Suara.com - Sirkuit Buriram Thailand menjadi ajang berlaga para pembalap muda se-Asia dan Oseania dalam Asia Road Racing Championship (ARRC) 2024. Menjadi gelaran perdana atau pembuka tahun ini, jelas setiap tim berusaha menampilkan skill maksimal para rider.
Tidak terkecuali wakil-wakil pabrikan yang ada di Tanah Air. Salah satunya adalah Yamaha Racing Indonesia (YRI).
Dikutip dari rilis resmi PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing seperti diterima Suara.com, disebutkan bahwa sesuai tradisi beberapa tahun ini, putaran awal dan final ARRC selalu dihadirkan di Sirkuit Buriram yang memiliki spesifikasi panjang lintasan 4,6 km dan menyuguhkan 12 tikungan, serta karakter high-speed.
Para rider Yamaha Racing Indonesia telah siap bertarung all-out. Mereka adalah M Faerozi dan bintang muda usia 15 tahun Arai Agaska untuk kelas AP250, sedangkan AM Fadly dan Wahyu Nugroho akan berbicara di kategori Supersport 600 (SS600).
Mereka sudah menjalani latihan fisik dan menggeber motor secara teratur. Termasuk mengikuti kompetisi kejuaraan nasional Mandalika Racing Series (MRS) 2024 yang dilangsungkan di Sirkuit Internasional Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat (2-3/3/2024) sampai menjalani latihan privat di trek Mandalika.
Hadir sebagai komandan YRI adalah manajer tim Wahyu Rusmayadi, yang percaya bahwa di seri pertama ARRC 2024 Thailand anak-anak asuhnya akan tampil seru. Apalagi di kelas AP250 dengan andalan Yamaha YZF-R3, produk global buatan Indonesia.
Bagi M Faerozi ini adalah tahun keempatnya berlaga di kelas AP250. Pengalamannya sangat mumpuni karena sebelumnya juga berkompetisi di SS600 (2020 dan 2022). Hanya Arai Agaska yang berstatus rookie atau pendatang baru AP250. Inilah tantangan menarik baginya untuk berbicara di pentas internasional.
”Ini menjadi tahun pertama saya bergabung dengan tim Yamaha Racing Indonesia, sebuah kesempatan emas untuk jenjang karir balap saya, karenanya saya akan berusaha maksimal dengan tim untuk meraih podium," ungkapnya.
"Untuk ARRC Thailand ini, saya sudah melakukan banyak persiapan, terutama latihan motor dengan mengikuti berbagai kejuaraan nasional. Saya optimis bersama Yamaha Racing Indonesia akan mendapatkan hasil maksimal," imbuh Wahyu Nugroho.
Baca Juga: GIICOMVEC Bakal Pentas Lagi 2026, Trade Visitors 2024 Tembus 11 Ribu
Berita Terkait
-
Borok KPU Terbongkar Lagi: Sengaja Tak Laporkan Penggunaan Jet Mewah ke DPR
-
'Sentilan' Keras DPR ke KPU: Bisa Naik Pesawat Biasa, Kenapa Harus Pakai Private Jet?
-
KPK Beberkan Biang Kerok Penyidikan Korupsi Kuota Haji Berlarut-larut, Ternyata Ini Alasannya
-
Timur Kapadze Ungkap Terima Banyak Tawaran, tapi Utamakan Timnas Indonesia
-
Bongkar 'Praktik Kotor' di Daerah! Kemendagri Usul Dana Pilkada Pakai APBN
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
7 Rekomendasi Mobil Keluarga Ternyaman dengan Kabin Luas, Harga Rp70 Jutaan
-
5 Motor Listrik Beratap Terbaik Anti Hujan: Harga di Bawah Rp50 Juta, Nyaman selama Perjalanan
-
Isuzu Festival 2025 Manjakan Pelanggan dengan Paket Ekstra Purna Jual
-
Chery Rayakan Penyerahan 1.000 Unit TIGGO Cross CSH Hybrid Bersama Konsumen
-
Sebanyak 1000 Unit Chery Tiggo Cross CSH Hybrid Diserahkan ke Konsumen
-
5 Jas Hujan Anti Rembes Rp100 Ribuan: Cocok untuk Pekerja dan Anak Muda
-
3 Mobil Keluarga yang Rangkap Jabatan: 80 Jutaan, Tak Cuma Buat Jalan tapi Bisa Jadi Penghasil Cuan
-
Fakta Unik BMW 2002 Hamish Daud: Mobil Klasik Kakek Buyut 3 Series yang Melegenda
-
Restomod Ekstrem Civic Nouva EF9 'AeroFlux' dengan Hand Painting di IDEXII 2025
-
3 Pikap Bekas Alternatif Gran Max: Mulai 50 Jutaan, Cocok Buat Usaha