraan ini berlangsung di World Circuit.
“Kami sangat senang menyambut NXT Gen Cup setelah debut mereka yang sangat sukses tahun lalu," sambut Alberto Longo, Co-Founder dan Chief Championship Officer Formula E.
Baca Juga: Mengapa Mobil Listrik Perlu Ban Spesifikasi Tertentu?
"Penambahan kategori junior serba mobil listrik di seri Eropa dalam kalender kami akan lebih berkontribusi terhadap pembinaan talenta muda, bagian penting dari olah raga kami, dan memberi mereka kesempatan untuk berlomba di panggung yang sama dengan pembalap kelas dunia kami serta tim," lanjutnya.
Senada pendapat pendiri seri NXT Gen Cup yang menyatakan bahwa ide balap junior ini menjadi bukti yang memberikan inspirasi tentang kerja keras menggarap balapan EV.
"Acara NXT Gen Cup yang awalnya hanya ide di atas kertas, kurang dari dua tahun yang lalu. Kini akan menjadi balapan bersama ABB FIA Formula E dan DTM tahun ini. Tentu merupakan hal yang menakjubkan," tambah Fredrik Lestrup, founder seri NXT Gen Cup.
“Kami bersama Formula E dan DTM telah menciptakan kalender spektakuler yang akan memberikan landasan kuat bagi pembalap junior kami untuk memulai karir balap mereka dan menunjukkan bakat mereka kepada beberapa tim dan mitra terbaik di dunia," tandasnya.
"Saya ingin menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua orang yang telah mewujudkan hal ini dan kami sangat termotivasi untuk memulai musim paling menarik kami sejauh ini," ujar Fredrik Lestrup.
NXT Gen Cup bakal pentas di keempat balapan Eropa dalam Season 10 Formula E ABB FIA World Championship, yaitu di sirkuit jalan raya Misano, Monako, Berlin, serta final di London.
Berita Terkait
-
Resep Viral: Cara Membuat Abura Soba Pakai Samyang ala Kyuhyun Super Junior
-
Preview: Vinicius Junior Mengamuk di Bernabeu Buktikan Kualitas Saat Real Madrid Cukur AS Monaco
-
Dihujat Suporter Real Madrid, Alvaro Arbeloa Pasang Badan untuk Vinicius Junior
-
Real Madrid Kalah Memalukan, Vinicius Junior Jadi Korban Serangan Rasial
-
Profil Denilson Junior, Mesin Gol Ratchaburi FC: Ancaman Nyata Buat Persib Bandung
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
Terkini
-
Terpopuler: Motor dan Mobil Bekas Kecil untuk Wanita, Prosedur Mengurus STNK Hilang
-
5 Motor Matic Pendek Anti Jinjit, Cocok untuk Wanita Bertubuh Mungil dan Butuh Sat-set
-
Usai Beli Motor Bekas, Simak Alur dan Syarat Mengurus Mutasi Keluar Kendaraan
-
5 Tipe Motor yang Tak Layak untuk Mudik Jarak Jauh Saat Lebaran
-
Belanja Aksesori Mobil Modern Kini Hadir di Otoproject Studio Jakarta
-
5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
-
Mulai Rp70 Jutaan, Ini 5 Mobil Bekas Teririt Mitsubishi Awet Cocok untuk Harian dan Jangka Panjang
-
Strategi Ekspansi DFSK Resmikan Dealer 3S Terbaru di Awal Tahun
-
7 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling yang Kuat Nanjak, Tangguh dan Irit
-
5 Rekomendasi Mobil Bekas Honda 100 Jutaan Kecil untuk Harian: Cari yang Kencang atau Irit?