Suara.com - VinFast Auto secara resmi memulai pengiriman mobil listrik VF 5 di ajang Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2024 yang berlangsung mulai 22 November hingga 1 Desember 2024.
Ini merupakan model mobil listrik kedua yang dihadirkan VinFast di Indonesia, mempertegas misinya untuk menghadirkan kendaraan listrik yang terjangkau bagi semua kalangan sekaligus mendukung revolusi transportasi ramah lingkungan di seluruh Indonesia.
Hanya dalam waktu sembilan bulan sejak pertama kali memasuki pasar Indonesia, VinFast telah menghadirkan dua model mobil listrik di dua segmen populer lewat produk VF 5 dan VF e34.
"Dengan pengiriman VF 5 bagi konsumen untuk pertama kalinya di ajang GJAW, kami bangga dapat menyediakan pilihan mobil listrik yang menarik, andal, dan cerdas bagi konsumen Indonesia," ujar Nguyen Thuy Linh, CEO of VinFast Indonesia, di ICE BSD, Tangerang, Banten.
VF 5 menjadi salah satu model terlaris VinFast pada tahun 2024 yang berkontribusi secara signifikan terhadap pangsa pasar perusahaan di Vietnam. Mengikuti keberhasilan ini, VinFast berambisi menjadikan VF 5 model andalan di Indonesia yang mengedepankan tiga pilar utama: kendaraan berkualitas premium, harga yang terjangkau, serta kebijakan after-sales yang terbaik.
Model ini menggabungkan desain yang solid dan kompak dengan fitur keselamatan yang superior dibandingkan dengan mobil bensin di segmen yang sama, menjadikan VF 5 pilihan ideal bagi para pengemudi di kawasan perkotaan.
VF 5 kini tersedia di Indonesia dengan harga promosi On the Road Jakarta sebesar Rp 286.450.000 (dengan pembelian baterai) dan Rp 218.250.000 (dengan skema berlangganan baterai).
Terdapat juga opsi membeli VF 5 dengan baterai atau memilih paket langganan baterai mulai dari Rp 990.000 per bulan.
Untuk mengatasi kekhawatiran konsumen terkait transisi ke kendaraan listrik di Indonesia, VinFast juga memberikan jaminan nilai jual kembali.
Baca Juga: Wuling Tawarkan Beragam Promo Menarik Selama Pameran Otomotif GJAW 2024
Kendaraan yang telah digunakan selama 6 bulan akan dihargai hingga 90% dari harga awal, setelah satu tahun sebesar 86%, setelah dua tahun sebesar 78%, dan setelah tiga tahun sebesar 70%.
Berita Terkait
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
- 7 Sunscreen yang Wudhu Friendly: Cocok untuk Muslimah Usia 30-an, Aman Dipakai Seharian
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 23 Oktober 2025: Pemain 110-113, Gems, dan Poin Rank Up Menanti
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Sebanyak 1000 Unit Chery Tiggo Cross CSH Hybrid Diserahkan ke Konsumen
-
5 Jas Hujan Anti Rembes Rp100 Ribuan: Cocok untuk Pekerja dan Anak Muda
-
3 Mobil Keluarga yang Rangkap Jabatan: 80 Jutaan, Tak Cuma Buat Jalan tapi Bisa Jadi Penghasil Cuan
-
Fakta Unik BMW 2002 Hamish Daud: Mobil Klasik Kakek Buyut 3 Series yang Melegenda
-
Restomod Ekstrem Civic Nouva EF9 'AeroFlux' dengan Hand Painting di IDEXII 2025
-
3 Pikap Bekas Alternatif Gran Max: Mulai 50 Jutaan, Cocok Buat Usaha
-
Mobil Bekas 150 Jutaan Cocok untuk Bapak-Bapak Pensiunan: Dari yang Nyaman hingga Muat Banyak
-
5 Rekomendasi Mobil Listrik dengan Jarak Tempuh 500 km di Indonesia
-
Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
-
6 Jurus Anti Celaka Berkendara Motor untuk Taklukan Hujan Deras, Bikers Wajib Tahu