Suara.com - Setelah satu dekade diam-diam masuk pasar Amerika Serikat, Mitsubishi Mirage berhasil mencatat akhir yang penuh ironi.
Betapa tidak, saat masa edar di Amerika Utara mendekati akhir, model mungil ini justru menjadi kendaraan terlaris kedua merek tersebut di tahun 2024.
Menurut data dari Carscoops, Mirage berhasil menggandakan penjualannya dari tahun sebelumnya, menjadikannya pahlawan tak terduga bagi Mitsubishi dan membantu perusahaan mencapai kinerja penjualan terbaik dalam beberapa tahun terakhir.
Harga menjadi alasan di balik kesuksesan ini. Dengan banderol mulai dari 16,695 dolar AS (Rp 270 jutaan) untuk tipe hatchback dan 17,795 dolar AS (Rp 288 jutaan) untuk sedan G4, sedikit di atas harga Honda Brio RS di Indonesia, Mirage memegang gelar mobil termurah kedua di Amerika, tepat di belakang Nissan Versa.
Meski reputasinya sering dianggap rendah, Mirage berhasil menarik 29,766 pembeli pada 2024, meningkat 125% dibandingkan 13,219 unit pada 2023.
Mitsubishi sudah mengumumkan sebelumnya bahwa Mirage akan keluar dari pasar AS, tanpa rencana update model di 2025, menjadikan pabrikan mobil perkasa Jepang ini cuma menyediakan kendaraan crossover.
Meskipun produksi untuk pasar Amerika secara teknis berakhir di akhir 2024, inventaris dealer diperkirakan akan tersedia hingga musim panas 2025.
Kinerja Mirage hanya satu dari banyak sorotan keberhasilan Mitsubishi di 2024, meski lineupnya yang sudah tua dan kurang inspiratif.
Penjualan Mitsubishi di AS naik 25% year-over-year, mencapai 109,843 unit, angka terbaik sejak 2019. Semua lima model dalam lineup Mitsubishi mencatat kenaikan penjualan.
Puncak tangga penjualan ditempati oleh Outlander, yang terus menjadi andalan Mitsubishi.
Meskipun model terbaru baru akan debut pada Februari 2025, Outlander mencatat penjualan solid dengan 9,624 unit terjual di kuartal keempat, naik 7,2% dari Q4 2023.
Sepanjang tahun, penjualan Outlander mencapai 45,253, naik 6,5%, menandai kinerja penjualan terbaiknya.
Berita Terkait
-
Nyengir saat Divonis: Total Harga Mobil Harvey Moeis yang Disita Tak Sampai 1 Persen dari Kerugian Negara 300 Triliun
-
Mirip Karimun Wagon R, Mesin Senyap: Pesona Mobil dari Wuling Bikin Kepincut
-
Harga Sekelas HR-V Turbo tapi Mesin Sekelas Innova: Karisma SUV Toyota Satu Ini Susah Ditolak
-
Detik-detik Penembakan Pengusaha Rental Mobil di Tol Merak, Ini 5 Faktanya
-
AION Y Plus Jadi Taksi Listrik Premium Berbasis Aplikasi di Bandara Soekarno-Hatta
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
Terkini
-
Mitsubishi Motors Perkuat Jaringan di Sulawesi Melalui Diler dan Fasilitas Bodi Cat Baru
-
Pesona Toyota Wish: Mobil Langka Sekaliber Innova tapi Senyaman Odyssey, Harga Rasa Calya
-
1 Unit Motor Ini Setara Harga Innova Zenix V, Inikah Skutik Termewah dari Yamaha?
-
5 Motor Trail Murah untuk Hobi Off-Road Maupun Tunggangan Harian di Pegunungan
-
5 Mobil Bekas Toyota yang Pajaknya Murah, Mulai Rp 1 Jutaan
-
Daftar Harga Mobil Brio Bekas Semua Tahun, Mulai Rp40 Jutaan
-
Panduan Balik Nama Motor: Jangan Tunda Lagi, Hindari Kendala Pajak Ribet!
-
74 Miliar Total Hartanya, Ini 3 Kendaraan Deputi BI Baru Thomas Djiwandono, Harga Mulai Rp800 Juta
-
Toyota Siap Perkenalkan Tiga Model Elektrifikasi Pekan Depan
-
4 Varian Toyota Alphard 2011 yang Kini Seharga Avanza, Mewah dan Lega Mulai Rp145 Juta