Suara.com - Hybrid Electric Vechile (HEV) merupakan kendaraan hybrid yang mengandalkan kombinasi mesin bahan bakar dan motor elektrik dengan baterai berteknologi Self-charging saat melaju.
HEV juga dikenal memiliki senjata andalan yakni motor listrik atau motor elektrik. Kendaraan elektrifikasi (xEV) jenis ini memang ditargetkan untuk mencapai efisiensi mesin pembakaran dalam (ICE) terbaik supaya hemat bahan bakar dan rendah emisi.
Salah satu produsen otomotif yang menggunakan HEV adalah Toyota, yang sampai saat ini sudah memasang 4 jenis mesin hybrid pada produk yang dipasarkan di Indonesia.
Salah satu contohnya Kijang Innova Zenix HEV yang mengaplikasikan teknologi terkini pada TNGA engine 2.0L M20A-FXS 1.987 cc 4 silinder Dual VVT-i bertenaga 152 PS pada 6.000 rpm dan torsi 19,1 Kgm pada 4.400-5.200 rpm.
Diperkuat motor listrik berdaya 113 PS dan torsi 21 Kgm untuk menghasilkan tenaga gabungan 186 PS. Hybrid engine Kijang Innova Zenix HEV merupakan salah satu pinnacle of hybrid technology di Indonesia.
Mesin spesial yang didedikasikan untuk platform TNGA:GA-C ini, mengusung teknologi advanced Dynamic Force Engine yang efisien dan bertenaga.
Dengan basis hybrid engine yang lengkap dan canggih, Toyota dapat menghadirkan lebih banyak lagi ever-better hybrid car di Indonesia. Pemakaian mesin tinggal disesuaikan segmen dan kebutuhan kendaraan masyarakat. Level of competitiveness-nya akan ikut terjaga karena diproduksi secara lokal.
Sementara itu, empat jenis mesin hybrid Toyota lainnya paling kompak adalah 2NR-VEX 1.500 cc 4 silinder bertenaga 67 kW pada engine dan 59 kW pada motor listrik dengan torsi 121 Nm pada engine dan 141 Nm pada motor listrik. Varian kedua adalah hybrid engine 2ZR-FXE 1.798 cc 4-silinder Dual VVT-i yang menghasilkan daya 95 PS pada 5.200 rpm dan torsi 14,47 kgm pada 4.000 rpm.
Motor listriknya mampu menghasilkan daya 72 PS dan torsi 16,62 kgm. Hybrid engine berikutnya berkode A25A-FXS 2.494 cc 4-silinder. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga maksimal 178 PS pada 5.700 rpm dan torsi 22,5 kgm pada 3.500–5.200 rpm.
Baca Juga: Berbagai Keunggulan All New Yaris Cross Siap Penuhi Kebutuhan Keluarga Indonesia Modern
Berita Terkait
-
Berbagai Keunggulan All New Yaris Cross Siap Penuhi Kebutuhan Keluarga Indonesia Modern
-
Capai 54 Persen, Pangsa Pasar Mobil Produksi Astra untuk Maret 2024
-
Toyota Beri Sentuhan Penyegaran pada New Rush GR Sport, Simak Perbedaannya...
-
Wajah Baru Toyota Rush Facelift Mulai Terungkap, Tak Banyak Berubah...
-
Toyota Ungkap Biang Keladi Lesunya Pasar Otomotif Nasional di Awal Tahun
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Harga Mobil Nissan 2026: Livina dan Magnite Bikin Ngiler, Siapin Duit Segini
-
5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan
-
Dari Calya hingga Alphard: Intip Daftar Harga Mobil Toyota 2026 Terbaru Terlengkap
-
4 Mobil Double Cabin yang Gagah, Tangguh, dan Fungsional untuk Penggunaan Harian
-
Mending Brio atau WR-V? Segini Harga Mobil Honda 2026
-
Budget Pas-pasan? Cek 5 Mobil Matic Bekas Ini, Ada Volvo Klasik yang Harganya Cuma 20 Jutaan!
-
Bingung Pilih Suzuki Satria atau GSX-S150? Tengok Dulu Daftar Harga Motor Suzuki 2026
-
5 Rekomendasi Mobil Hatchback Murah, Kuat Nanjak di Jalan Pegunungan Meski Full Penumpang
-
7 Mobil Bekas MPV Harga Rp50 Jutaan untuk Keluarga Besar, Mesin Paling Bandel dan Irit BBM
-
Ngidam KLX di 2026? Intip Harga Motor Kawasaki di Indonesia per Januari